Komposisi Kolostrum Kandungan Vitamin dan Mineral dalam Kolostrum Kandungan Gizi dalam Kolostrum

Kolostrum mengandung zat anti-infeksi 10-17 kali lebih banyak dibanding asi yang matang. Volume kolostrum antara 150-300 ml 24 jam. Kolostrum harus diberikan pada bayi. b. Asi Transisi Peralihan Asi peralihan adalah asi yang keluar setelah kolostrum sampai sebelum menjadi asi yang matang, sejak hari ke-4 ke-7 sampai hari ke-10ke-14. c. Air Susu Matur asi matang Merupakan asi yang disekresi setelah hari ke-14. Pada ibu yang sehat dengan produksi asi cukup, asi merupakan makanan satu-satunya yang paling baik dan cukup untuk bayi sampai umur 6 bulan Roesli, 2000.

D. Komposisi Kolostrum

Komposisi kandungan kolostrum berbeda dari asi matur. Kolostrum mengandung lebih banyak protein. Kandungan protein yang tinggi sangat kaya akan imunoglobulin yang diperlukan untuk pertahanan tubuh terhadap infeksi, terutama imunoglobulin A. Kolostrum memfasilitasi keberadaan lactobacillus bifidus dalam saluran cerna, yang berperan dalam memberi perlindungan usus terhadap infeksi. Kolostrum mengandung antioksidan yang diperlukan tubuh untuk mengatasi reaksi inflamasi yang terjadi sebagai respon tubuh terhadap adanya infeksi. Kolostrum memfasilitas pengeluaran mekonium, yakni kotoran bayi baru lahir http:www.anakku.netcontent, diperoleh tanggal 10 Januari 2007. Universitas Sumatera Utara

E. Kandungan Vitamin dan Mineral dalam Kolostrum

Kandungan vitamin dan mineral dalam kolostrum sangat diperlukan untuk metabolisme tubuh. Vitamin A pada asi matur hanya sepertiga jika dibandingkan dengan kandungan rata-rata vitamin A dalam kolostrum pada hari ke-3 setelah melahirkan. Kandungan karotene yang menyebabkan kolostrum berwarna kekuningan, sebesar 10 kali lipat dibandingkan dengan asi matur. Vitamin E dalam kolostrum memiliki kadar 2-3 kali lebih tinggi dari asi matur, demikian pula dengan mineral, natrium, klorida dan magnesium http:www.anakku.netcontent, diperoleh tanggal 10 Januari 2007.

F. Kandungan Gizi dalam Kolostrum

Kolostrum adalah konsentrasi tinggi karbohidrat, protein dan zat kebal tubuh. Zat kebal yang ada antara lain adalah IgA dan sel darah putih. Kolostrum amat rendah lemak. Lemak kolostrum lebih banyak mengandung kolesterol dan lisotin sehingga bayi sejak dini sudah terlatih mengolah kolesterol. 1 sendok teh kolostrum memiliki nilai gizi sesuai dengan kurang lebih 30 cc susu formula. Usus bayi dapat menyerap 1 sendok teh kolostrum tanpa ada yang terbuang, sedangkan untuk 30 cc susu formula yang diisapnya, hanya 1 sendok teh sajalah yang dapat diserap ususnya. Kolostrum memiliki kadar protein yang lebih tinggi dari asi matur. Jenis protein globulin membuat konsistensi kolostrum menjadi pekat ataupun padat sehingga bayi lebih lama merasa kenyang meskipun hanya mendapat sedikit kolostrum Purwanti, 2004. Universitas Sumatera Utara

G. Perbedaan komposisi ASI dari menit ke menit