Perilaku Agresif Pengaruh tayangan opera van java terhadap perubahan perilaku kekerasan di SMA Triguna Utama Ciputat

Pandangan Tarde tersebut banyak dikritik belakangan ini kerena kecenderungan manusia meniru orang lain sebagai suatu bawaan sejak lahir tidak cocok dengan kenyataan, karena seringkali pengamatan terhadap orang lain justru membuat kita menghindari untuk meniru perilaku tersebut. Pandangan ini menganggap bahwa pernyataan Tarde tidak dipertegas dengan faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya peniruan, cara seseorang dalam memilih model tertentu yang akan ditirunya, ataupun jenis perilaku yang akan disamainya itu. Hal tersebut membuat teori yang dikemukakan Tarde ditinggalkan secara perlahan-lahan di lingkungan psikologi dan digantikan oleh teori yang berpendapat bahwa kecenderungan untuk meniru orang lain adalah sesuatu yang dipelajari learned, atau diperoleh melalui suatu proses pengkondisian agar orang melakukan peniruan terhadap perilaku tertentu. Dalam teori ini, tayangan Opera Van Java OVJ merupakan tayangan yang banyak ditonton oleh kalangan remaja dan dewasa. Adegan-adegan kekerasan baik verbal maupun non-verbal yang ditampilkan dalam tayangan tersebut dengan mudah ditiru dan dipraktekkan dalam pergaulan mereka sehari-hari. Dalam penelitian ini akan terlihat apakah faktor peniruan ini melalui diri penonton atau sisi kecenderungan yang dibawa melalui proses pengkondisian media agar orang melakukan peniruan terhadap perilaku tertentu.

E. Perilaku Agresif

Agresif sebenarnya merupakan perilaku sosial yang kompleks karena menyangkut aspek biologis, sosial, dan elemen kognisi. Ada pendapat yang mengatakan bahwa perilaku agresif haruslah dipahami sebagai tindakan liar manusia yang dilampiaskan terhadap sesama. Jadi semacam energi biologis manusia yang ingin dipuasakan. 13 Tujuan perilaku agresif adalah untuk mencederai atau melukai korbannya. Dengan demikian perilaku agresif dapatlah disimpulkan sebagai kemarahan yang meluap-luap dan melampiaskannya dalam bentuk penyerangan yang tidak wajar dengan tujuan untuk melukai seseorang secara fisik dan psikis. Perilaku agresif acapkali ditimbulkan oleh kegagalan sehingga menimbulkan reaksi primitif berupa kemarahan dan emosi yang meledak-ledak. Kemarahan tek terkendali menyebabkan fungsi penalaran atau intelegansi terganggu sehingga menyebabkan fungsi penalaran atau intelegansi terganggu sehingga menyebabkan seseorang bertindak sewenang-wenang. 14 Kekerasan dan agresivitas tampaknya dua variabel yang selalu berhubungan erat dan terpisahkan. Keduanya menyatu ibarat dua sisi mata uang sehingga dimana ada kekerasan di situ ada agresivitas. Sebaliknya, di mana ada agresivitas, pasti di situ kekerasan berkembang dengan subur. Aksioma ini dalam kenyataan hidup sehari-hari memang hampir tak terbantahkan kebenarannya. Artinya, pengalaman empiris menunjukkan bahwa kekerasan selalu diikuti oleh tindakan agresif, demikian juga perilaku agresif selalu diikuti oleh tindak kekerasan. 15 Perilaku agresif bisa juga dijelaskan dari sisi kognitif. Jika seorang anak terlalu sering menonton tayangan kekerasan, kekerasan akan menjadi hal biasa bagi sang anak. Akibatnya, si anak akan kehilangan kepekaan desensitized, 13 E. B Surbakti, Awas Tayangan Televisi: Tayangan Misteri dan Kekerasan Mengancam Anda, Jakarta: PT. Elex Media Komputindo, 2008, h. 130. 14 Ibid., h. 131. 15 Ibis., h. 131-132. terhadap perbuatan yang bisa mengakibatkan orang lain mengalami cedera Berkowitz, 1984. Jika kepekaan anak-anak telah hilang, otomatis hal tersebut menyebabkan mereka tidak lagi memiliki perasaan bersalah atau takut untuk melakukan kekerasan. 16

F. Social Learning Theory

Dokumen yang terkait

PANDANGAN REMAJA TENTANG KEKERASAN NON VERBAL DALAM ACARA OPERA VAN JAVA (Studi Pada SMA ISLAM Malang)

0 18 51

Pengaruh tingkat kecerdasan emosional terhadap prestasi belajar siswa SMA Triguna Utama Ciputat

0 6 87

Perbedaan agresivitas antara siswa yang sering menonton tayangan film kekerasan dan yang jarang menonton tayangan film kekerasan pada siswa kelas 11 STM Triguna Utama Ciputat

0 8 110

UNSUR KEKERASAN DALAM TAYANGAN KOMEDI OPERA VAN JAVA (Studi Analisis Isi Tayangan Komedi Opera Van Java di Trans 7 Periode Bulan Unsur Kekerasan Dalam Tayangan Komedi Opera Van Java (Studi Analisis Isi Tayangan Komedi Opera Van Java di Trans 7 Periode Bu

0 2 17

PENDAHULUAN Unsur Kekerasan Dalam Tayangan Komedi Opera Van Java (Studi Analisis Isi Tayangan Komedi Opera Van Java di Trans 7 Periode Bulan Desember 2012).

0 4 35

UNSUR KEKERASAN DALAM TAYANGAN KOMEDI OPERA VAN JAVA (Studi Analisis Isi Tayangan Komedi Opera Van Java di Trans 7 Periode Bulan Unsur Kekerasan Dalam Tayangan Komedi Opera Van Java (Studi Analisis Isi Tayangan Komedi Opera Van Java di Trans 7 Periode Bu

0 7 14

Apresiasi Pemirsa Terhadap Tayangan Opera Van Java (OVJ) di Trans7.

0 0 2

hubungan antara tayangan opera van java dengan sikap anak sd terhadap teman-temannya.

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Ketertarikan Khalayak Terhadap Tayangan Opera Van Java

0 0 17

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Ketertarikan Khalayak Terhadap Tayangan Opera Van Java

0 0 6