Penanganan Bumbu Dapur Pada Asean Section Untuk Peningkatan Kualitas Produksi Kitchen Di Aryaduta Hotel Medan

ABSTRAKSI

Pada awalnya hotel adalah sebuah rumah biasa yang disewakan untuk
penginapan. Pada masa itu hotel tidak menyediakan makan dan minum bagi para
tamunya. Pendapatan utama hotel semata- mata dari penyewaan kamar. Kemudian
dalam perkembangannya, untuk meningkatkan pelayanan terhadap tamu, mulailah
dipikirkan pelayanan makan dan minum dengan masih tanpa mengharapkan
keuntungan dari sektor layanan ini. Bumbu dan rempah-rempah merupakan hasil
kekayaan alam yang ada dan banyak dijumpai di Indonesia. Bumbu atau “Herb”
adalah tanaman aromatik yang ditambahkan pada makanan sebagai penyedap dan
pembangkit selera makan. Bumbu dan rempah memegang peranan penting dalam
keberhasilan proses pengolahan makanan, sebagai acuan awal dalam proses
pengolahan makanan keseluruhan detail bumbu harus sangat diperhatikan. Untuk
keberagaman bumbu dibagi ke dalam enam jenis yaitu bumbu dari bunga, bumbu dari
buah dan biji, bumbu dari daun, bumbu dari batang, bumbu dari akar, dan bumbu dari
umbi lapis. Peranan penting bumbu juga dapat dijumpai dalam penanganan
operasional Asean Section Kitchen Department Aryaduta Hotel Medan sebagai acuan
peningkatan kualitas produksi kitchen pada hotel tersebut.
Keywords : Bumbu dan rempah, peranan, keberagaman bumbu, operasional
Asean Section Kitchen Department Aryaduta Hotel Medan, Peningkatan kualitas
produksi.


i
Universitas Sumatera Utara