METODE PENELITIAN .1. Jenis Penelitian

1.8 METODE PENELITIAN 1.8.1. Jenis Penelitian Metode jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dan bersifat deskriptif, yang oleh Nawawi 1990: 63 diartikan sebagai prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan atau melukiskan keadaan objeksubjek penelitian seseorang, lembaga, masyarakat, dan lain-lain pada saat sekarang berdasarkan fakta yang ada dan kemudian diinterpretasikan serta dianalisis secara rasional. 1.8.2.Metode Pengumpulan Data Untuk memperoleh data dan informasi yang diperlukan maka digunakan metode pengumpulan data sebagai berikut : a. Studi kepustakaan, yaitu teknik pengumpulan data dengan mempelajari buku-buku, jurnal penelitian, dan bahan-bahan tertulis lainnya yang berhubungan dengan topik penelitian. b. Studi teks, yaitu pengumpulan data melalui naskah yang diteliti setelah terlebih dahulu membaca kemudian menafsirkan nilai- nilai moral yang terkandung dalam naskah. Universitas Sumatera Utara 1.8.3.Metode Analisis Data Dalam penelitian ini, karena penelitian yang digunakan adalah kualitatif maka peneliti bersikap netral sehingga tidak mempengaruhi data. Untuk itu peneliti hanya membaca dan memperhatiakan lalu berusaha menjabarkan atau menginterpretasikan data tersebut untuk dianalisis sehingga dapat memberikan kesimpulan setelah dilakukan pengecekan ulang atas data tersebut. Informasi dan data yang diperoleh dari naskah disusun secara sistematis dan dikategorisasikan, selanjutnya informasi tersebut di desain sesuai dengan bagian-bagian yang telah ditentukan sehingga dapat menghasilkan sebuah laporan penelitian yang integretatif dan sistematis. Universitas Sumatera Utara

BAB II ANALISIS STRUKTUR CERITA RAKYAT

SELENDANG DELIMA

2.1. ANALISIS STRUKTUR CERITA

Analisis struktur yang dilakukan terhadap cerita rakyat SD ini merupakan langkah awal untuk memahami unsur-unsur ekstrinsik, khususnya nilai psikologi dari hikayat tersebut. Hal ini sesuai dengan apa yang dikatakan oleh Teeuw 1989 bahwa kajian struktural dimaksudkan untuk membongkar, mengkaji, dan menganalisis unsur pembentuk dalam instrinsik dari sebuah karya sastra, yang berguna untuk pengkajian selanjutnya dari karya sastra tersebut. Sebelum penulis mulai menganalisis struktur cerita rakyat Selendang Delima, ada baiknya penulis menyajikan ringkasan cerita Selendang Delima guna mempermudah pembaca sekalian untuk memahami analisis yang penulis lakukan nantinya.

2.2. Ringkasan Cerita

Pada zamandahulu kala ada sebuah kerajaan yang bernama Bandar Pirus, negeri ini sangat makmur dan peraturan-peraturan kerajaan sangat baik. Tapi tanpa disangka-sangka suatu hari datang musibah, datangnya seekor burung garuda yang menyambar dan melenyapkan kampung tersebut, sehingga kampung tersebut musnah Universitas Sumatera Utara