Piutang Pinjaman Mitra Binaan

dan diklasifikasikan menurut aktivitas operasi, investasi, dan pendanaan. Laporan Arus Kas disusun menggunakan metode langsung.

3. Kas dan Setara Kas

Kas adalah saldo kas cash on hand dan atau rekening bankgiro pos yang dimiliki untuk memenuhi komitmen jangka pendek bukan untuk investasi atau tujuan lain. Setara kas adalah deposito atau investasi yang sifatnya sangat likuid, berjangka pendek, yang dapat segera diubah dan jatuh tempo dalam waktu tiga bulan atau kurang dari tanggal perolehan dan dapat menjadi kas dalam jumah yang telah diketahui tanpa menghadapi resiko perubahan nilai yang signifikan.

4. Piutang Penyisihan Laba kepada BUMN

Piutang Penyisihan Laba kepada BUMN adalah penyisihan laba BUMN Pembina tahun lalu atau tahun sebelumnya yang belum dialokasikan BUMN Pembina kepada unit PKBL.

5. Piutang Pinjaman Mitra Binaan

Piutang pinjaman mitra binaan disajikan dalam jumlah pokok pinjaman, piutang pinjaman bermasalah dan telah diusulkan untuk dihapuskan disajikan sebagai aktiva lain-lain.Kualitas pinajaman ini digunakan sebagai acuan atau indikator didalam evaluasi kinerja Mitra Binaan pada PT. Perkebunan Nusantara I Persero Kualitas pinjaman ditetapkan sebagai berikut : Universitas Sumatera Utara - Lancar, adalah pembayaran angsuran pokok dan bunga tepat waktu; - Kurang lancar, apabila terjadi keterlambatan pembayaran angsuran pokok dan atau bunga yang telah melampaui 30 tiga puluh hari dan belum melampaui 180 seratus delapan puluh hari dari tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran, sesuai dengan perjanjian yang telah disetujui bersama; - Diragukan, apabila terjadi keterlambatan pembayaran angsuran pokok dan atau jasa administrasi pinjaman yang telah melampaui 180 seratus delapan puluh hari dan belum melampaui 270 dua ratus tujuh puluh hari dari tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran, sesuai dengan perjanjian yang telah disetujui bersama; - Macet, apabila terjadi keterlambatan pembayaran angsuran pokok dan atau jasa administrasi pinjaman yang telah melampaui 270 dua ratus tujuh puluh hari dari tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran, sesuai dengan perjanjian yang telah disetujui. Pinjaman bermasalah : a. Pinjaman macet yang telah diupayakan pemulihannya namun tidak terpulihkan, dikelompokkan dalam aktiva lain-lain dengan pos pinjaman bermasalah. b. Terhadap pinjaman bermasalah sebagaimana dimaksud pada butir a di atas yang akan dihapusbukukan harus mendapat persetujuan terlebih dahulu dari Menteri RUPS. c. Terhadap pinjaman bermasalah yang telah dihapusbukukan tetap diupayakan penagihannya dan hasilnya dicatat dalam pos pinjaman bermasalah yang diterima kembali. Penyisihan piutang pinjaman mitra binaan Universitas Sumatera Utara Mulai tahun buku 2008, pada akhir periode akuntansi diakui beban penyisihan piutang, yaitu beban yang timbul karena adanya penyisihan atas piutang pinjaman yang mungkin tidak tertagih yang dihitung berdasarkan prosentase tertentu dari saldo piutang, sesuai dengan kualitas pinjaman. Beban penyisihan piutang diukur dan dicatat sebesar selisih jumlah alokasi penyisihan piutang tahun berjalan dengan jumlah alokasi penyisihan piutang pada tahun sebelumnya. Prosentase alokasi penyisihan piutang dihitung berdasarkan kualitas pinjaman, yaitu : - untuk piutang lancar, besarnya penyisihan adalah 0 - untuk piutang kurang lancar, besarnya penyisihan adalah 25 - untuk piutang diragukan, besarnya penyisihan adalah 75 - untuk piutang macet, besarnya penyisihan adalah 100

6. Pendapatan dan Beban