Rumusan Masalah Penelitian Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Batasan Masalah Penelitian

Saripah, 2015 PEMBELAJARAN BERBASIS PRAKTIKUM UNTUK MENINGKATKAN SIKAP ILMIAH DAN PENGUASAAN KONSEP SISTEM EKSKRESI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

B. Rumusan Masalah Penelitian

Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Bagaimanakah pengaruh pembelajaran berbasis praktikum terhadap sikap ilmiah dan penguasaan konsep siswa pada materi sistem ekskresi?” Untuk menghindari terlalu luasnya pembahasan, maka rumusan masalah dijabarkan menjadi beberapa pertanyaan penelitian sebagai berikut: 1. Bagaimanakah perbedaan kemampuan sikap ilmiah siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol sebelum dan setelah dilaksanakan pembelajaran tentang sistem ekskresi? 2. Bagaimanakah perbedaan penguasaan konsep siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol sebelum dan setelah dilaksanakan pembelajaran tentang sistem ekskresi ? 3. Bagaimanakah tanggapan siswa terhadap pembelajaran berbasis praktikum pada materi sistem ekskresi?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah diuraikan di atas, tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pembelajaran berbasis praktikum terhadap sikap ilmiah dan penguasaan konsep siswa pada materi sistem ekskresi.

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi beberapa pihak antara lain yaitu guru dan siswa dengan penjelasan sebagai berikut: Saripah, 2015 PEMBELAJARAN BERBASIS PRAKTIKUM UNTUK MENINGKATKAN SIKAP ILMIAH DAN PENGUASAAN KONSEP SISTEM EKSKRESI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 1. Bagi Guru. Penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan kepada guru dalam menerapkan pembelajaran berbasis praktikum dan melatih sikap ilmiah yang dimliki oleh siswa 2. Bagi Siswa. Penelitian ini diharapkan dapat memotivasi siswa agar lebih aktif dan terlibat secara langsung dalam proses pembelajaran sehingga siswa memiliki pengalaman belajar yang lebih bermakna.

E. Batasan Masalah Penelitian

Agar permasalahan yang akan dibahas pada penelitian ini tidak meluas, maka permasalahan dibatasi sebagai berikut: 1. Penguasaan konsep yang diukur adalah penguasaan konsep ranah kognitif sesuai dengan taksonomi Bloom dari C1 sampai dengan C6. 2. Sikap ilmiah siswa yang akan diukur meliputi sikap ingin tahu, sikap respek terhadap datafakta, berfikir kritis, kreatif, kerjasama, tekun dan peduli terhadap lingkungan sekitar.

F. Asumsi Penelitian