Rumusan Masalah Tujuan Manfaat Teknik Pengumpulan Data

B. Rumusan Masalah

Atas dasar latar belakang masalah di atas, maka dapat dirumuskan suatu permasalahan, yaitu 1. Bagaimanakah peranan pramuwisata berbahasa china di Pura Mangkunegaran Surakarta ? 2. Bagaimanakah cara menjelaskan wisata budaya di Pura Mangkunegaran Surakarta? 3. Apakah hasil yang dicapai dalam penjelasan wisata budaya tersebut?

C. Tujuan

Adapun tujuan dari disusunnya laporan Tugas Akhir TA ini adalah : 1. untuk mengetahui peranan pramuwisata berbahasa china di Pura Mangkunegaran Surakarta. 2. untuk mengetahui cara penjelasan wisata budaya di Pura Mangkunegaran Surakarta 3. untuk mengetahui hasil dalam menjelaskan wisata budaya tersebut. commit to user

D. Manfaat

Adapun manfaat dari disusunnya laporan Tugas Akhir TA ini adalah : 1. Manfaat Teoretik Hasil laporan ini adalah sumbangan pemikiran bagi Pura Mangkunegaran Surakarta. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif tentang kepariwisataan. 2. Manfaat Praktis a. Bagi Pramuwisata Sebagai media pembelajaran tentang tata cara kepramuwisataan. Berguna untuk meningkatkan kualitas penyampaian informasi dalam berbahasa China. b. Bagi Wisatawan Hasil penelitian ini dapat menambah pengetahuan bagi wisatawan.

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam menyusun laporan penelitian ini adalah : 1. Observasi Observasi sebagai teknik pengumpulan data yang dilaksanakan dengan cara mengamati langsung dari depan sampai bagian belakang, disertai pendataan di Pura commit to user Mangkunegaran Surakarta. Teknik ini dirasa efektif dan efisien karena akan menemukan keadaan yang sesungguhnya di lapangan tanpa ada rekayasa. 2. Wawancara Wawancara merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui tatap muka dan tanya jawab langsung antara pramuwisata setempat dan pengumpul data. Jenis wawancara yang dilakukan adalah wawancara bebas. 3. Studi Pustaka Studi pustaka adalah segala usaha yang dilakukan oleh peneliti untuk menghimpun informasi yang relevan dengan topik atau masalah yang akan atau sedang diteliti. Dengan cara mengutip buku-buku Dasar – Dasar Pariwisata yang berkaitan langsung dengan sektor pariwisata, serta dengan cara browsing di internet untuk melengkapi data. 4. Studi Dokumentasi. Dokumentasi adalah teknik pengumpulan data yang bersumber dari, catatan atau dokumen-dokumen instansi atau lembaga terkait. Data-data dokumen tersebut diperoleh dari pengambilan gambar Pamedan sampai Taman Belakang Pura Mangkunegaran Surakarta. commit to user

F. Sistematika Penulisan