Analisis Data Pengolahan dan Analisis Data 1. Pengolahan Data

6. Peneliti mendampingi responden dalam pengisian untuk menjelaskan apabila ada pertanyaan yang kurang jelas dalam pengisian kuesioner. 7. Setelah kuesioner diisi, dikumpulkan kembali oleh peneliti dan diperiksa kelengkapannya sehingga data yang diperoleh terpenuhi.

H. Pengolahan dan Analisis Data 1. Pengolahan Data

Setelah semua data terkumpul selanjutnya dilakukan pengolahan data secara komputerisasi dengan langkah-langkah sebagai berikut : a. Editing, yaitu mengecek kelengkapan karakteristik responden serta memastikan semua jawaban telah diisi. Dari hasil penelitian ini menunjukkan seluruh pertanyaan yang diajukan dijawab seluruhnya oleh responden sehingga tidak perlu lagi pengambilan data ulang. b. Coding yaitu pengkodean untuk membedakan karakter dalam rangka pengolahan data. Pengkodean dalam karakteristik responden yaitu umur, pendidikan terakhir dan jumlah anak. Sedangkan pengkodean pada pengetahuan yaitu jika jawaban benar diberi kode 1, jika salah diberi kode 0. Pengetahuan baik diberi kode 1, cukup diberi kode 2, dan kurang baik diberi kode 3. c. Tabulating, yaitu menghitung data yang telah lengkap sesuai dengan variabelnya masing-masing, kemudian disajikan dalam bentuk tabel dan narasi.

2. Analisis Data

Universitas Sumatera Utara Analisa data dilakukan secara univariat dengan membahas tabel distribusi frekuensi dan persentase data yang terkumpul. Selanjutnya dengan membahas hasil penelitian dengan menggunakan teori dan kepustakaan yang mendukung. Universitas Sumatera Utara

BAB 5 HASIL PENELITIAN

Setelah melakukan penelitian dengan judul Pengetahuan Ibu Postpartum tentang Infeksi Tali Pusat di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Kota Baru dan Pulau Kijang Kecamatan Keritang Inhil Riau Tahun 2009 dengan jumlah responden sebanyak 32 orang, maka hasil penelitian ini disajikan seperti berikut ini.

A. Karakteristik Responden

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan karakteristik responden yang ditanyakan pada penelitian ini yaitu umur, tingkat pendidikan, dan jumlah anak. Data deskriptif umur responden diperoleh umur terendah adalah 20 tahun sedangkan umur maksimum adalah 37 tahun sedangkan umur rata-rata responden diperoleh 28 tahun. Sebagian besar responden berumur 28 tahun yaitu 17 orang 53,1, selebihnya berumur ≤ 28 tahun yaitu 15 orang 46,9. Berdasarkan pendidikan responden menunjukkan bahwa sebagian besar responden berpendidikan SMA yaitu 13 orang 40,6, paling sedikit berpendidikan akademi yaitu 2 orang 6,3. Berdasarkan jumlah anak yang dimiliki responden, menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki anak 2 orang yaitu 16 orang 50,0, dan paling sedikit mempunyai anak 3 orang yaitu 1 orang 3.1. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut ini. Universitas Sumatera Utara