Permasalahan Tujuan Penelitian Hipotesis Manfaat Penelitian

fisik kimia perairan dan keanekaragaman ikan. Di perairan sekitar pulau ini ternyata masih tersimpan kekayaaan alam berupa sumber daya ikan. Sejauh ini masih sedikit sekali informasi tentang keanekaragaman ikan di kawasan Pulau Sembilan Kabupaten Langkat, maka perlu dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui jenis dan keanekaragaman ikan serta pengaruh faktor fisik kimia terhadap keanekaragaman ikan di Pulau sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

1.2 Permasalahan

Pulau Sembilan yang berada di Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara banyak digunakan masyarakat dengan berbagai aktifitas seperti pertambakan, pemukiman dan kegiatan pembangunan serta sarana kepentingan umum mengakibatkan perubahan faktor-faktor lingkungan yang juga akan berdampak terhadap keberadaan populasi biota yang hidup di dalamnya, khususnya ikan. Untuk itu perlu dilakukan penelitian mengenai keanekaragaman ikan di Pulau Sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: a. Untuk mengetahui jenis dan keanekaragaman ikan di Pulau Sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara. b. Untuk mengetahui jenis dan keanekaragaman ikan di setiap stasiun penelitian mulai dari daerah bebas aktifitas, pertambakan maupun pemukiman. c. Untuk mengetahui pengaruh faktor fisik kimia terhadap keanekaragaman ikan di Pulau Sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara

1.4 Hipotesis

a. Terdapat perbedaan keanekaragaman ikan di setiap stasiun penelitian di Pulau Sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara. b. Adanya pengaruh faktor fisik kimia terhadap keanekaragaman ikan di Pulau Sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

1.5 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dilaksanakannya penelitian ini adalah: a. Sebagai data yang berkesinambungan mengenai ikan di Pulau Sembilan dan menjadi informasi yang sangat penting bagi peneliti selanjutnya dan bagi masyarakat yang membutuhkan. b. Sebagai informasi awal mengenai pengaruh faktor fisik kimia perairan terhadap keanekaragaman ikan di Pulau Sembilan Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara BAB 2 BAHAN DAN METODA 2.1 Metode Penelitian Metode yang digunakan dalam penentuan lokasi sampling untuk pengambilan sampel ikan adalah “Purpossive Random Sampling” dengan menentukan tiga stasiun pengamatan. Pada masing-masing stasiun dilakukan 30 kali ulangan pengambilan sampel per hari yang dilaksanakan pada bulan April 2010.

2.2 Deskripsi Area