RESUME JURNAL PROGRAM STUDI TEKNIK INDUS

RESUME JURNAL
MATA KULIAH KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA
ANALISIS PENGARUH KESELAMATAN DAN KESEHATAN
KERJA
TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN DENGAN
METODE
PARTIAL LEAST SQUARES

Disusun oleh:
SELA TRI PARWATI (21070114120056)

PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI
FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO
SEMARANG

2016

1. Latar Belakang Masalah
Hal

yang


melatarbelakangi

pembentukan

suatu

perusahaan

yaitu

untuk

meningkatkan produktivitas dari sumber daya manusia yang ditunjukkan dengan sejauh
mana sistem dalam perusahaan dapat memuaskan semua pihak, yang mana hal ini
merupakan timbal balik dari aspek keselamatan dan kesehatan kerja (K3) yang perlu
perhatikan dan dijalankan oleh perusahaan. K3 merupakan aspek yang pentimg karena
dengan penerapan K3 yang baik maka akan menekan tingkat kecelakaan yang dapat
menimbulkan banyak kerugian.
PG Krebet Baru Malang, terdiri dari PG Krebet Baru I dan PG Krebet Baru II

mempunyai potensi bahaya tinggi. Contohnya adannya resiko terjepit dan tersengat arus
listrik. Namun baru disadari oleh perusahaan tersebut bahwa bahaya tersebut dapat
mempengaruhi tingkat produktivitas pekerja. Hubungan antara K3 dengan produktivitas
karyawan dapat dianalisis dengan metode Partial Least Squares(PLS) yang digunakan
untuk mengukur hubungan antara variabel-variabel pengamatan.
2. Tujuan Penelitian Masalah
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari variabel
keselamatan dan kesehatan kerja (K3) terhadap produktivitas yang dihasilkan
karyawan dan kesehatan kerja di bagian instalasi PG Grebet Baru II Malang.
3. Metode Penelitian
Pelaksanaan penelitian ini yaitu selama bulan November 2012 hingga Maret 2013
di PG Krebet Baru II Malang. Populasi dalam penelitian ini yaitu pelaksana bagian
instalasi (60 orang), sedangkan sampel yang digunakan yaitu 60 orang. Pengolahan
data dilakukan di Laboratorium Komputasi dan Analisis Sistem, Jurusan Teknologi
Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Brawijaya, Malang.

Variabel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 1. variabel laten/konstruk yang
terdiri dari Keselamatan Kerja (X1), Kesehatan Kerja (X2), dan Produktivitas
karyawan (Y), 2. variabel terukur/manifest terdiri dari 11 indikator.
Pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan metode wawancara, dokumentasi

dan observasi menggunakan kuesioner yang berisi konten-konten dari variabel
penelitian yang telah dibuat skala likert.
Uji kualitas data yang dilakukan yaitu dengan uji validitas dan uji realibitas. Uji
validitas yaitu uji untuk menjamin mengukur instrumen yang digunakan benar-benar
telah mengukur. Sedangkan uji reliabilitas yaitu uji penjaminan tingkat konsistensi
instrumen apabila digunakan dalam waktu yang berbeda. Pengolahan data
menggunakan teknik analisis multivariat PLS untuk menguji data dan sampel yang
kecil.
4. Hasil dan Kesimpulan
Program K3 telah diaplikasikan pada dua pabrik PG Krebet Baru sebagai upaya
perlindungan keselamatan dan kesehatan pegawai. Salah satu peraturannya yaitu
pemakaian APD seperti safety glove, safety shoes, dan helm pengaman yang telah
disediakan oleh pihak perusahaan dan ditempatkan di masing-masing stasiun kerja dan
juga pengadaan poliklinik, sarana olahraga dan rekreasi untuk kesehatan psikologis
pekerja, bahkan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JK).
Hasil uji validitas menunjukkan bahwa seluruh instrumen telah memenuhi syarat,
valid dan telah mengukur apa yang hendak diukur. Evaluasi dengan metode Partial
Least Square (PLS) bahwa terdapat indikator yang tidak memenuhi syarat convergent
validity indikator lingkungan fisik, maka kemudian dilakukan modifikasi pada
indikator ini. Pada diagram jalur baru menunjukkan bahwa seluruh indikator telah

memenuhi syarat convergent validity.
Berdasarkan hasil pengolahan smartPLS, seluruh indikator memiliki hubungan
dengan variabel latennya. Kemudian dievalulasi kriteria Goodness of Fit bahwa
indikator berkorelasi kuat dengan variabel laten convergent validity dan indikator
mempunyai kemampuan mengukur variabel laten seharusnya diukur. Indikator cross

loading dapat menjelaskan variabel latennya dengan baik dan tidak mengukur variabel
laten lain yang tidak berkorelasi dengan indikator tersebut. Variabel laten conposite
reliability (keselamatan kerja, kesehatan kerja dan produktivitas karyawan) memiliki
tingkat konsisten yang baik. Variabel inner model, produktivitas karyawan lebih
dipengaruhi oleh keselamatan dan kesehatan kerja.
Hasil pengujian hipotesis menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan antara
kesehatan kerja dengan produktivitas karyawan yang bernilai positif. Hasil pengujian
hipetis lain menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara keselamatan
kerja dan kesehatan kerja secara positif.
Dapat disimpulkan bahwa pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap
produktivitas karyawan di PG Kreber Baru II Malang dengan metode PLS
menunjukkan bahwa variabel keselamatan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap
produktivitas karyawan. Variabel kesehatan kerja berpengaruh signifikan terhadap
produktivitas karyawan, dan keselamatan kerja berpengaruh signifikan terhadap

kesehatan kerja. Sehingga secara tidak langsung kkeselamatan kerja berpengaruh
terhadap produktivitas karyawan melalui kesehatan kerja, dan kesehatan kerja
berpengaruh secara langsung terhadap produktivitas karyawan.

Dokumen yang terkait

STUDI KANDUNGAN BORAKS DALAM BAKSO DAGING SAPI DI SEKOLAH DASAR KECAMATAN BANGIL – PASURUAN

15 183 17

STUDI PENGGUNAAN ANTIBIOTIKA EMPIRIS PADA PASIEN RAWAT INAP PATAH TULANG TERTUTUP (Closed Fracture) (Penelitian di Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar Malang)

11 138 24

STUDI PENGGUNAAN SPIRONOLAKTON PADA PASIEN SIROSIS DENGAN ASITES (Penelitian Di Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar Malang)

13 140 24

STUDI PENGGUNAAN ACE-INHIBITOR PADA PASIEN CHRONIC KIDNEY DISEASE (CKD) (Penelitian dilakukan di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan)

15 136 28

STUDI PENGGUNAAN ANTITOKSOPLASMOSIS PADA PASIEN HIV/AIDS DENGAN TOKSOPLASMOSIS SEREBRAL (Penelitian dilakukan di RSUD Dr. Saiful Anwar Malang)

13 158 25

PROSES KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM SITUASI PERTEMUAN ANTAR BUDAYA STUDI DI RUANG TUNGGU TERMINAL PENUMPANG KAPAL LAUT PELABUHAN TANJUNG PERAK SURABAYA

97 602 2

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45

AN ANALYSIS OF LANGUAGE CONTENT IN THE SYLLABUS FOR ESP COURSE USING ESP APPROACH THE SECRETARY AND MANAGEMENT PROGRAM BUSINESS TRAINING CENTER (BTC) JEMBER IN ACADEMIC YEAR OF 2000 2001

3 95 76

EFEKTIVITAS PENGAJARAN BAHASA INGGRIS MELALUI MEDIA LAGU BAGI SISWA PROGRAM EARLY LEARNERS DI EF ENGLISH FIRST NUSANTARA JEMBER

10 152 10

IMPLEMENTASI PROGRAM PENYEDIAAN AIR MINUM BERBASIS MASYARAKAT (Studi Deskriptif di Desa Tiris Kecamatan Tiris Kabupaten Probolinggo)

21 177 22