Batasan Permasalahan Rumusan Masalah Tujuan Sasaran Manfaat

xix diharapakan dapat mendukung. Perencanaan sarana ini mengutamakan kenyamanan, keamanan dan kesehatan, untuk itu banyak aspek – aspek interior dimensi, bentuk furniture, material, warna yang diterapkan dalam interior yang harus dipertimbangkan agar tujuan untuk membimbing, mendidik serta mendukung perkembangan anak dapat tercapai.

B. Batasan Permasalahan

Perencanaan dan perancangan interior Pendidikan Anak Usia Dini ini mengutamakan permasalahan pada fasilitas belajar dan bermain di Tempat Penitipan Anak, Kelompok Bermain Playgroup dan Taman Kanak -Kanak, seperti : 1. Ruang Tidur Tempat Penitipan Anak 2. Ruang Kelas Sentra Playgroup dan Taman Kanak-Kanak. 3. Ruang Perpustakaan 4. LOBBY 5. Office Dari batasan permasalahan tersebut, memusatkan pada perencanaan dan perancangan pada penempatan lay out, furniture, pemilihan material yang aman dan tidak berbahaya tetapi menarik bagi anak sehingga mereka merasa nyaman. Perencanaan dan perancangan pendidikan anak usia dini ini juga mempertimbangkan pemilihan warna secara psikologis untuk disesuaikan dengan kegiatan dan sifat anak.

C. Rumusan Masalah

xx 1. Bagaimana merencanakan dan merancang interior dengan aspek anak berusia 0-6 tahun sebagai pengguna utama dari Pendidikan Anak Usia Dini. 2. Bagaimana menyediakan fasilitas yang bersifat edukatif dan rekreatif yang mampu mendukung daya imajinasi dan kreativitas anak yang berguna untuk perkembangan kepribadian dan potensi mereka di masa depan. 3. Bagaimana menciptakan nuansa interior nyaman sekaligus menarik bagi anak.

D. Tujuan

1. Merencanakan dan merancang interior dengan aspek anak berusia 0-6 tahun sebagai pengguna utama dari Pendidikan Anak Usia Dini. 2. Menyediakan fasilitas yang bersifat edukatif dan rekreatif yang mampu mendukung daya imajinasi dan kreativitas anak yang berguna untuk perkembangan kepribadian dan potensi mereka di masa depan. 3. Menciptakan nuansa interior yang nyaman sekaligus menarik bagi anak.

E. Sasaran

Fasilitas Pendidikan Anak Usia Dini ini ditujukan bagi anak –anak yang berusia 0 – 6 tahun sebagai pengguna utama dan pengajar, pengelola dan orang tua pengunjung pada umumnya.

F. Manfaat

xxi Manfaat dari adanya Perencanaan dan Perancangan Pendidikan Anak Usia Dini ini antara lain: 1. Sebagai tempat basic education yang bersifat rekreatif kepada anak yang berusia 0-6 tahun yang dapat mempengaruhi perkembangan anak secara positif baik. 2. Sebagai referensi kepada para orang tua serta masyarakat awam tentang Pendidikan Anak Usia Dini yang merupakan tempat untuk mendidik anak dengan fasilitas yang dapat mengakomodasi kegiatan anak-anak. 3. Sebagai referensi kepada civitas academia untuk melakukan penelitian tentang interior ruang serta fasilitas Pendididkan Anak Usia Dini sebagai tempat basic education yang bersifat rekreatif.

G. Metodologi