Tinjauan kegiatan komunikasi pemasaran dalam peningkatan kepesertaan program bpjs ketenagakerjaan kanwil jabar.

ABSTRAK

Mutia Nursabarini, 210103110160, 2014. Judul “Tinjauan Kegiatan
Komunikasi Pemasaran dalam Peningkatan Kepesertaan Program BPJS
Ketenagakerjaan Kanwil Jabar”. Dosen Pembimbing Meria Octavianti,
S.Sos., M.I.Kom. Program Diploma III Pendidikan Ahli Komunikasi Terapan
(PAKT), Subprogram Studi Komunikasi Bisnis, Fakultas Ilmu Komunikasi,
Universitas Padjadjaran Jatinangor.
Tujuan penyusunan Tugas Akhir ini adalah untuk mengetahui tujuan
kegiatan komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh BPJS Ketenagakerjaan
Kanwil Jabar, bentuk kegiatan komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh BPJS
Ketenagakerjaan Kanwil Jabar, serta hambatan dan solusi yang dilakukan dalam
pelaksanaan kegiatan komunikasi pemasaran BPJS Ketenagakerjaan Kanwil
Jabar.
Metode yang digunakan adalah metode deskriptif, yaitu metode yang
menggambarkan suatu kegiatan berupa fakta yang ada di lapangan pada saat
peninjauan berlangsung. Sedangkan untuk pengumpulan data, penulis melakukan
pengamatan langsung, wawancara, dan studi pustaka.
Berdasarkan hasil pengamatan dan pembahasan, bahwa tujuan kegiatan
komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Jabar
adalah untuk memberikan informasi, untuk menumbuhkan opini, sikap dan

tindakan positif, mengajak untuk menjadi peserta, serta mengingatkan program
BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Jabar. Bentuk kegiatan komunikasi pemasaran
yang dilakukan adalah advertising, pers relations, serta public relations &
publicity. Hambatan yang terjadi adalah kurangnya biaya, kurangnya sumber daya
manusia, dan banyaknya aturan. Sedangkan cara penyelesaian hambatan tersebut
adalah dengan melakukan sosialisasi dan edukasi menggunakan semua channel
komunikasi, baik secara below the line maupun above the line.
Simpulan dari Tugas Akhir ini adalah tujuan kegiatan komunikasi
pemasaran yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Jabar , bentuk kegiatan
komunikasi pemasaran yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Jabar, dan
hambatan serta solusinya.
Saran dari Tugas Akhir ini adalah adanya penambahan metode sosialisasi
yang dilakukan dengan metode tatap muka, penambahan bentuk kegiatan
komunikasi pemasaran berupa pemasangan baligo, spanduk, dan reklame serta
perlu diadakan gathering seluruh karyawan BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Jabar
agar masalah yang dihadapi dapat terselesaikan dengan baik.

i