ISLAM SAINS DAN PERADABAN (2)

TUGAS INDIVIDU MATA KULIAH ISLAM,
SAINS DAN PERADABAN
(AGAMA ISLAM DAN KENAPA ORANG BERAGAMA
ISLAM?)

OLEH :

YULIANA DEVI
NIM.160107016

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN)
MATARAM
2016

AGAMA ISLAM DAN MENGAPA KITA BERAGAMA ISLAM?

Page 1

 AGAMA ISLAM
Agama islam merupakan agama yang diturunkan langsung oleh

Allah dan satu-satunya agama yang dijanjikan Allah sebagai agama
keselamatan. Agama Islam adalah agama yang dibawa oleh Nabi
Muhammad SAW atau agama yang baik. Setiap agama memiliki tiga
unsur yang tidak bisa di pisahkan satu sama lain antaranya. Pertama,
adanya satu sistem cerdo (tata keimanan) atas adanya sesuatu Yang
Mutlak dan Transenden yang berada di luar manusia dan alam
semesta. Kedua, adanya satu system ritus (tata peribadatan) manusia
kepada sesuatu yang dianggapnya sebagai sesuatu Yang Mutlak dan
Maha Tinggi. Ketiga, adanya satu sistem norma (tata kaidah), yang
mengatur hubungan antar manusia, hubungan manusia dengan alam,
yang seseuai dengan sistem cerdo dan sistem ritus diatas.
Islam itu adalah bahwa engkau bersaksi bahwa tiada Tuhan
selain Allah, dan bahwa Muhammad itu utusan Allah, Mendirikan
Shalat, Berpuasa pada bulan Ramadhan, dan Berhaji ke Baitullah bila
anda mampu. Adapun Iman adalah bahwa engkau percaya kepada
Allah, Malaikat-Nya, Kitab-kitab-Nya, Rasul-rasul-Nya, Hari akhir
(Kiamat) dan qadar baik dan buruknya. Dan Ihsan adalah bahwa anda
menyembah Allah seakan-akan engkau melihat-Nya. Dan bila engkau
tidak mampu melihat-Nya, engkau yakini bahwa Ia melihat engkau.
Nabi Muhammad SAW menyebut Islam, Iman dan Ihsan itu

sebagai diin/ agama. Islam sebagai agama mengandung tiga unsur
tersebut, yaitu Iman sebagai sistem credo, Islam sebagai sistem ritus,
AGAMA ISLAM DAN MENGAPA KITA BERAGAMA ISLAM?

Page 2

dan Ihsan sebagai sistem norma. Dan seseorang yang telah
menyebutkan dua kalimah syahadah secara formal dianggap telah
menjadi seorang muslim meskipun pada hakikatnya tidak cukup
sampai disitu. Dan mengapa kita beragama islam? Berikut alasannya.
 MENGAPA ORANG BERAGAMA ISLAM
1. Karena Islam mengajarkan kepada kita bahwa yang berhak
disembah itu hanya Allah SWT. Manusia dilarang menyembah
manusia, apa lagi menjadikan manusia sebagai Tuhan.
2. Karena Islam mengajarkan bahwa setiap mereka yang bebuat
baik akan memperoleh balasannya dan siapa yang berbuat
keburukan juga akan memperoleh balasannya pula, sebuah
bentuk pertanggungjawaban yang bersifat adil. Yang diajarkan
Islam adalah pertanggungjawaban yang bersifat personal dan
berkeadilan.

3. Karena Islam memandang semua manusia itu sama dihadapan
Allah SWT, yang membedakan mereka itu hanyalah taqwanya.
4. Karena Islam itu tidak mengurus masalah akhirat saja, tapi
memandang penting untuk mengurus masalah keduniaan, yang
merupakan

sarana

untuk

ibadah.

Islam

memandang

mendirikan sholat, menunaikan zakat, itu nilainya sama
dengan mencari rejeki,yaitu sama-sama fardlu ain.
5. Islam secara sangat jelas mengatur masalah bisnis, masalah
berumah tangga, masalah politik bernegara, masalah hukum,

masalah muamalah dan ibadah. Islam mengatur mana yang
boleh dilakukan dan mana yang tidak boleh dilakukan dalam
wilayah bisnis, ekonomi, politik, hukum dll.
6. karena Islam mengakui nabi Muhammad itu hanya sebagai
seorang manusia yang ditunjuk Allah menjadi Rasul-Nya.

AGAMA ISLAM DAN MENGAPA KITA BERAGAMA ISLAM?

Page 3

7. Karena Semua ajaran Islam itu tidak bertentangan dengan akal,
Islam yang ajarannya bersumber dari Qur'an justru mengajak
manusia untuk berpikir afala taffakkarun, afala ta'kilun untuk
meneliti,

mengobservasi

menemukan

kebenaran


yang

hipotetisnya sudah di informasikan secara gambalng melalui
Qur'an.
8. Karna faktor keturunan, apabila kita menganut agama Islam itu
karna ayah kita juga pemeluk agama islam.
9. Karna agama Islam adalah agama yang paling benar dan di
Ridhai Allah.
10. Karna agama islam adalah agama yang sempurna.
11. Karna agama yang hanya diterima oleh Allah SWT adalah
agama Islam.

AGAMA ISLAM DAN MENGAPA KITA BERAGAMA ISLAM?

Page 4