Pengaruh bauran pemasaran dan faktor demografis konsumen pada keputusan pembelian produk mie instan merek Sedaap - USD Repository

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  PENGARUH BAURAN PEMASARAN DAN FAKTOR DEMOGRAFIS KONSUMEN PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE INSTAN MEREK SEDAAP SKRIPSI Diajukan untuk memenuhi Salah Satu Syarat

  Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Manajemen

  Oleh: Adventius Bintang

  Nim : 062214132 PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  PENGARUH BAURAN PEMASARAN DAN FAKTOR DEMOGRAFIS KONSUMEN PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE INSTAN MEREK SEDAAP SKRIPSI Diajukan untuk memenuhi Salah Satu Syarat

  Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Manajemen

  Oleh: Adventius Bintang

  Nim : 062214132 PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  MOTTO dan PERSEMBAHAN Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri.

  (Amsal 3:5) Hai anak-anak, taatilah orang tuamu di dalam Tuhan, karena haruslah demiian. Hormatilah Ayahmu dan Ibumu- ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini: supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi.

  (Efesus 6:1-3) Kepribadian Anda akan menjadi lebih menarik bukan karena Anda tidak pernah gagal, tapi karena Anda sering gagal tapi

tetap meneruskan sampai Anda menang.

  (Mario Teguh) Skripsi ini kupersembahkan untuk: Tuhan Yesus Kristus dan Bunda Maria Bapak dan mamaku tercinta

   Kakak-kakak dan Abang-abang ku

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA FAKULTAS EKONOMI JURUSAN MANAJEMEN-PROGRAM STUDI MANAJEMEN

  Yang bertandatangan dibawah ini, saya menyatakan bahwa Skripsi dengan judul: Pengaruh Bauran Pemasaran dan Faktor Demografis Konsumen pada Keputusan Pembelian Produk Mie Instan Merek Sedaap dan diajukan untuk diuji pada tanggal 28 September 2012 adalah hasil karya saya.

  Dengan ini saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa di dalam skripsi ini tidak terdapat keseluruhan atau sebagian tulisan orang lain yang saya ambil dengan cara menyalin atau meniru dalam bentuk rangkaian kalimat atau simbol yang menunjukkan gagasan atau pendapat atau pemikiran dari penulis lain yang saya akui seolah-olah sebagai tulisan saya sendiri dan atau tidak terdapat bagian atau keseluruhan tulisan yang saya salin, tiru, atau yang saya ambil dari tulisan orang lain, kecuali yang telah disebutkan dalam kutipan dan daftar pustaka, sebagaimana layaknya karya ilmiah.

  Yogyakarta, 30 September 2012 Yang membuat pernyataan,

  Adventius Bintang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN

PUBLIKASI KARYA ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

  Yang bertanda tangan di bawah ini, saya mahasiswa Universitas Sanata Dharma: Nama : Adventius Bintang Nomor Mahasiswa : 062214132

  Demi pengembangan ilmu pengetahuan, saya memberikan kepada perpustakaan Universitas Sanata Dharma karya ilmiah saya yang berjudul:

  

PENGARUH BAURAN PEMASARAN DAN FAKTOR DEMOGRAFIS

KONSUMEN PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE INSTAN MEREK

SEDAAP

  Beserta perangkat yang digunakan (bila ada). Dengan demikian saya memberikan kepada Perpustakaan Universitas Sanata Dharma hak untuk menyimpan, mengalihkan dalam bentuk media lain, mengelola dalam pangkalan data, mendistribusikan secara terbatas, dan mempublikasikannya di internet atau media lain untuk kepentingan akademis tanpa perlu meminta ijindari saya maupun memberikan royalty kepada saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai penulis.

  Demikian pernyataan ini yang saya buat dengan sebenarnya. Dibuat di Yogyakarta Pada tanggal: 30 September 2012 Yang menyatakan Adventius Bintang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  

ABSTRAK

PENGARUH BAURAN PEMASARAN DAN FAKTOR DEMOGRAFIS

KONSUMEN PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE INSTAN MEREK

SEDAAP

  ADVENTIUS BINTANG NIM: 062214132

  UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2012

  Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui: 1) Pengaruh bauran pemasaran produk, harga, promosi dan distribusi pada keputusan pembelian produk mie instan merek sedaap. 2) Pengaruh perbedaan jenis kelamin dan perbedaan tingkat penghasilan pada keputusan pembelian produk mie instan merek sedaap.

  Penelitian ini dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada 100 responden dengan menggunakan metode pengambilan sampel Pruposive Convinience Sampling. Uji validitas menggunakan korelasi Product-Moment (Pearson) dan uji reliabilitas menggunakan

  

Cronbach’s Alpha. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah

  2 Analisis Regresi Linier Berganda, Uji Asumsi Klasik dan Koefisien Determinasi (R )

  Berdasarkan hasil analisis data dapat diketahui bahwa: 1) Pengujian menggunakan uji F menunjukkan bahwa secara simultan variabel bauran pemasaran produk, harga, promosi dan distribusi berpengaruh positif pada keputusan pembelian produk mie instan merek Sedaap. 2) Pengujian secara parsial dengan menggunakan uji t menunjukkan bahwa produk, harga, promosi dan distribusi berpengaruh positif pada keputusan pembelian produk mie instan merek Sedaap. 3) Pengujian menggunakan uji Beda Anova menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan keputusan pembelian pada produk mie instan merek Sedaap berdasarkan jenis kelamin dan tingkat penghasilan konsumen.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  ABSTRACT THE INFLUENCE OF MARKETING MIX AND CONSUMER

DEMOGRAPHIC FACTORS ON THE PURCHASING DECISION OF SEDAAP

BRANDED INSTANT NOODLE PRODUCTS

  ADVENTIUS BINTANG 062214132

  SANATA DHARMA UNIVERSITY YOGYAKARTA 2012

  The purpose of this research is to identify: 1) the influence of marketing mix, product, price, promotion and distribution on purchase decision. 2) The influence of gender and income-level differences on purchase decisi on of “Sedaap” instant noodle products.

  This research was conducted by distributing questionnaires to 100 respondents and the sampling method used was Purposive Convenience Sampling. In this research

  Product-Moment correlation (Pearson) and Cronbach’s Alpha technique were applied

  for the validity and reliability test. Data analysis techniques used in this research wors Multiple Linear Regression Analysis.

  Results, show that : 1) marketing mix, product, price, promotion and distribution simultaneously influence positively purchase decision, 2) Product, price, promotion and distribution influence positively purchase decision and 3) There were no differences in purchase decision “Sedaap” instant noodle based on gender and income level of consumers.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  Puji syukur dan terima kasih ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan rahmat dan karunia Nya kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Pengaruh Bauran Pemasaran dan Faktor Demografis Konsumen Pada Keputusan Pembelian Produk Mie Instan Merek Sedaap”. Penulisan skripsi ini bertujuan untuk memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana pada Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma.

  Dalam menyelesaikan skripsi ini penulis mendapat bantuan, bimbingan dan arahan dari berbagai pihak. Oleh karena itu penulis mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada:

  1. Tuhan Yesus Kristus dan Bunda Maria yang selalu menuntunku dan melindungiku, dan atas anugerah yang tiada batas, serta keajaiban yang diberikan kepadaku selama ini.

  Aku percaya Tuhan telah memberikan yang terbaik bagiku.

  2. Dr. Ir. P. Wiryono Priyotamtama, S.J., selaku Rektor Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

  3. Dr. Herry Maridjo, M.Si. selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma.

  4. Dr. Lukas Purwoto, selaku Ketua Program Studi Manajemen Universitas Sanata Dharma.

  5. Ike Janita Dewi, S.E., M.B.A., Ph.D, selaku Dosen Pembimbing I yang telah sabar membimbing penulis, memberikan ide-ide dan kasih sayangnya dalam menyelesaikan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  6. John Philio Simandjuntak, S.E., M.M selaku Dosen Pembimbing II yang telah sabar membimbing penulis, memberikan ide-ide dan kasih sayangnya dalam menyelesaikan skripsi ini.

  7. Seluruh dosen serta staf karyawan Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma yang telah banyak memberikan pembelajaran yang sangat berarti sehingga dapat membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

  8. Kedua orang tuaku Bapak M. Sihotang dan Ibu B. Simbolon, atas doa, kasih sayang, dan bimbingannya yang tulus serta tidak pernah bosan dalam memberikan semangat untuk menyelesaikan skripsi ini.

  9. Kakak-kakakku, Mama Sandry Sijabat dan Mama Felis Sinaga serta abang-abangku Bapak Ringgas Sihotang dan Bapak Dini Sihotang, atas doa, semangat serta penyertaannya selama ini sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

  10. Keluarga besar Bapak Soeseno Adhy dan Ibu Yekti Andayani serta mbak Dian Prawitasari (Mbak Tata), atas doa, semangat dan tuntunannya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

  11. Pujaan hatiku Dian Aristyorini, atas doa, kasih sayang, semangat, bantuan tenaga, ide dan penyertaannya selama ini sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

  “kehadiran mu sungguh sangat berarti bagiku”.

  12. Sahabat-sahabatku

  “The Jecky” si Janggut beserta istri, si bayi ketek beserta istri, si

  ndas gede beserta istri, si kuping cilik beserta istri, dan si paman gober beserta istri atas segala doa dan dorongan semangatnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  14. Teman-teman Manajemen angkatan 2006 yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu, atas doa, dorongan semangat yang kalian berikan.

  15. seluruh responden yang telah bersedia membantu penulis mengisi kuisioner sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

  16. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu yang sudah membantu terselesainya skripsi ini.

  Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih banyak kekurangannya, oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran. Semoga skripsi ini bermanfaat bagi pembaca.

  Yogyakarta, 30 September 2012 Penulis

  Adventius Bintang

  

DAFTAR ISI

  Halaman HALAMAN JUDUL...................................................................................................... i HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING............................................................. ii HALAMAN PENGESAHAN DEWAN PENGUJI…………………………………... iii HALAMAN MOTTO DAN PERSEMBAHAN............................................................ iv HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS....................................... v LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI......................................... vi ABSTRAK…………………………………………………………………………….. vii ABSTRACT…………………………………………………………………………… viii KATA PENGANTAR.................................................................................................... . ix DAFTAR ISI.................................................................................................................. xii DAFTAR TABEL........................................................................................................... xiv DAFTAR GAMBAR...................................................................................................... xvi BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................

  1 A. Latar Belakang Masalah...................................................................... 1

  B. Rumusan Masalah................................................................................ 3 C Batasan Masalah.................................................................................. 4

  D. Tujuan Penelitian................................................................................. 5

  E. Manfaat Penelitian............................................................................... 5

  F. Sistematika Penulisan.......................................................................... 6 BAB II TINJAUAN LITERATUR DAN PERUMUSAN HIPOTESIS................

  8 A. Pengertian Pemasaran.......................................................................... 8

  B. Bauran Pemasaran............................................................................... 8

  PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  F. Penelitian-penelitian Sebelumnya....................................................... 24

  G. Perumusan Hipotesis........................................................................... 26 BAB III METODE PENELITIAN..........................................................................

  33 A. Jenis Penelitian.................................................................................... 33

  B. Waktu dan Lokasi Penelitian............................................................... 33 C. Subyek dan Obyek Penelitian.............................................................

  34 D. Variabel Penelitian..............................................................................

  34 E. Definisi Operasional Variabel............................................................. 35

  F. Populasi dan Sampel............................................................................ 37 G. Sumber Data dan Teknik Pengumpulan Data.....................................

  39 H. Skala.................................................................................................... 40

  I. Teknik Pengujian Instrumen................................................................ 40 J. Teknik Analisis Data........................................................................... 42 BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN..................................................

  48 A. Sejarah Singkat Perusahaan................................................................. 48

  B. Visi dan Misi Perusahaan.................................................................... 52

  C. Struktur Organisasi Perusahaan........................................................... 53

  D. Gambaran Produk Mie Sedaap............................................................ 54 BAB V ANALISIS DAN PEMBAHASAN...........................................................

  56 A. Hasil Penelitian Kuantitatif.................................................................. 56

  B. Pengujian Validitas dan Reliabilitas..................................................... 57 C. Data Deskriptif................................................................................

  59 D. Uji Asumsi Klasik..............................................................................

  60 E. Pegujian Hipotesis................................................................................. 67 F. Pembahasan………………………………………………………….. 80

  BAB VI PENUTUP.................................................................................................. 84

  DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................

  88 LAMPIRAN...................................................................................................................

  90 DAFTAR TABEL Halaman Tabel V.1 Karakteristik responden berdasarkan Jenis Kelamin............

  56 Tabel V.2 Karakteristik responden berdasarkan Tingkat Pendapatan...

  56 Tabel V.3 Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian..............................

  57 Tabel V.4 Hasil Uji Reliabilitas Instrumen Penelitian........................... 58 Tabel V.5

  Data Deskriptif …………………………............................. 59 Tabel V.6 Uji Asumsi Klasik Normalitas............................................... 60 Tabel V.7 Uji Asumsi Klasik Multikolinearitas..................................... 62 Tabel V.8 Uji F .....................................................................................

  69 Tabel V.9 Hasil Adjusted R-Square......................................................

  70 Tabel V.10 Hasil Analisis Regresi Linier Berganda................................ 71 Tabel V.11 Uji Beda (Anova) Jenis Kelamin........................................... 78 Tabel V.12 Uji Beda (Anova) Tingkat Penghasilan................................. 79

  PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR GAMBAR

  Halaman Gambar IV.1 Struktur Organisasi ..............................................................

  53 Gambar IV.II Varian Rasa Mie Sedaap......................................................

  55 Gambar V.1 Hasil Uji Asumsi Klasik Normalitas P-P Plot......................

  61 Gambar V.II Hasil Uji Asumsi Heteroskedastisitas Produk......................

  64 Gambar V.III Hasil Uji Asumsi Heteroskedastisitas Harga........................

  65 Gambar V.IV Hasil Uji Asumsi Heteroskedastisitas Promosi..................... 66 Gambar V.V Hasil Uji Asumsi Heteroskedastisitas Distribusi................... 67

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Perkembangan ilmu teknologi dan industri saat ini memberikan dampak pada

  kehidupan manusia terutama dunia usaha. Di samping itu banyaknya usaha yang bermunculan baik perusahaan kecil maupun besar berdampak pada persaingan yang ketat antar perusahaan baik yang sejenis maupun yang tidak sejenis. Oleh karena itu pemasaran merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan dalam menghadapi persaingan, pengembangan usaha dan untuk mendapatkan laba, sehingga perusahaan dapat mengembangkan produknya, menetapkan harga, mengadakan promosi dan mendistribusikan barang dengan efektif.

  Pada umumnya perusahaan mengalami kesulitan dalam memonitor, memahami dan menganalisis perilaku konsumen secara tepat dan benar, mengingat banyaknya faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dan adanya perbedaan perilaku untuk masing-masing individu. Dengan demikian perusahaan dituntut untuk dapat memantau perubahan-perubahan perilaku konsumennya, termasuk perilaku konsumen untuk mendapatkan atau memilih produk.

  Konsumen merupakan hal yang sangat penting dalam kegiatan pemasaran. Kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan harus dapat mempengaruhi konsumen, agar konsumen tertarik untuk membeli produk yang ditawarkan tersebut.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  2

  Saat ini kecenderungan pada sebagian konsumen dalam memenuhi kebutuhan pangannya dipengaruhi oleh makanan yang serba instan. Adanya tuntutan bahwa segala sesuatu harus serba cepat dan praktis, maka mie instan menjadi salah satu alternatif untuk memenuhi kebutuhan akan pangan tersebut. Hal ini terjadi karena selain praktis, harga mie instan terbilang relatif murah, dan tersedia dalam berbagai macam pilihan rasa, selain itu mie instan juga banyak tersedia dimana-mana khususnya di warung dan swalayan.

  Produk mie instan sebagaimana diketahui adalah salah satu produk makanan cepat saji yang semakin lama semakin banyak digemari masyarakat karena kemudahan dalam hal penyajiannya. Terdapat berbagai macam merek dan variasi dari mie instan antara lain: Indomie, Mie Sedaap, Sarimi, Supermie, Pop Mie, Mie ABC, Gaga Mie, Mie Kare, dan lain sebagainya. Dengan semakin banyaknya produk mie instan yang ada di pasaran berarti memberikan keleluasaan bagi konsumen untuk memilih merek yang sesuai dengan keinginannya.

  Harga dapat mempengaruhi konsumen untuk pengambilan keputusan terhadap suatu produk. Harga merupakan satu-satunya unsur bauran pemasaran yang memberikan pemasukan bagi perusahaan, unsur lainnya menyebabkan timbulnya biaya. Sehingga secara luas atau sempit dapat diambil kesimpulan bahwa harga akan mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian terhadap produk tersebut karena biasanya konsumen sangat jeli dalam membeli dan menyeleksi harga, mereka lebih menginginkan dengan harga yang relatif terjangkau untuk mendapatkan produk yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  3

  unsur yang dipandang penting oleh konsumen dan pada akhirnya dasar dalam pengambilan keputusan pembelian. Unsur yang dimaksud antara lain: kemasan, variasi rasa dan kualitas produk. Distribusi merupakan kegiatan pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan jasa dari produsen ke konsumen, sehingga penggunaannya sesuai dengan yang diperlukan. Promosi perusahaan dibuat menarik untuk menarik para konsumen dalam pengambilan keputusan pembelian produk.

  Menurut Kotler (2002: 204) proses pengambilan keputusan konsumen terdiri dari lima tahap yaitu: pengenalan masalah, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan pembelian, dan perilaku pasca pembelian.

  Berdasarkan paparan diatas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “PENGARUH BAURAN PEMASARAN DAN FAKTOR

  DEMOGRAFIS KONSUMEN PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MIE INSTAN MEREK SEDAAP”.

B. Rumusan Masalah

  Berdasarkan latar belakang masalah yang ada, maka penulis merumuskan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini sebagai berikut:

  1. Apakah faktor-faktor produk, harga, promosi dan distribusi berpengaruh pada keputusan konsumen dalam membeli mie instan merek Sedaap?

  2. Apakah ada perbedaan keputusan pembelian pada produk mie instan merek Sedaap

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  4

C. Batasan Masalah

  Agar masalah yang diteliti tidak terlalu luas, maka penulis memberikan batasan masalah yang menyangkut penelitian ini antara lain:

  1. Produk yang dijadikan penelitian ini adalah mie instan merek Sedaap.

  2. Penelitian ini hanya ditujukan bagi mahasiswa Universitas Sanata Dharma Yogyakarta kampus II Mrican dan masyarakat di sekitar daerah Mrican yang pernah membeli mie instan merek Sedaap.

  3. Variabel marketing mix yang digunakan yaitu:

  a. Produk: Segala sesuatu yang dapat ditawarkan produsen untuk diperhatikan, dicari, dibeli, digunakan atau dikonsumsi sebagai pemenuhan kebutuhan atau keinginan pasar yang bersangkutan.

  b. Harga: Satuan moneter atau ukuran lain (termasuk barang) yang ditukarkan untuk memperoleh hak kepemilikan atau penggunaan suatu barang.

  c. Promosi: Suatu bentuk komunikasi pemasaran. Komunikasi pemasaran adalah aktivitas pemasaran yang berusaha menyebar informasi, mempengaruhi atau membujuk, mengingatkan pasar sasaran atau perusahaan agar bersedia menerima, membeli, dan loyal pada produk yang ditawarkan perusahaan yang bersangkutan.

  d. Distribusi:Kegiatan pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan jasa dari produsen ke konsumen, sehingga penggunaannya sesuai dengan yang diperlukan (jenis, jumlah, harga, tempat, dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  5

  4. Variabel faktor demografis konsumen yang digunakan adalah:

  a. Jenis kelamin

  b. Tingkat penghasilan

D. Tujuan Penelitian

  Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian yang hendak dicapai penulis adalah :

  1. Untuk mengetahui pengaruh produk, harga, promosi dan distribusi pada keputusan pembelian konsumen produk mie instan merek Sedaap.

  2. Untuk mengetahui apakah ada perbedaan keputusan pembelian pada produk mie instan merek Sedaap berdasarkan faktor demografis konsumen yaitu jenis kelamin dan tingkat penghasilan.

E. Manfaat Penelitian

  Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat pada pihak-pihak sebagai berikut :

  1. Bagi Universitas Sanata Dharma Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi sumbangan pada pengembangan ilmu pengetahuan khususnya berkaitan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen.

  2. Bagi Peneliti

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  6

  secara lebih mendalam tentang proses pengambilan keputusan pembelian konsumen, sekaligus merupakan sarana menerapkan teori manajemen khususnya pemasaran yang selama ini diperoleh di perkuliahan.

  3. Bagi Perusahaan Hasil penelitian ini dapat dipakai sebagai salah satu dasar pertimbangan bagi perusahaan dalam membuat kebijakan di bidang pemasaran.

F. Sistematika Penulisan

  Bab I : Pendahuluan Bab ini berisikan hal-hal yang menyangkut tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penelitian.

  Bab II : Tinjauan Literatur dan Perumusan Hipotesis Bab ini menjelaskan tentang teori-teori yang relevan dengan permasalahan yang ada dan dapat dijadikan sebagai penelitian serta untuk olah data.

  Bab III : Metode Penelitian Bab ini berisi tentang jenis penelitian, waktu dan tempat penelitian, subyek dan obyek penelitian, populasi dan sampel, data yang dibutuhkan, teknik pengumpulan data dan teknik analisis data.

  Bab IV : Gambaran Umum Perusahaan Bab ini akan diuraikan mengenai gambaran secara singkat tentang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  7

  Bab V : Analisis Data dan Pembahasan Bab ini merupakan hasil dan analisis data yang akan menguraikan berbagai perhitungan yang diperlukan untuk menjawab permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini.

  Bab VI : Penutup Bab ini berisi tentang kesimpulan dan implikasi hasil penelitian yang telah dilakukan serta saran-saran untuk Wings Food dan untuk penelitian selanjutnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB II TINJAUAN LITERATUR DAN PERUMUSAN HIPOTESIS Sehubungan dengan permasalahan yang terdapat dalam penelitian ini maka

  diperlukan adanya teori-teori atau konsep-konsep yang memerlukan penjelasan- penjelasan. Maka dalam bab ini akan membahas beberapa teori yang akan mendukung penelitian ini.

  A. Pengertian Pemasaran

  Kegiatan pemasaran merupakan awal dari kegiatan suatu perusahaan dalam mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan untuk berkembang dan mendapatkan laba.

  Pemasaran adalah proses sosial yang di dalamnya individu atau kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan, menawarkan, dan mempertukarkan produk dan jasa yang bernilai dengan pihak lain (Kotler dan Amstrong, 2006: 1).

  B. Bauran Pemasaran

  Menurut Kotler (2005: 48), pada dasarnya bauran pemasaran adalah kumpulan alat pemasaran terkendali yang memadukan perusahaan untuk menghasilkan respon yang diinginkan di pasar sasaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  untuk konsumen dengan pilihan-pilihan metode dan alat untuk menghasilkan keputusan kepada konsumen.

  Menurut Kotler dan Amstrong (2006: 72), “bauran pemasaran terdiri atas segala sesuatu yang dapat dilakukan perusahaan untuk mempengaruhi permintaan produknya”. Kemungkinan-kemungkinan itu dapat dikelompokkan menjadi empat kelompok yaitu produk (product), harga (price) , promosi (Promotion) dan distribusi (distribution).

1. Produk (Product)

  Menurut Kotler dan Amstrong (2006: 346), “produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan ke pasar untuk mendapatkan perhatian, dibeli, digunakan, atau dikomsumsi yang dapat memuaskan keinginan atau kebutuhan”.

  Menurut Tjiptono (2008: 95), “produk merupakan segala sesuatu yang dapat ditawarkan produsen untuk diperhatikan, diminta, dicari, dibeli, digunakan, atau dikomsumsi pasar sebagai pemenuhan kebutuhan atau keinginan pasar yang bersangkutan”.

  Kotler dan Amstrong (2006: 354-356) mengklasifikasikan produk dalam tiga variabel yaitu: a. Kualitas Produk

  Kemampuan suatu produk untuk melaksanakan fungsinya, meliputi daya tahan, keandalan, ketepatan, kemudahan operasi dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  b. Fitur (Features) Merupakan alat bersaing untuk membedakan produk perusahaan dari produk pesaing. Menjadi produsen pertama yang memperkenalkan fitur baru yang dibutuhkan dan bernilai adalah salah satu cara paling efektif untuk bersaing.

  c. Rancangan Produk (Accessories) Suatu konsep yang baik member kontribusi pada kegunaan suatu produk seperti juga penampilannya. Rancangan dapat menjadi salah satu senjata bersaing yang ampuh dalam gudang persenjataan pemasaran perusahaan.

  Sedangkan Tjiptono (2008: 103-108) membagi atribut produk menjadi empat variabel, yaitu: 1) Merek

  Merek merupakan merupakan nama, istilah, tanda, symbol/lambang, desain, warna, gerak atau kombinasi atribut-atribut produk lainnya yang diharapkan dapat memberikan identitas dan diferendiasi terhadap produk pesaing.

  2) Kemasan Pengemasan merupakan proses yang berkaitan dengan perancangan dan pembuatan wadah (container) atau pembungkus

  (wrapper) untuk suatu produk.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  3) Layanan Dewasa ini produk apapun tidak terlepas dari unsur jasa atau layanan, baik itu jasa sebagai produk inti (jasa murni) maupun jasa sebagai pelengkap. Layanan pelengkap adalah informasi, konsultasi,

  order taking, hospitality, care taking, exceptions, billing , dan pembayaran.

  4) Jaminan Jaminan adalah janji yang merupakan kewajiban produsen atas produknya kepada konsumen, di mana para konsumen akan diberi ganti rugi bila produk ternyata tidak bisa berfungsi sebagaimana yang diharapkan atau dijanjikan.

2. Harga (Price)

  Menurut Kotler dan Amstrong (2006: 439), “harga merupakan sejumlah uang yang dibebankan atas suatu produk atau jasa, atau jumlah dari nilai yang ditukar konsumen atas manfaat-manfaat karena memiliki atau menggunakan produk atau jasa tersebut”.

  Sedangkan me nurut Tjiptono (2008: 151), “harga merupakan satuan moneter atau ukuran lainnya (termasuk barang dan jasa lainnya) yang ditukarkan agar memperoleh hak kepemilikan atau penggunaan suatu barang atau jasa”.

  Menurut Tjiptono (2008: 152), harga memiliki dua peranan utama

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  a. Peranan alokasi dari harga Fungsi harga dalam membantu para pembeli untuk memutuskan cara memperoleh manfaat atau utilitas tertinggi yang diharapkan berdasarkan daya belinya.

  b. Peranan informasi dari harga Yaitu fungsi harga dalam „mendidikā€Ÿ konsumen mengenai faktor- faktor produk seperti kualitas.

  Pada dasarnya ada empat jenis tujuan penetapan harga, yaitu : 1) Tujuan Berorientasi pada Laba

  Asumsi teori ekonomi klasik menyatakan bahwa setiap perusahaan selalu memilih harga yang dapat menghasilkan laba paling tinggi.

  2) Tujuan Berorientasi pada Volume Selain tujuan berorientasi pada laba, ada pula perusahaan yang menetapkan harganya berdasarkan tujuan yang berorientasi pada volume tertentu atau yang biasa dikenal dengan istilah volume

  princing objective . Harga ditetapkan sedemikian rupa agar dapat mencapai target volume penjualan.

  3) Tujuan Berorientasi pada Citra Citra (image) suatu perusahaan dapat dibentuk melalui strategi penetapan harga. Perusahaan dapat menetapkan harga tinggi untuk membentuk atau mempertahankan citra prestisius. Sementara itu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  4) Tujuan Stabilitas Harga Dalam pasar yang konsumennya sangat sensitive terhadap harga, bila suatu perusahaan menurun harganya, maka para pesaingnya harus menurunkan pula harga mereka. Kondisi seperti ini yang mendasari terbentuknya tujuan stabilisasi harga dalam industri- indsutri tertentu yang produknya sangat terstandarisasi. (misalnya minyak bumi).

  Sedangkan Kotler dan Amstrong (2005: 313-316), mengatakan “logika penetapan harga harus dimodifikasi jika produk tersebut merupakan bagian dari bauran produk”. Lima situasi yang melibatkan penetapan harga bauran produk, yaitu :

  a) Penetapan harga lini produk Perusahaan umumnya mengembangkan beberapa lini produk daripada hanya produk-produk tunggal. Dalam banyak saluran perdagangan, penjual menggunakan titik-titik harga yang telah baku untuk produk dalam lini mereka. Tugas penjual adalah membentuk perbedaan kualitas yang diyakini untuk membenarkan perbedaan harga yang telah ditetapkan.

  b) Penetapan harga feature pilihan Banyak perusahaan menawarkan produk atau tampilan pilihan bersama dengan produk utamanya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  c) Penetapan harga produk perlengkapan Beberapa produk memerlukan penggunaan produk pembantu atau perlengkapan.

  d) Penetapan harga produk sampingan Produksi barang-barang tertentu (seperti daging, produk minyak, bahan kimia lain) sering menghasilkan produk sampingan. Jika produk sampingan tersebut memiliki nilai maka produk sampingan tersebut harus dikenakan harga sesuai dengan nilainya.

  e) Penetapan harga bundel produk Penjual sering membundel produk pada suatu harga tetap. Produsen mungkin menawarkan satu paket pilihan dengan harga yang lebih rendah daripada biaya membeli semua pilihan satu persatu.

3. Promosi ( Promotion)

  Promosi adalah upaya untuk memberitahukan atau menawarkan produk atau jasa kepada konsumen dengan tujuan menarik calon mengharapkan kenaikannya angka

  Menurut Kotler dan Amstrong (2006: 74), promosi adalah “aktivitas mengkomunikasikan keunggulan produk serta membujuk pelanggan sasaran untuk membeli”. Sedangkan Tjiptono (2008: 221)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  Menurut Tjiptono (2008: 221), tujuan utama dari promosi adalah menginformasikan, mempengaruhi dan membujuk, serta mengingatkan pelanggan sasaran tentang perusahaan dan bauran pemasaran. Tujuan promosi diantaranya adalah: a. Menyebarkan informasi produk kepada target pasar potensial.

  b. Untuk mendapatkan kenaikan penjualan dan profit.

  c. Untuk mendapatkan pelanggan baru dan menjaga kesetiaan pelanggan.

  d. Untuk menjaga kestabilan penjualan ketika terjadi lesu pasar.

  e. Membedakan serta mengunggulkan produk dibanding produk pesaing.

  f. Membentuk citra produk di mata konsumen sesuai dengan yang diinginkan.

4. Distribusi (Distribution)

  Menurut Kotler dan Amstrong (2004: 508), distribusi merupakan sekumpulan organisasi yang saling tergantung yang terlibat dalam proses yang membuat produk atau jasa siap untuk digunakan atau dikonsumsi oleh konsumen atau pengguna bisnis. Bentuk-bentuk saluran distribusi tersebut antara lain:

  a. Saluran distribusi langsung dimana pengusaha berusaha untuk menyalurkan barang-barang yang dibeli oleh konsumen secara langsung ke tempat konsumen tinggal, dengan demikian maka

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  lagi memikirkan masalah pengangkutan barang yang dibelinya itu kerumah mereka.

  b. Saluran distribusi tidak langsung dimana pengusaha menggunakan pihak luar untuk membantu menyalurkan barang-barangnya kepada konsumen. Pihak luar tersebut merupakan penyalur atau pedagang perantara (middle man).

C. Perilaku Konsumen

  1. Pengertian Perilaku Konsumen Perilaku konsumen adalah suatu hal yang sulit untuk diperkirakan oleh perusahaan sebagai pemasar, karena perilaku konsumen dapat berubah-ubah. Menurut Swastha dan Handoko (2008: 10), perilaku konsumen (consumer behavior) didefinisikan sebagai kegiatan-kegiatan individu yang secara langsung terlibat dalam mendapatkan dan mempergunakan barang-barang dan jasa-jasa, termasuk di dalamnya proses pengambilan keputusan pada persiapan dan penentuan kegiatan- kegiatan tersebut.

  2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Menurut Kotler (2002: 183), faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam pembelian suatu produk yaitu: a. Faktor Kebudayaan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  sosial. Budaya yang merupakan karakter paling penting dari suatu sosial yang membedakannya dari kelompok budaya lain menjadi penentu dan keinginan dan perilaku yang paling mendasar. Masing- masing budaya terdiri dari sub budaya yang memberikan lebih banyak ciri-ciri dan sosialisasi. Sub budaya adalah suatu kelompok homogen atas sejumlah orang yang terbagi menjadi beberapa bagian dari keseluruhan suatu budaya. Masyarakat dalam suatu budaya dan sub budaya sesungguhnya terbagi dalam strata atau kelas sosial. Kelas sosial merupakan sekelompok orang yang sama-sama mempertimbangkan secara dekat persamaan diantara mereka sendiri.

  b. Faktor Sosial Pada umumnya konsumen sering meminta pendapat dari orang sekitar dan lingkungannya tentang produk apa yang harus dibeli.

  Karena itulah lingkungan sosial memberikan pengaruh terhadap perilaku konsumen. Faktor sosial terdiri dari 3 bagian, yaitu : kelompok acuan, keluarga, dan peran. Kelompok acuan adalah semua kelompok yang memiliki pengaruh langsung terhadap sikap atau perilaku seseorang. Dengan pendapat yang diperoleh dari suatu kelompok maka konsumen dapat membuat keputusan konsumsi. Keluarga sebagai organisasi pembelian konsumen yang paling penting juga berpengaruh secara langsung terhadap keputusan seseorang dalam membeli barang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  dilakukan seseorang. Suatu produk atau merek dapat menggambarkan peran dan status pemakainya.

  c. Faktor Pribadi Mulai dari bayi hingga dewasa dan menjadi tua, manusia selalu membutuhkan barang dan jasa. Pilihan barang yang dibeli secara otomatis dipengaruhi oleh keadaan ekonomi dan gaya hidup yang bersangkutan. Gaya hidup adalah cara hidup seseorang yang terlihat melalui aktivitas sehari-hari, minat dan pendapat seseorang. Seseorang dengan pendapatan yang tinggi dan gaya hidup mewah tentunya akan menentukan pilihan pada barang dan jasa yang berkualitas. Selain itu kepribadian dan konsep diri juga mempengaruhi pilihan produk.

  Konsep diri adalah bagaimana konsumen mempersepsikan diri mereka sendiri, yang meliputi sikap, persepsi, keyakinan, dan evaluasi diri.

  Karena sangat berguna dalam menganalisis perilaku konsumen sehingga banyak perusahaan menggunakan konsep yang berhubungan dengan kepribadian seseorang.

  d. Faktor Psikologis Sikap pembelian psikologis dipengaruhi oleh empat faktor psikologis utama, yaitu: motivasi, persepsi, pembelajaran dan kepercayaan. Motivasi merupakan kebutuhan yang mendorong seseorang dalam melakukan sesuatu sesuai dengan tujuan yang ingin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  mempengaruhi perilaku pembelian konsumen. Para konsumen mengembangkan beberapa kenyakinan mengenai ciri-ciri dari suatu produk dan selanjutnya akan membentuk suatu sikap konsumen terhadap produk tersebut.

D. Merek

  1. Pengertian Merek Menurut Kotler (2005: 82), merek adalah nama, istilah, tanda, simbol, rancangan atau kombinasi dari hal-hal tersebut untuk mengidentifikasikan barang dan jasa dari seorang penjual maupun kelompok penjual untuk membedakannya dengan barang-barang pesaing.

  Merek mempunyai peranan yang penting dan merupakan aset prestisius bagi perusahaan. Pemasaran dewasa ini bukan hanya pertempuran produk tetapi juga pertempuran persepsi konsumen mengenai merek. Saat ini konsumen tidak hanya melihat suatu produk berdasarkan kualitas maupun harga tetapi juga citra merek yang melekat pada produk yang dikonsumsi.

  Menurut Kotler (2005: 82), terdapat enam tingkatan pengertian merek, yaitu: a. Atribut Merek mengingatkan pada atribut-atribut tertentu.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  b. Manfaat Atribut-atribut produk yang dapat diingat melalui merek harus dapat diterjemahkan dalam bentuk manfaat baik secara fungsional maupun emosional.

  c. Nilai Merek mencerminkan nilai yang dimiliki oleh produsen sebuah produk.

  d. Budaya Merek melambangkan suatu budaya.

  e. Kepribadian Merek tersebut dapat mencerminkan suatu kepribadian tertentu.

  f. Pemakai Merek mengelompokkan tipe-tipe konsumen yang akan membeli atau mengkonsumsi suatu produk.

  2. Peranan dan Kegunaan Merek Merek memegang peranan yang sangat penting, salah satunya adalah menjebatani harapan konsumen pada saat kita menjanjikan sesuatu kepada konsumen, dengan demikian dapat diketahui adanya ikatan emosional yang tercipta antara konsumen dengan perusahaan penghasil produk melalui merek.

  Pesaing bisa saja menawarkan produk yang mirip, tetapi mereka

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

  a.

   Identification of source of product

  Merek dapat mengidentifikasikan sumber atau produsen dari suatu produk.

  b.

   Assignment of responsibility to product maker

  Merek dapat menjadi jaminan kualitas suatu produk bagi konsumennya.

  c.

   Risk reducer Merek dapat mengurangi resiko dalam memilih suatu produk.

  d.

   Search cost reducer Merek dapat mengurangi biaya pencarian terhadap suatu barang.

  e.

   Promise, bond, or pact with maker of product Merek merupakan suatu ikatan antara konsumen dengan produsen.

  f.

   Symbolic device

  Merek merupakan bentuk simbolis yang membuat konsumen membuat suatu penilaian terhadap suatu merek.

  g.

   Signal of quality Merek merupakan karakteristik bagi suatu produk.