Analisa Eksisting 1. Analisa Lokasi Posisi Site Terhadap Kota-Kawasan Lingkungan

Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik

Bab IV ANALISA

IV.1. Analisa Eksisting IV.1.1. Analisa Lokasi Posisi Site Terhadap Kota-Kawasan Lingkungan Gambar 4.1 Analisa lokasi site Lokasi proyek yang sebagai Museum Musik Tradisional dan Modern di Medan, terletak di Kota Medan yang merupakan ibukota Propinsi Sumatera Utara daerah pusat WPP I Sumatera. Berada pada daerah pengembangan pusat kota yang terletak di Kecamatan Medan Timur dengan pusat pengembangannya daerah Aksara Medan. Lokasi berada di persimpangan Jalan Prof, HM Yamin yang merupakan Jalan Arteri Primer Kota dengan Jalan Sutomo, serta jalan sekunder yaitu Jalan Timor. Jalur pada kedua jalan tersebut memiliki hanya satu jalur yang memungkinkan sirkulasi yang lancar dan menghindari kemacetan. Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik

IV.1.2. Kondisi Eksisting Lahan

• Lokasi Tapak : Jln. Prof, HM Yamin, Kecamatan Medan Timur, Kotamadya Medan, Sumatera Utara, Indonesia. • Luas Lahan : + 2 Ha + 20.000 m 2 • Kontur : Datar • KDB : 60 • KLB : 3-5 lantai • GSB: • Jln. Perintis Kemerdekaan : 12 meter • Jln. HM Yamin : 12 meter • Jln. Sutomo :12 meter • Jln. Timor : 6 meter Sebelah utaraberbatasan dengan Kampus perkuliahan Universitas Nomensen Sebelah barat berbatasan dengan Jln. Timor, yang merupakan lahan kosong. Sebelah Timur berbatasan dengan Jln. Sutomo, yang merupakan lahan perkantoran. Sebelah selatan berbatasan dengan Jln. Prof, HM Yamin, yang merupakan lahan permukiman. Gambar 4.2 Analisa kondisi sekitar site Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik Peruntukan lahan IV.1.3. Tata Guna Lahan Di dalam RUTRK Rencana Umum Tata Ruang Kotamadya Medan, lokasi yang berada di daerah persimpangan Jalan Prof, HM Yamin dan Jalan Sutomo, Kecamatan Medan Timur, masuk kedalam WPP C Wilayah Pengembangan Pembangunan C dengan Aksara sebagai pusat pemukiman, perdagangan, dan rekreasi, pembangunan sambungan air minum, septic tank, jalan baru, rumah permanen, sarana pendidikan dan kesehatan. Sebagai kawasan pendidikan, lokasi ini sangat potensial untuk dibangunnya bangunan yang bersifat edukatif dan hiburan sebagai wadah pengembangan ilmu pengetahuan bagi masyarakat kota Medan. Peta tata Guna Lahan: Empat unsur potensial dari lokasi ini, yaitu: • Terletak di pusat kota • Berada pada kawasan pusat pendidikan, dan pemukiman • Transportasi lancar dan baik • Luas site mendukung, yaitu sebesar 2 Ha Melihat dari lokasi site yang berada pada jalan Prof. HM Yamin, terdapat beberapa bangunan yang dapat menjadi pendukung bagi perletakan Museum Musik Tradisional dan Modern di medan ini yang memiliki tujuan edukasi, dan wisata, diantaranya: Fasilitas Umum Sekolah, Rumah Sakit Komersial Ruko dan Rukan Kantor Pemukiman Komersial Restoran, Toko, Hotel Gambar 4.3 peta tata guna lahan Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik • Hotel J.W Marriot • Hotel Grand Angkasa • SMK 11 Kejuruan Musik • SMU Budi Murni • Universitas HKBP Nomensen • Taman Budaya • Gelanggan Remaja • Lembaga Musik Secara umum, sekolah yang berada di sekitar kawasan site merupakan sekolah yang memiliki kejuruan musik, maupun sekolah yang memberi penekanan pada ekstra kurikulum musik. Selain itu juga terdapat Universitas HKBP Nomensen yang merupakan salah satu universitas musik terbaik di kota Medan. Bulk Ketebalan Bangunan Bangunan di sekitar site memiliki KDB 60 ,dengan ketebalan bangunan yang relatif tipis. Terdapat jarak antara bangunan dengan badan jalan yang cukup signifikan pada bangunan sekitar site. Oleh karena itu ketebalan massa bangunan sekitar site cenderung tidak terlalu padat. Hal ini dapat, membantu dalam memberikan kenyamanan jarak pandang bagi pengguna jalan. Tanggapan: • Desain massa bangunan diharapkan dapat memberikan kelegaan bagi pengguna dengan massa yang tidak terlalu padat. • Letak massa bangunan di berikan jarak dengan badan jalan untuk menciptakan kenyamanan jarak pandang bagi pengguna jalan. Gambar 4.4 peruntukan lahan berdasarkan fungsinya Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik Prasarana yang mendukung pada site diantaranya :

IV.1.4. Sarana dan Prasarana

• Jalan yang cukup lebar pada jalan Prof. HM Yamin, dan Jalan Sutomo, memungkinkan sirkulasi kendaraan yang cukup lancar. • Fasilitas saluran air bersih. • Fasilitas riol kota • Fasilitas listrik • Fasilitas pedestrian. • Fasilitas telepon. Gambar 4.5 analisa sarana dan prasarana pada site Sarana yang mendukung pada site meliputi bidang ekonomi, budaya, dan sosial, diantaranya: • Perhotelan. • Institusi pendidikan. • Pertokoan. • Perkantoran. Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik

IV.1.5. Skyline

Gambar 4.7 skyline Pada Skyline, terlihat bangunan di sekitar site memiliki ketinggian antara 2-4 lantai. Oleh karena itu diharapkan ketinggian bangunan tidak terlalu menonjol dengan lingkungan sekitar.

IV.1.6. Eksisting Bangunan Sekitar Site

A B A Gambar 4.6 analisa skyline SMK 11 Kejuruan Musik, Taman Budaya Hotel Grand Angkasa SMU Budi Murni Lembaga Musik Hotel JW. Marriot Universitas HKBP Nomensen B Gambar 4.8 analisa bangunan eksisting sekitar site Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik Taman Budaya SMK 11 Kejuruan Musik Universitas HKBP Nomensen SMU Budi Murni Hotel Grand Angkasa Hotel J.W. Marriot Medan Lembaga Musik Murni Gambar 4.9 bangunan eksisting sekitar site Lokasi Site yang berada di sekitar bangunan pendidikan, dan bangunan hotel, sangat mendukung fungsi site sebagai museum musik. Hal ini dikarenakan museum musik memiliki tujuan yang diantaranya sebagai wadah edukasi dan tempat wisata. Universitas Sumatera Utara Daniel Ricardo Turnip 040406053 Arsitektur Ikonik

IV.2. Analisa Potensi dan Kondisi Site