Deskripsi Sampel DATA DAN ANALISIS DATA

BAB III DATA DAN ANALISIS DATA

3.1 Deskripsi Sampel

Dalam penelitian ini penulis mengumpulkan data responden yang berhubungan dengan latar belakang atau biodata responden sebagai pemilih di Pemilu Legislatif 2009. Data-data latar belakang pemilih tersebut diperoleh dari lembar kuesioner yang disebarkan untuk tiap-tiap responden acak berjumlah 97 orang yang menjadi sampel penelitian ini. Berikut data- data yang diperoleh penulis disajikan dalam bentuk tabel. Tabel 3.1 Distribusi Responden Menurut Jenis Kelamin No. Jenis Kelamin Jumlah Persentase 1. 2. Laki-Laki Perempuan 49 48 50,52 49,48 Jumlah 97 100 Sumber: Kuesioner, Data Responden Berdasarkan tabel 3.1 diatas perbandingan antara responden laki-laki lebih banyak 1 satu responden dibandingkan dengan responden perempuan. Karena pada umumnya laki-laki lebih dominan dalam masalah politik. Dan Proporsi masing-masing responden diklasifikasikan sesuai dengan TPS dan perbandingan jenis kelamin untuk tiap-tiap TPS. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.2 Distribusi Responden Menurut Kelompok Umur No. Kelompok Umur Jumlah Persentase 1. 2. 3. 4. 5. 17-30 tahun 31-40 tahun 41-50 tahun 51-60 tahun 61 tahun keatas 19 33 25 16 4 19,59 34,02 25,77 16,5 4,12 Jumlah 97 100 Sumber: Kuesioner, Data Responden Penulis mengklasifikasikan kelompok umur responden dengan mempertimbangkan pengalaman responden terhadap Pemilihan Umum Legislatif. Disamping itu penulis juga mengambil sampel yang masih berusia muda dengan kemungkinan baru pertama kali mengikuti Pemilu Legislatif di Indonesia. Selebihnya adalah responden yang pernah ikut serta dalam Pemilihan Umum di Indonesia sebelumnya. Dengan demikian penulis dapat menangkap dan mendeskripsikan perilaku pemilih dalam Pemuilu Legislatif 2009 di Desa Pagar Jati. Dengan demikian dapat diklasifikasikan pemilih yang menggunakan pilihan politik kepartaian atau menggunakan pendekatan-pendekatan yang lain. Dimana pemilih yang menggunakan pendekatan pilihan kepartaian kemungkinan besar memilih partai yang sama dengan partai politik yang dipilihnya pada Pemilu Legislatif yang lalu. Dan pemilih yang lebih cenderung menggunakan pendekatan pada calon legislatif yang diusung oleh salah satu partai politik tertentu pun dapat dikategorikan untuk melengkapi tujuan penelitian ini. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.3 Distribusi Responden Menurut Pendidikan No. Pendidikan Terakhir Jumlah Persentase 1. 2. 3. 4. S-1 Diploma SMA SMK SMP SD 11 64 16 6 11,34 65,98 16,5 6,18 Jumlah 97 100 Sumber: Kuesioner, Data Responden Berdasarkan Tabel 3.3 diatas dapat disimpulkan bahwa tingkat pendidikan mayoritas responden tergolong rendah. Kebanyakan masyarakat di Desa Pagar Jati berpredikat pendidikan terakhir setara SMA. Dimana dengan predikat tingkat pendidikan tersebut masyarakat dapat dikatakan kurang mengetahui tentang politik. Sedangkan responden pemilih yang memiliki predikat pendidikan terakhir setingkat dengan Sarjana atau Diploma sangat sedikit. Dan di Desa Pagar Jati ternyata masih banyak masyarakat yang tingkat pendidikannya setara SMP dan SD. Hal tersebut kemungkinan besar disebabkan oleh minimnya sarana pendidikan di Desa Pagar Jati tesebut. Selain itu faktor jenis pekerjaan juga berhubungan dengan kecenderungan pendidikan masyarakat di Desa Pagar Jati Kecamatan Lubukpakam. Mayoritas jenis pekerjaan di Desa Pagar Jati adalah sebagai petani. Masyarakat beranggapan bahwa pendidikan tidak bersifat primer karena meskipun memiliki predikat tamatan SMA tetap saja masyarakat bekerja mengolah lahan warisan, yaitu sebagai petani. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.4 Distribusi Responden Menurut Jenis Pekerjaan No. Jenis Pekerjaan Jumlah Persentase 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. Petani PNS Guru Pegawai Swasta Buruh Pabrik Wiraswasta Ikut Orang Tua Ibu Rumah Tangga Pedagang Mahasiswa Staff Perangkat Desa Satpam Supir Pensiunan PNS 32 7 19 18 13 1 2 1 1 1 2 32,99 7,22 19,59 18,56 13,40 1,03 2,06 1,03 1,03 1,03 2,06 Jumlah 97 100 Sumber: Kuesioner, Data Responden Berdasarkan Tabel 3.4 diatas dapat disimpulkan bahwa mayoritas mata pencaharian responden adalah petani. Kecenderungan jenis pekerjaan di Desa Pagar Jati dapat disebabkan oleh banyak faktor yang dapat memperngaruhinya. Salah satunya adalah faktor pendidikan, dimana faktor ini adalah faktor yang paling berpengaruh dalam menentukan jenis pekerjaan seseorang. Tingkat pendidikan seseorang dapat mempengaruhi jenis pekerjaan masyarakat Desa Pagar Jati Kecamatan Lubukpakam karena lapangan kerja yang tersedia menetapkan klasifikasi untuk kualifikasi pekerjaan yang cocok dengan predikat tingkat pendidikan seseorang yang hendak melamar pekerjaan. Disamping itu masyarakat yang bekerja sebagai buruh pabrik juga menjadi kecenderungan dari pengaruh tingkat pendidikan tersebut. Dimana pabrik hanya menetapkan kualifikasi karyawan yang hanya memiliki tingkat pendidikan setara SMA. Minimum persyaratan tersebut cocok dengan tingkat pendidikan di Desa Pagar Jati Kecamatan Lubukpakam. Universitas Sumatera Utara

3.2 Analisis Data

Dokumen yang terkait

Masyarakat Batak Toba Di Desa Serdang Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang (1954-1990)

1 145 88

Perilaku Pemilih Etnis Karo Dalam Pemilihan Bupati Kabupaten Karo Periode 2010-2015

4 65 219

Strategi Pemenangan Partai Golkar Pada Pemilu Legislatif 2009 Di Kabupaten Mandailing Natal (Studi Kasus: Masyarakat Kecamatan Lembah Sorik Marapi)

3 65 167

Etnisitas dan Perilaku Pemilih (Studi Kasus: Persepsi Dan Preferensi Masyarakat Etnis Batak Toba Pada Pemilihan Kepala Daerah Langsung Kabupaten Karo Tahun 2010)

4 116 113

Perilaku Pemilih Masyarakat Etnis Simalungun Pada Pemilihan Umum Legislatif Tahun 2009 (Studi Kasus : Desa Sondi Raya, Kecamatan Raya, Kabupaten Simalungun).

1 43 94

Etnisitas dan Politik Suatu Studi Partisipasi Politik Etnis Karo Dalam Pemilihan Umum Legislatif Tahun 2009 (Studi Kasus : Partisipasi Masyarkat Etnis Karo Dalam Pemilihan Umum Legislative Di Desa Tengah, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang)

0 38 102

Peranan Organisasi Masyarakat Batak Toba Terhadap Pembentukan Perilaku Pemilih Pada Pemilihan Umum Legislatif 2009 (Studi Kasus: Punguan Simanjuntak Sitolu Sada Ina Dohot Boruna (PSSSI&B) Kota Pematangsiantar

2 57 91

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Partisipasi Politik Pemilih Pemula Dalam Pemilihan Legislatif 2009 Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor

0 3 76

Perilaku Pemilih Etnis Tionghoa (Studi Deskriptif Perilaku Pemilih Etnis Tionghoa Pada Pemilihan Umum Legislatif kota Medan Tahun 2014, di Kelurahan Sekip, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan)

0 7 94

Masyarakat Batak Toba Di Desa Serdang Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang (1954-1990)

0 0 12