Peningkatan kedisiplinan dan prestasi belajar menggunakan pendekatan kontekstual pada mata pelajaran PKn untuk siswa kelas II SDN Kledokan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRAK
Sulistiyo, Carolus Ade. 2015. Peningkatan Kedisiplinan dan Prestasi Belajar Menggunakan
Pendekatan Kontekstual Pada Mata Pelajaran PKN Untuk Siswa Kelas II SDN Kledokan.
Skripsi. Yogyakarta : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Sanata
Dharma.
Kedisiplinan siswa Kelas II SD N Kledokan yang rendah. Terlihat pada observasi awal
hanya 35% dari 32 siswa yang dinyatakan disiplin. mendorong peneliti untuk melakukan
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) di SD tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui
langkah-langkah pendekatan kontekstual dalam upaya meningkatkan kedisiplinan dan prestasi
belajar siswa pada mata pelajaran PKn dalam materi pokok pemeliharaan lingkungan alam pada
siswa kelas II SDN Kledokan. (2) Meningkatkan dan mengetahui peningkatan kedisiplinan siswa
melalui penggunaan pendekatan kontekstual pada mata pelajaran PKn dalam materi pokok
pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan. (3) Meningkatan dan
mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa melalui penggunaan pendekatan kontekstual pada
mata pelajaran PKn dalam materi pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN
Kledokan.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus.
Siklus pertama terdiri dari 2 pertemuan dan siklus ke 2 terdiri dari 1 pertemuan. Subjek
penelitian ini adalah siswa Kelas II SD N Kledokan Tahun Ajaran 2015/2016 yang berjumlah 32

siswa. Pendekatan yang digunakan dalam pembelajaran yaitu pendekatan kontekstual. Objek
penelitian ini adalah kedisiplinan dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn. Data
kedisiplinan diperoleh dari lembar Observasi yang di isi oleh observer pada setiap pertemuan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedisiplinan siswa meningkat dengan menggunakan
pendekatan kontekstual. Peningkatan nilai dan persentase kedisiplinan siswa dari kondisi awal
sampai capaian siklus II. Siklus 1 kondisi awal 40 dan 35% dengan target capaian 70 dan 70%
hasil capaian siklus I 88,54 dan 100% capaian siklus II meningkat menjadi 95,53 dan 100%.
Peningkatan prestasi belajar siswa yang mencapai KKM pada kondisi awal 25%, pada siklus I
66%, dan pada siklus II yaitu 84%,sehingga dapat disimpulkan peningkatan dari siklus I ke
siklus II mencapai 18%.
Kata Kunci : kedisiplinan, prestasi belajar, pendekatan kontekstual.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRACT
Sulistiyo, Carolus Ade. 2015. The improvement of discipline and learning achievement by using
contextual approach to pkn subject Of class ii sdn kledokan. Thesis. Yogyakarta:The study
rogram of Primary School Teacher Education University of Sanata Dharma.
The low of second grade students’ discipline in SDN Kledokan that was seen on
preliminary observations only 24% of the 32 students who otherwise disciplined. It made

researcher was interested to conduct class action research (PTK) in that elementary school. This
study goals were (1) to know the steps of contextual approach in an effort to improve discipline
and student achievement in the subject matter of the maintenance of the natural environment in
the second grade students of SDN Kledokan (2) to improve and determine the improvement of
students’ discipline through the using of contextual approach on the civil education (PKn)
subjects in the subject matter of the maintenance of the natural environment in the second grade
students of SDN Kledokan. (3) to improve and determine the improvement of student
achievement through the using of a contextual approach in the subject matter of the maintenance
natural environment in the second grade students of SDN Kledokan.
This research was a classroom action research conducted in two cycles. The first cycle
consisted of two meetings and cycle 2 consisted of one meeting. The subject of research were 32
second grade students of SDN Kledokan in the academic year 2015/2016. The approach used in
learning was contextual approach. The object of this research were the discipline and student
achievement in the civil education (PKn) subject. Data obtained from the discipline of
observation sheets that was filled out by observers at each meeting.
The results showed that the discipline of students increased by using a contextual
approach. The enchancement of value while the discipline students of the initial conditions to
these second cycle. The first cycle the initial conditions 40 and 35% with a target these 70 and
70% the results of these first cycle 88,54 and 100% these second cycle increased to 95,53 and
100%. The improved student achievement that reached KKM on the initial conditions was 25%,

in the first cycle was 66%, and the second cycle was 84%, so it could be inferred from the
increase in the first cycle to second cycle reached 18%.
Keywords: discipline, learning achievement, contextual approach.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PENINGKATAN KEDISIPLINAN DAN PRESTASI BELAJAR
MENGGUNAKAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL
PADA MATA PELAJARAN PKN UNTUK SISWA KELAS II
SDN KLEDOKAN
SKRIPSI
Diajukan untuk memenuhi Salah Satu Syarat
Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Oleh:
Carolus Ade Sulistiyo
121134153

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

JURUSAN ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SANATA DHARMA
YOGYAKARTA
2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PENINGKATAN KEDISIPLINAN DAN PRESTASI BELAJAR
MENGGUNAKAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL
PADA MATA PELAJARAN PKN UNTUK SISWA KELAS II
SDN KLEDOKAN
SKRIPSI
Diajukan untuk memenuhi Salah Satu Syarat
Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Oleh:
Carolus Ade Sulistiyo
121134153


PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
JURUSAN ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SANATA DHARMA
YOGYAKARTA
2016
i

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

iii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Halaman Persembahan


Karya tulis ini saya persembahkan untuk:

Tuhan Yesus dan Bunda Maria yang selalu memberkatiku
Bapak dan Ibu tercinta sebagai rasa Hormat dan Baktiku
Kakakku Dewi dan Krisna yang memberi dukungan dan motivasiku
Resita Kurnia Dewi yang selalu mendukung dan memberi semangat untukku
Sahabat-sahabatku yang menjadi tempat curhat dalam menghadapi berbagai persoalan

iv

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

MOTTO

Kemenangan yang seindah-indahnya dan sesukar-sukarnya yang boleh direbut manusia
ialah menundukkan diri sendiri (Ibu Kartini)
“Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu dan janganlah bersandar pada
pengertianmu sendiri. Akuilah DIA dalam segala lakumu, maka Ia akan meluruskan
jalanmi.”(Amsal 3 : 5-6)


v

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA

Saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang saya tulis ini tidak memuat karya
atau bagian karya orang lain, kecuali yang telah disebutkan dalam kutipan dan daftar pustaka,
sebagaiamana layaknya karya ilmiah.

Yogyakarta, 22 Januari 2016
Peneliti

Carolus Ade Sulistiyo

vi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI


PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI

Yang bertanda tangan dibawah inim saya mahasiswa Universitas Sanata Dharma:
Nama : Carolus Ade Sulistiyo
NIM : 121134153
Demi pengembangan ilmu pengetahuan, saya memberikan kepada Perpustakaan Universitas
Sanata Dharma karya ilmiah saya yang berjudul:
“Peningkatan Kedisiplinan Dan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PKn Untuk
Siswa Kelas II SDN Kledokan”
Beserta perangkat yang diperlukan. Dengan demikian, saya memberikan kepada
Perpustakaan Universitas Sanata Dharma, hak untuk menyimpan, mengalihkan dalam bentuk
media lain, mengelolanya dalam bentuk pangkalan data, mendistribusikan secara terbatas,
dan mempublikasikannya di internet atau media lain untuk kepentingan akademis tanpa perlu
meminta ijin dari saya maupun memberikan royalty kepada saya selama tetap mencantumkan
nama saya sebagai penulis.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya

Dibuat di Yogyakarta,
Pada tanggal: 22 Januari 2016
Yang menyatakan,


Carolus Ade Sulistiyo

vii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRAK
Sulistiyo, Carolus Ade. 2015. Peningkatan Kedisiplinan dan Prestasi Belajar Menggunakan
Pendekatan Kontekstual Pada Mata Pelajaran PKN Untuk Siswa Kelas II SDN Kledokan.
Skripsi. Yogyakarta : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Sanata
Dharma.
Kedisiplinan siswa Kelas II SD N Kledokan yang rendah. Terlihat pada observasi
awal hanya 35% dari 32 siswa yang dinyatakan disiplin. mendorong peneliti untuk
melakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) di SD tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk
(1) Mengetahui langkah-langkah pendekatan kontekstual dalam upaya meningkatkan
kedisiplinan dan prestasi belajar siswa dalam materi pokok pemeliharaan lingkungan alam
pada siswa kelas II SDN Kledokan. (2) Meningkatkan dan mengetahui peningkatan
kedisiplinan siswa melalui penggunaan pendekatan kontekstual pada mata pelajaran PKn
dalam materi pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan. (3)

Meningkatan dan mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa melalui penggunaan
pendekatan kontekstual dalam materi pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas
II SDN Kledokan.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam 2
siklus. Siklus pertama terdiri dari 2 pertemuan dan siklus ke 2 terdiri dari 1 pertemuan.
Subjek penelitian ini adalah siswa Kelas II SD N Kledokan Tahun Ajaran 2015/2016 yang
berjumlah 32 siswa. Pendekatan yang digunakan dalam pembelajaran yaitu pendekatan
kontekstual. Objek penelitian ini adalah kedisiplinan dan prestasi belajar siswa pada mata
pelajaran PKn. Data kedisiplinan diperoleh dari lembar Observasi yang di isi oleh observer
pada setiap pertemuan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedisiplinan siswa meningkat dengan
menggunakan pendekatan kontekstual. Peningkatan nilai dan persentase kedisiplinan siswa
dari kondisi awal sampai capaian siklus II. Siklus 1 kondisi awal 40 dan 35% dengan target
capaian 70 dan 70% hasil capaian siklus I 88,54 dan 100% capaian siklus II meningkat
menjadi 95,53 dan 100%. Peningkatan prestasi belajar siswa yang mencapai KKM pada
kondisi awal 25%, pada siklus I 66%, dan pada siklus II yaitu 84%,sehingga dapat
disimpulkan peningkatan dari siklus I ke siklus II mencapai 18%.
Kata Kunci : kedisiplinan, prestasi belajar, pendekatan kontekstual.

viii


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRACT
Sulistiyo, Carolus Ade. 2015. The improvement of discipline and learning achievement by
using contextual approach to pkn subject Of class ii sdn kledokan. Thesis. Yogyakarta:The
study rogram of Primary School Teacher Education University of Sanata Dharma.
The low of second grade students’ discipline in SDN Kledokan that was seen on
preliminary observations only 24% of the 32 students who otherwise disciplined. It made
researcher was interested to conduct class action research (PTK) in that elementary school.
This study goals were (1) to know the steps of contextual approach in an effort to improve
discipline and student achievement in the subject matter of the maintenance of the natural
environment in the second grade students of SDN Kledokan (2) to improve and determine the
improvement of students’ discipline through the using of contextual approach on the civil
education (PKn) subjects in the subject matter of the maintenance of the natural environment
in the second grade students of SDN Kledokan. (3) to improve and determine the
improvement of student achievement through the using of a contextual approach in the
subject matter of the maintenance natural environment in the second grade students of SDN
Kledokan.
This research was a classroom action research conducted in two cycles. The first
cycle consisted of two meetings and cycle 2 consisted of one meeting. The subject of research
were 32 second grade students of SDN Kledokan in the academic year 2015/2016. The
approach used in learning was contextual approach. The object of this research were the
discipline and student achievement in the civil education (PKn) subject. Data obtained from
the discipline of observation sheets that was filled out by observers at each meeting.
The results showed that the discipline of students increased by using a contextual
approach. The enchancement of value while the discipline students of the initial conditions to
these second cycle. The first cycle the initial conditions 40 and 35% with a target these 70
and 70% the results of these first cycle 88,54 and 100% these second cycle increased to 95,53
and 100%. The improved student achievement that reached KKM on the initial conditions
was 25%, in the first cycle was 66%, and the second cycle was 84%, so it could be inferred
from the increase in the first cycle to second cycle reached 18%.
Keywords: discipline, learning achievement, contextual approach.

ix

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat, rahmat dan karuniaNya,
sehingga peneliti dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Peningkatan Kedisiplinan Dan
Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PKn Untuk Siswa Kelas II SDN Kledokan”.
Skripsi ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar sarjana pendidikan di
Universitas Sanata Dharma, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Progam Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). Peneliti menyadari dalam penyusunan skripsi ini
tidak terlepas dari bantuan pihak lain, maka pada kesempatan ini peneliti ingin penyampaian
terima kasih kepada:
1. Drs. Rohandi, Ph.D. Selaku Dekan Fakultas Pendidikan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.
2. Gregorius Ari Nugrahanta, SJ. S.S., BST., M.A. Selaku Ketua Program Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Sanata Dharma.
3. Bapak Paulus Wahana, M.Hum. selaku dosen pembimbing I yang telah memberikan
dukungan, semangat, dan membimbing penulis dalam menyelesaikan penyusunan
skripsi ini.
4. Ibu Andri Anugrahana, S.Pd., M.Pd. selaku dosen pembimbing II sekaligus selaku
dosen pembimbing akademik yang juga dengan sabar dan tulus telah membimbing
penulis dalam menyelesaikan penulisan skripsi ini.
5. Segenap dosen-dosen Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Sanata
Dharma Yogyakarta yang telah mendidik serta membagi ilmu pengetahuan dan
pengalaman yang sangat bermanfaat bagi peneliti.
6. Bapak Mulyadi, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SD Negeri Kledokan yang telah
memberikan ijin untuk melakukan penelitian dan memberikan banyak bantuan bagi
penulis.
x

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

7. Ibu Esti Sulaimah, S. Pd. selaku guru wali kelas II SD Negeri Kledokan yang telah
membantu penulis dalam melakukan penelitian di kelas II.
8. Siswa siswi kelas II SDN Kledokan tahun ajaran 2015/2016.
9. Orang tua yang tercinta, Fx. Suwondo dan Extalia Ginem yang selalu memberikan
doa, semangat, perhatian dan segala kebutuhan yang saya butuhkan selama merantau
menempuh pendidikan dan untuk kakaku Yasinta Ike Maya Dewi yang memberi doa
dan semangat.
10. Veronika Resita Kurnia Dewi yang selalu memberikan doa, semangat dan selalu
menemani, serta teman cerita keluh dan kesah.
11. Teman-teman payung, Yosafat, Dika, Deny, Fani, Didit, Christo, Mira, Isnaeny, Epri,
Debora, Defirra yang mau berjuang bersama-sama.
12. Teman-teman kelas D PGSD 2012 yang tetap dan selalu menjaga hubungan dengan
erat.
Penulis menyadari bahwa penulisan ini masih banyak kekurangan. Oleh karena itu,
dengan senang hati dan terbuka penulis menerima segala kritik dan saran agar tulisan ini
menjadi lebih baik. Besar harapan penulis, semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat
bagi seluruh pembaca.
Yogyakarta, 22 Januari 2016
Penulis,

Carolus Ade Sulistiyo
NIM 121134153

xi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN JUDUL ................................................................................................. i
HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. iii
HALAMAN PERSEMBAHAN ............................................................................. iv
HALAMAN MOTTO .............................................................................................. v
PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ................................................................. vi
LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN
PUBLIKASI KARYA ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS ...... vii
ABSTRAK ............................................................................................................. viii
ABSTRACT .............................................................................................................. ix
KATA PENGANTAR .............................................................................................. x
DAFTAR ISI ........................................................................................................... xii
DAFTAR TABEL ................................................................................................. xiv
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. xv
DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................................... xvi
BAB I PENDAHULUAN ......................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang Masalah ................................................................................. 1
1.2 Batasan Masalah............................................................................................. 4
1.3 Rumusan Masalah .......................................................................................... 5
1.4 Tujuan Penelitian ........................................................................................... 5
1.5 Manfaat Penelitian ......................................................................................... 6
1.6 Batasan Pengertian ......................................................................................... 7
BAB II LANDASAN TEORI .................................................................................. 8
2.1 Kajian Pustaka................................................................................................ 8
2.1.1 Kedisiplinan ....................................................................................... 8
2.1.2 Prestasi Belajar ................................................................................. 11
2.1.3 Pendekatan Kontekstual ................................................................... 14
2.1.4 Pengertian PKn ................................................................................ 19
2.1.5 Pengertian Pemeliharaan Lingkungan.............................................. 20
2.2 Penelitian yang Relevan ............................................................................... 21
2.3 Kerangka berpikir......................................................................................... 24
2.4 Hipotesis Tindakan....................................................................................... 25
BAB III Metode Penelitian .................................................................................... 27
3.1 Jenis Penelitian ............................................................................................. 27
3.2 Setting Penelitian ......................................................................................... 30
3.3 Desain Penelitian .......................................................................................... 31
3.4 Teknik Pengumpulan Data ........................................................................... 38
3.5 Instrumen Penelitian..................................................................................... 40
3.6 Teknik Pengujian Instrumen ........................................................................ 46
3.7 Teknik Analisis Data .................................................................................... 67
3.8 Indikator Keberhasilan ................................................................................. 70
3.9 Jadwal Penelitian.......................................................................................... 72
BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan .......................................................... 73
4.1 Deskripsi Penelitian ..................................................................................... 73
4.2 Hasil Penelitian ............................................................................................ 86
4.2.1 Kedisiplinan Siklus I dan siklus II ................................................... 86
xii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

4.2.2 Prestasi Belajar Siklus I dan Siklus II .............................................. 97
4.3 Pembahasan ................................................................................................ 100
4.3.1 Kedisiplinan ................................................................................... 101
4.3.2 Prestasi Belajar ............................................................................... 103
4.3.3 Penerapan Pendekatan Kontekstual ............................................... 104
BAB V.................................................................................................................... 127
5.1 Kesimpulan ................................................................................................ 127
5.2 Keterbatasan Penelitian .............................................................................. 127
5.3 Saran ........................................................................................................... 128
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 129
BIODATA PENELITI ......................................................................................... 255

xiii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR TABEL
Halaman
Tabel 3.1 Kriteria Kedisiplinan PAP tipe II ............................................................. 39
Tabel 3.2 Kisi kisi Soal Evaluasi Siklus I Sebelum Validasi ................................... 41
Tabel 3.3 Kisi kisi Soal Evaluasi Siklus I Sesudah Validasi ................................... 42
Tabel 3.4 Kisi kisi Soal Evaluasi Siklus II Sebelum Validasi ................................. 42
Tabel 3.5 Kisi kisi Soal Evaluasi Siklus II Sesudah Validasi .................................. 43
Tabel 3.6 Kisi kisi pedoman wawancara.................................................................. 44
Tabel 3.7 Kisi-kisi Kedisiplinan Siswa .................................................................... 45
Tabel 3.8 Hasil validitas silabus .............................................................................. 48
Tabel 3.9 Hasil validitas RPP .................................................................................. 50
Tabel 3.10 Hasil validitas materi ............................................................................. 52
Tabel 3.11 Hasil validitas LKS ................................................................................ 54
Tabel 3.12 Hasil validitas evaluasi .......................................................................... 55
Tabel 3.13 Hasil Validitas lembar observasi kedisiplinan ....................................... 57
Tabel 3.14 Hasil validasi soal siklus I...................................................................... 59
Tabel 3.15 Hasil validasi soal siklus 2 ..................................................................... 60
Tabel 3.16 Klasifikasi koefisien korelasi reliabilitas ............................................... 61
Tabel 3.17 Hasil reliabilitas siklus I......................................................................... 63
Tabel 3.18 Hasil reliabilitas siklus II ....................................................................... 63
Tabel 3.19 Klasifikasi indeks kesukaran .................................................................. 64
Tabel 3.20 Indeks kesukaran siklus I ....................................................................... 65
Tabel 3.21 Indeks kesukaran siklus II ...................................................................... 66
Tabel 3.22 Indikator Keberhasilan ........................................................................... 71
Tabel 3.23 Jadwal Penelitian.................................................................................... 72
Tabel 4.1 Hasil observasi kedisiplinan siklus I pertemuan 1 .................................. 87
Tabel 4.2 Hasil observasi kedisiplinan siklus I pertemuan 2 ................................... 88
Tabel 4.3 Hasil Observasi Siklus 1 .......................................................................... 89
Tabel 4.4 Hasil observasi kedisiplinan siklus II pertemuan 1 .................................. 92
Tabel 4.5 Hasil observasi kedisiplinan siklus II pertemuan 2 .................................. 93
Tabel 4.6 Hasil Observasi Siklus 2 .......................................................................... 94
Tabel 4.7 Hasil Tes UTS 2013-2014........................................................................ 97
Tabel 4.8 Hasil Skor Tes Trestasi Belajar Siklus I .................................................. 98
Tabel 4.9 Hasil Skor Tes Trestasi Belajar Siklus II ................................................. 99
Tabel 4.10 Hasil Capaian Kedisiplinan Siklus I dan II .......................................... 101
Tabel 4.11Peningkatan Rata-rata Prestasi Belajar Siswa....................................... 103

xiv

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR GAMBAR
Halaman
Gambar 2.1 Literature Map ..................................................................................... 23
Gambae 3.1 Skema pelaksanaan tindakan PTK
menurut Kemmis dan Mc. Taggart .......................................................................... 27
Gambar 3.2 Rumus Korelasi Product Moment ........................................................ 59
Gambar 3.3 Rumus Cronbach’s Alpha .................................................................... 63
Gambar 3.4 Rumus Indeks Kesukaran Soal ............................................................. 65
Gambar 4.1 Grafik Nilai Hasil Capaian Kedisiplinan Siswa Siklus I...................... 91
Gambar 4.2 Grafik Persentase Hasil Capaian Kedisiplinan Siswa Siklus I............. 91
Gambar 4.3 Grafik Nilai Hasil Capaian Kedisiplinan Siswa Siklus II .................... 96
Gambar 4.4 Grafik Persentase Hasil Capaian Kedisiplinan Siswa Siklus II .......... 96
Gambar 4.5 Grafik Persentase Hasil Capaian Prestasi Belajar Siklus I................... 99
Gambar 4.6 Grafik Persentase Hasil Capaian Prestasi Belajar Siklus II ............... 100
Gambar 4.7 Grafik Hasil Nilai Kedisiplinan.......................................................... 102
Gambar 4.8 Grafik Persentase Peningkatan Kedisiplinan ..................................... 102
Gambar 4.9 Grafik Peningkatan Siswa yang Lulus KKM .................................... 104
Gambar 4.10 Kontruktivisme dengan Tanya Jawab Lagu ..................................... 105
Gambar 4.11 Siswa Bertanya ................................................................................. 106
Gambar 4.12 Siswa Menemukan Pengetahuan ...................................................... 107
Gambar 4.13 Siswa Belajar dalam Kelompok ....................................................... 107
Gambar 4.14 Pemodelan ........................................................................................ 108
Gambar 4.15 Siswa Berefleksi ............................................................................... 109
Gambar 4.16 Penilaian Sebernarnya ...................................................................... 110
Gambar 4.17 Kontruktivisme dengan Tanya Jawab Lagu ..................................... 111
Gambar 4.18 Siswa Bertanya ................................................................................. 112
Gambar 4.19 Siswa Menemukan Pengetahuan ...................................................... 112
Gambar 4.20 Siswa Belajar dalam Kelompok ....................................................... 113
Gambar 4.21 Pemodelan ........................................................................................ 114
Gambar 4.22 Siswa Berefleksi ............................................................................... 115
Gambar 4.23 Penilaian Sebernarnya ...................................................................... 116
Gambar 4.24 Kontruktivisme dengan Tanya Jawab Lagu ..................................... 117
Gambar 4.25 Siswa Bertanya ................................................................................. 117
Gambar 4.26 Siswa Menemukan Pengetahuan ...................................................... 118
Gambar 4.27 Siswa Belajar dalam Kelompok ....................................................... 119
Gambar 4.28 Pemodelan ........................................................................................ 119
Gambar 4.29 Siswa Berefleksi ............................................................................... 120
Gambar 4.30 Penilaian Sebernarnya ...................................................................... 121
Gambar 4.31 Kontruktivisme
dengan Tanya Jawab Tentang Hewan Kesayangan ............................................... 122
Gambar 4.32 Siswa Bertanya ................................................................................. 123
Gambar 4.33 Siswa Menemukan Pengetahuan ...................................................... 123
Gambar 4.34 Siswa Belajar dalam Kelompok ....................................................... 124
Gambar 4.35 Pemodelan ........................................................................................ 125
Gambar 4.36 Siswa Berefleksi ............................................................................... 126
Gambar 4.37 Penilaian Sebernarnya ...................................................................... 126

xv

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
Lampiran 1 Surat Ijin Penelitian ............................................................................ 132
Lampiran 2 Surat Keterangan sudah melakukan penelitian ................................... 133
Lampiran 3 Silabus Pembelajarn ........................................................................... 135
Lampiran 4 RPP Siklus 1 pertemuan 1 .................................................................. 140
Lampiran 5 RPP Siklus 1 pertemuan 2 .................................................................. 152
Lampiran 6 RPP Siklus 2 pertemuan 1 .................................................................. 168
Lampiran 7 RPP Siklus 2 pertemuan 2 .................................................................. 178
Lampiran 8 Soal evaluasi siklus I .......................................................................... 190
Lampiran 9 Soal evaluasi siklus II ......................................................................... 192
Lampiran 10 Lembar Kerja Kelompok Siklus I Pertemuan I ................................ 195
Lampiran 11 Lembar Kerja Kelompok Siklus I Pertemuan II ............................... 196
Lampiran 12 Lembar Kerja Kelompok Siklus II Pertemuan I ............................... 197
Lampiran 13 Lembar Kerja Kelompok Siklus II Pertemuan II.............................. 198
Lampiran 14 Lembar Kerja Siswa Siklus I Pertemuan I........................................ 199
Lampiran 15 Lembar Kerja Siswa Siklus I Pertemuan II ...................................... 203
Lampiran 16 Lembar Kerja Siswa Siklus II Pertemuan I ...................................... 208
Lampiran 17 Lembar Kerja Siswa Siklus II Pertemuan II ..................................... 209
Lampiran 18 Soal Latihan Siklus I Pertemuan I .................................................... 211
Lampiran 19 Soal Latihan Siklus I Pertemuan II ................................................... 212
Lampiran 20 Soal Latihan Siklus II Pertemuan I ................................................... 213
Lampiran 21 Soal Latihan Siklus II Pertemuan II ................................................. 214
Lampiran 22 Kondisi Awal Nilai UTS Tahun 2013-2014 ..................................... 215
Lampiran 23 Soal Evaluasi Siklus I ....................................................................... 216
Lampiran 24 Soal Evaluasi Siklus II ...................................................................... 218
Lampiran 25 Intrumen Validasi Perangkat Pembelajaran ..................................... 221
Lampiran 26 Validasi lembar observasi kedisiplinan ............................................ 239
Lampiran 27 Lembar Observasi Kedisiplinan Siklus I Pertemuan I...................... 241
Lampiran 28 Lembar Observasi Kedisiplinan Siklus I Pertemuan II .................... 243
Lampiran 29 Lembar Observasi Kedisiplinan Siklus II Pertemuan I .................... 245
Lampiran 30 Lembar Observasi Kedisiplinan Siklus II Pertemuan II ................... 247
Lampiran 31 Tabulasi validitas soal pilihan ganda siklus I ................................... 249
Lampiran 32 Tabulasi validitas soal pilihan ganda siklus II .................................. 250
Lampiran 33 Hasil validasi soal pilihan ganda siklus I.......................................... 251
Lampiran 34 Hasil validasi soal pilihan ganda siklus II ........................................ 252
Lampiran 35 Foto kegiatan .................................................................................... 253

xvi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB I
PENDAHULUAN

Dalam bab I ini peneliti akan membahas latar belakang, batasan masalah,
rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan batasan pengertian.
Latar belakang berisikan tentang alasan-alasan melakukan penelitian. Batasan
masalah berisi batasan masalah yang diteliti. Rumusan masalah berisi masalah yang
akan diteliti. Manfaat penelitian berisikan manfaat dari penelitian ini bagi sekolah,
guru, peneliti, dan siswa. sedangkan batasan pengertian berisikan pengertian katakata kunci dalam penelitian.

1.1 Latar Belakang
Pendidikan merupakan hal yang fundamental untuk suatu negara. Manusia dapat
berubah menjadi pribadi yang bermutu dan berkualitas melalui pendidikan.
Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana seseorang untuk mewujudkan
suasana belajar dan proses pembelajaran agar siswa dapat dengan aktif
mengembangkan potensi diri, sehingga siswa mempunyai kekuatan spiritual
keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, dan
keterampilan yang diperlukan dirinya dalam hidup bermasyarakat, berbangsa,
bernegara (Permendikbud No 65 Tahun 2013).
Pendidikan sendiri tidak bisa terlepas dari proses pembelajaran. Proses
pembelajaran merupakan pengembangan kemampuan intelektual yang berlangsung
secara sosial dan budaya sehingga mendorong siswa untuk membangun pemahaman
1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
2

dan pengetahuannya sendiri (Aunurrahman 2012: 2). Pembelajaran dapat dilakukan
secara formal dan informal. Pembelajaran formal merupakan pembelajaran di kelas
dengan pemberian materi-materi pelajaran. Materi pembelajaran di Sekolah Dasar
diantaranya adalah IPA, IPS, Matematika, PKn, Bahasa Indonesia, Seni Budaya dan
Prakarya, Penjaskes, Pendidikan Agama dan Muatan Lokal.
Pendidikan Kewarganegaraan merupakan salah satu materi yang diajarkan kepada
siswa Sekolah Dasar. PKn merupakan mata pelajaran sosial yang bertujuan untuk
membentuk atau membina warga negara yang tahu, mau dan mampu berbuat baik.
Menurut Darmadi (2010: 34) Pendidikan Kewarganegaraan berupaya untuk
membentuk anak didik menjadi warga negara yang baik dan bertanggung jawab dan
ikut serta mampu mengenalkan Pancasila dan UUD 45.
Tujuan PKn dalam Permendiknas RI Nomer 2006 adalah (1) membuat siswa
mempunyai pikiran yang kritis, rasional, dan kreatif dalam menanggapi isu
kewarganegaaraan (2) berpatisipasi secara aktif , tanggung jawab, cerdas dalam
bertindak di lingkungan masyarakat, bangsa, dan Negara serta anti korupsi (3)
berkembang secara positif dan demokratis untuk membentuk diri berdasar karakterkarakter masyarakat Indonesia agar mampu hidup berdampingan dengan bangsa yang
lain (4) berinteraksi dengan bangsa-bangsa lain secara langsung ataupun tidak
langsung dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (Utami, 2010:
2).
Pengajar hanya menggunakan metode ceramah dengan hanya berpedoman kepada
buku LKS dalam mengajarkan PKn. Penggunaan metode ceramah ini diketahui dari
hasil observasi yang dilakukan peneliti pada tanggal 1 Agustus 2015 pada guru di

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
3

sekolah. Metode ceramah saja akan membuat siswa bosan, kurang terlibat secara aktif
dalam proses belajar mengajar dan kurang mampu dalam mengolah pembelajaran
yang dapat membangkitkan kedisiplinan belajar siswa. Akibatnya kedisiplinan dan
prestasi belajar siswa kurang optimal. Kedisiplinan dalam proses kegiatan belajar
mengajar ini sangat diperlukan karena bertujuan untuk membantu peserta didik
menemukan dirinya, mengatasi, dan mencegah timbulnya permasalahan, serta
berusaha menciptakan situasi yang menyenangkan dalam pembelajaran sehingga
dapat mengapai hasil belajar yang optimal (Mulyasa, 2008: 192). Hasil analisis data
lembar observasi sebagai kondisi awal terdapat 35 % dari 32 siswa yang dinyatakan
disiplin. Akibatnya, siswa masih mengalami kesulitan dalam mata pelajaran PKn.
Sebaiknya siswa didekatkan dengan dunia nyata sehingga siswa akan mudah
memahami peranan pengetahuan yang diperolehnya itu.
Pada mata pelajaran PKn dengan materi pemeliharaan lingkungan alam untuk
siswa kelas II SDN Kledokan, siswa

mengalami permasalahan untuk merawat

lingkungan sekitar. Hal ini diketahui dari observasi peneliti misalnya siswa masih
membuang

sampah

sembarangan.

Pemberian

mata

pelajaran

PKn

materi

pemeliharaan lingkungan alam dirasa perlu mendapat perhatian khusus.
Berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan guru kelas II SDN Kledokan
diperoleh informasi bahwa siswa mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal
evaluasi pada mata pelajaran PKn. Hal ini diperkuat dengan data nilai siswa SDN
Kledokan dua tahun yang lalu. Hasil rata-rata nilai siswa sebagai kondisi awal yaitu
69. Peneliti mendapatkan data bahwa hanya 25% dari 32 siswa mencapai KKM,
sedangkan nilai KKM pada mata pelajaran PKn telah ditentukan yaitu 75. Peneliti

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
4

menyimpulkan bahwa terjadi masalah prestasi belajar dalam pembelajaran PKn.
Masalah dalam pembelajaran PKn juga disebabkan kurangnya kedisiplinan siswa saat
belajar di kelas. Pernyataan ini didukung dengan hasil observasi yang dilakukan
peneliti untuk melihat kedisiplinan siswa. Dari analisis data sebagai kondisi awal
hanya terdapat 24 % siswa yang dinyatakan minimal cukup disiplin.
Berdasarkan

masalah

yang

ditemukan,

peneliti

mencari

solusi

untuk

pembelajaran PKn di kelas II dengan menggunakan pendekatan kontekstual dimana
siswa belajar dari benda-benda dan keadaan yang nyata sehingga memudahkan siswa
untuk menerima materi pelajaran. Siswa diharapkan dapat menerapkan tentang
konsep yang diajarkan. Pembelajaran dengan pendekatan kontekstual memberikan
masalah-masalah yang kontekstual dalam kehidupan sehari-hari siswa. Pembelajaran
kontekstual merupakan suatu konsepsi yang membantu guru mengaitkan konten mata
pelajaran dengan situasi dunia nyata dan memotivasi siswa membuat hubungan antara
pengetahuan dan penerapannya dalam kehidupan mereka (Trianto, 2011: 104).
Dengan menggunakan pendekatan kontekstual peneliti ingin meningkatkan
kedisiplinan dan prestasi belajar siswa dalam melaksanakan pemeliharaan lingkungan
alam di SD N Kledokan.

1.2 Batasan Masalah
Berdasarkan latar belakang, penelitian ini difokuskan pada penggunaan
pendekatan kontekstual untuk meningkatkan kedisiplinan dan prestasi belajar dalam
mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan untuk siswa kelas II SDN Kledokan.
Penulis akan membahas materi pemeliharaan lingkungan alam. Materi ini diajarkan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
5

pada kelas II semester 1 tahun pelajaran 2015/2016 dengan Standar Kompetensi 2.
Menampilkan sikap cinta lingkungan dengan Kompetensi Dasar 2.1 Mengenal
pentingnya lingkungan alam seperti dunia tumbuhan dan dunia hewan. 2.2
Melaksanakan pemeliharaan lingkungan alam.

1.3 Rumusan Masalah
1.3.1 Bagaimana penggunaan pendekatan kontekstual dalam upaya meningkatkan
kedisiplinan dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn dalam materi
pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan?
1.3.2 Apakah melalui penggunaan pendekatan kontekstual ada peningkatan
kedisiplinan siswa pada mata pelajaran PKn dalam materi pokok
pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan?
1.3.3 Apakah melalui penggunaan pendekatan kontekstual ada peningkatan prestasi
belajar siswa pada mata pelajaran PKn dalam materi pokok pemeliharaan
lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan?

1.4 Tujuan Penelitian
1.4.1 Mengetahui

langkah-langkah

pendekatan

kontekstual

dalam

upaya

meningkatkan kedisiplinan dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran
PKn dalam materi pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II
SDN Kledokan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
6

1.4.2

Meningkatkan dan mengetahui peningkatan kedisiplinan siswa melalui
penggunaan pendekatan kontekstual pada mata pelajaran PKn dalam materi
pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan.

1.4.3 Meningkatan dan mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa melalui
penggunaan pendekatan kontekstual pada mata pelajaran PKn dalam materi
pokok pemeliharaan lingkungan alam pada siswa kelas II SDN Kledokan.

1.5 Manfaat Penelitian
1.5.1 Bagi Siswa
Siswa dapat memperoleh pengalaman dalam mempelajari kompetensi dasar
melaksanakan

pemeliharaan

lingkungan

alam

dengan

suasana

yang

menyenangkan.
1.5.2

Bagi Guru
Guru dapat memperoleh inspirasi melakukan penelitian tindakan kelas dengan
menggunakan pendekatan kontekstual.

1.5.3

Bagi Sekolah
Menambah bahan bacaan terkait dengan penelitian tindakan kelas
menggunakan pendekatan kontekstual.

1.5.4

Bagi Peneliti
Peneliti bisa mendapatkan pengalaman dalam melakukan PTK dalam
kompetensi dasar melaksanakan pemeliharaan lingkungan alam menggunakan
pendekatan kontekstual.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
7

1.6 Batasan Pengertian
1.6.1 Kedisiplinan adalah suatu bentuk kepatuhan seseorang dalam mengikuti
peraturan karena didorong oleh kesadaran yang ada dalam diri dengan
perasaan senang hati.
1.6.2 Prestasi Belajar adalah hasil yang diperoleh karena adanya aktivitas belajar
yang dilakukan dan berujud dari skor yang diperoleh siswa.
1.6.3 Pendekatan Kontekstual adalah sebuah proses pendidikan yang bertujuan
menolong siswa melihat makna di dalam materi akademik yang mereka
pelajari dengan cara menghubungkan subjek-subjek akademik dengan realitas
dalam kehidupan sehari-hari mereka.
1.6.4 PKn adalah mata pelajaran untuk mengembangkan dan melestarikan nilai
luhur dan moral yang sumbernya budaya bangsa Indonesia sehingga dapat
mewujudkan perilaku kehidupan sehari-hari sesuai dengan nilai pancasila.
1.6.5 Pemeliharaan lingkungan alam adalah sikap untuk menjaga dan melestarikan
lingkungan alam berupa dunia tumbuhan dan dunia hewan.
1.6.6 Siswa SD kelas II adalah anak berusia 7 tahun yang menempuh pendidikan di
kelas II sekolah dasar .

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB II
LANDASAN TEORI

Bab ini berisi kajian pustaka, penelitian yang terdahulu atau relevan, kerangka
berpikir, dan hipotesis tindakan. Kajian pustaka berisi teori-teori yang berkaitan
dengan kedisiplinan, prestasi belajar, pendekatan kontekstual, hakikat mata pelajaran
PKn dan materi pemeliharaan lingkungan. Penelitian terdahulu yang berkaitan
dengan

penelitian-penelitian

kedisiplinan,

prestasi

belajar

dan

pendekatan

kontekstual. Kerangka berpikir berisikan rumusan atau landasan berpikir dari umum
ke khusus. Hipotesis berisi dugaan sementara tentang jawaban suatu rumusan
masalah.

2.1

Kajian Pustaka

2.1.1

Kedisiplinan

2.1.1.1 Pergertian Kedisiplinan
Disiplin adalah suatu keadaan tertib, ketika orang-orang yang bergabung dalam
suatu sistem tunduk pada peraturan-peraturan yang ada dengan senang hati (Mulyasa,
2008: 191). Menurut Dictionary of Education (dalam Mulyasa, 2008: 191)
menyebutkan bahwa definisi disiplin sekolah adalah keadaan tertib, ketika guru,
kepala sekolah dan staf, serta peserta didik yang tergabung dalam sekolah tunduk
pada peraturan yang telah ditetapkan dengan senang hati. Mustari, (2014: 35)
berpendapat bahwa disiplin adalah tindakan yang menunjukkan perilaku tertib dan
patuh pada berbagai ketentuan dan peraturan.

8

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
9

Menurut Fathurrohman, dkk (2013 : 125) “Disiplin merupakan tindakan yang
menunjukkan perilaku tertib dan patuh pada ketentuan dan peraturan”. Dari ketiga
pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa disiplin adalah suatu bentuk kepatuhan
seseorang dalam mengikuti peraturan karena didorong oleh kesadaran yang ada
dalam diri dengan perasaan senang hati.
2.1.1.2 Cara-Cara Menanamkan Disiplin
Kesadaran ini diperoleh melalui latihan-latihan. Hurlock (1989: 93)
mengemukakan bahwa terdapat beberapa cara menanamkan disiplin kepada anak : (1)
Cara mendisiplin yang otoriter yaitu peraturan yang keras untuk memaksakan
perilaku yang diinginkan. Tekniknya mencakup hukuman yang berat bila terjadi
kegagalan. (2) Cara mendisiplin yang permisif yaitu biasanya disiplin yang permisif
ini tidak membimbing anak untuk berperilaku yang disetujui secara sosial dan tidak
menggunakan hukuman. (3) Cara disiplin yang demokratis yaitu dalam metode
demokratis menggunakan penjelasan, diskusi dan penalaran sehingga dapat
membantu anak dalam memahami alasan-alasan perilaku tersebut.
Diharapkan sikap disiplin ini akan tumbuh melalui pembinaan, latihan,
pendidikan dalam keteladanan-keteladanan tertentu yang harus dimulai sejak ada di
dalam lingkungan keluarga, masa kanak-kanak dan terus berkembang menjadi
disiplin yang semakin kuat. Menurut Schaefer (1990: 4) cara yang efektif untuk
mendisiplinkan anak dengan penggunaan pendekatan yang positif, dengan contoh
teladan, persuasi, dorongan, pujian, dan hadiah. Agar efektif, pendisiplinan itu
haruslah memenuhi tiga syarat yaitu (1) menghasilkan suatu keinginan perorangan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
10

atau pertumbuhan pada diri anak; (2) tetap terpelihara harga diri anak; (3) selalu ada
hubungan yang dekat antara orang tua dengan anak.
Cara meningkatkan kedisiplinan menurut Mustari, (2014: 41) adalah (1)
Melihat setiap kesempatan baru sebagai pengalaman hidup baru yang menyenakan;
(2) mengerjakan tugas, lebih cepat lebih baik, sehingga tidak menganggu pikiran teru
menerus; (3) membiasakan diri membereskan apa yang sudah dimulai; (4)
menghindari mengulur-ulur waktu; (5) Berusaha untuk menyempurnakan tugas; (6)
menghindari kecemasan; (7) menyiapkan diri akan tugas yang akan datang; (8)
meninta tolong pada ahlinya apabila tidak bisa dan sudah berusaha; (9) mengambil
risiko yang terukur dalam rangka kemajuan; (10) sering-sering bertaya jika kurang
jelas; (11) merencanakan yang akan datang dengan tetap menhadapi masa sekarang.
Dengan demikian menurut Mulyasa, (2008: 192) disiplin sekolah bertujuan
untuk membantu peserta didik menemukan dirinya, mengatasi, dan mencegah
timbulnya problem-problem disiplin, serta berusaha menciptakan situasi yang
menyenangkan dalam pembelajaran sehingga dapat mengapai hasil belajar yang
optimal. Dalam rangka menyukseskan pendidikan karakter, guru haru mampu
menumbuhkan disiplin peserta didik, terutama disiplin diri (Mulyasa, 2014: 26).
2.1.1.3 Aspek-Aspek Kedisiplinan
Aspek-aspek kedisiplinan menurut Sobur (1985: 64) kedisiplinan mengandung
aspek kontrol diri yaitu menguasi tingkah laku diri sendiri, dengan berpedoman pada
norma-norma yang jelas serta aturan-aturan yang sudah menjadi miliknya tanpa
pengaruh atau pengendalian dari luar. Sedangkan menurut Abu (1989: 37) disiplin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
11

memiliki aspek ketertiban terhadap peraturan.

Ketertiban pada peraturan dapat

berupa peraturan tertulis maupun peraturan tidak tertulis.
Dari pendapat para ahli, maka peneliti menyimpulkan indikator kedisiplinan
menjadi 3 yaitu (1) Melaksanakan tata tertib yang berlaku di sekolah dengan baik;
(2) Taat terhadap kebijakan dan kebijaksanaan yang berlaku; (3) Menguasai diri dan
instrospeksi.
2.1.2

Prestasi Belajar

2.1.2.1 Pengertian Prestasi
Menurut KBBI (2008:1101), secara umum prestasi adalah “hasil yang telah
dicapai (dari yang telah dilakukan, dikerjakan)”. Berdasarkan pengertian di atas,
dapat disimpulkan bahwa prestasi adalah hasil yang dicapai dengan menggunakan
kemampuan, ketrampilan, dan sikap seseorang dalam menyelesaikan suatu
pembelajaran.
2.1.2.2 Pengertian Belajar
Belajar adalah suatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh
suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan sebagai hasil
pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya ( Slameto, 2010: 2).
Sedangkan menurut Gagne (dalam Susanto, 2013: 1) belajar didefinisikan sebagai
proses di mana suatu organisme berubah perilakunya sebagai akibat pengalaman.
Dari pengertian di atas dapat dimengerti bahwa belajar dapat menimbulkan
adanya interaksi dengan lingkungannya sehingga dapat terjadi suatu perubahan
tingkah laku yang baru untuk hasil pengalamannya sendiri.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
12

2.1.2.3 Pengertian