Penetapan Kadar Air Pada Minyak Kelapa Sawit (CPO) Hasil Produksi PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Unit Usaha Adolina

Analisis Total Zat Padat Terlarut (Total Dissloved Solid) dan Total Zat
PadatTersuspensi (Total Suspended Solid) Pada Air Limbah Industri
Abstrak
Total zat padatterlarut (Total Dissloved Solid) adalah ukuran zat terlarut (baik
organik maupun anorganik, mis: garam, dll) yag terdapat pada air limbah. Sedangkan
total zat padattersuspensi (Total Suspended Solid) merupakan zat-zat padat yang
berada dalam suspensi, dapat dibedakan menurut ukuranya sebagai partikel
tersuspensi koloid (partikel koloid) dan partikel tersuspensi biasa (partikel
tersuspensi). Tujuan penulisan tugas akhir ini untuk mengetahui apakah air limbah
industri yang dianalisis memenuhi sesuai dengan baku mutu yang telah ditetapkan
Kep-51/Menlh/10/1995.
Analisistotal zat padat terlarut dilakukan dengan menggunakan TDS meter.
Sedangkan analisistotal zat padattersuspensi dilakukan dengan metode gravimetri
yang dilakukan berulang-ulang sampai diperoleh berat konstan atau sampai
perubahan lebih kecil dari 4% terhadap penimbangan sebelumnya atau lebih kecil
dari 0,5 mg.
Hasil analisistotal zatpadat terlarut adalah 18700 mg/l dan 7120 mg/l dimana
tidak sesuai dengan baku mutu yang telah di tetapkan oleh KEPMENLH51/MENLH/10/1995 adalah 2000 mg/l. Sedangkan hasil analisistotal zat padat
tersuspensiadalah 81 mg/l dan 80 mg/l, hasil tersebut masih memenuhi syarat baku
mutu KEPMENLH-51/MENLH/10/1995 yaitu 200 mg/l.
Kata kunci:total padatan terlarut, Total Padatan tersuspensi, tujuan,hasil


vi
Universitas Sumatera Utara