Media Online Pemilihan Media a. Radio

Plus: Trending, terutama media sosial blog, menjangkau seluruh lapisan masyarakat, menjangkau seluruh dunia internasional, dapat diakses kapan dan di mana saja, terdokumentasi. Minus: butuh akses internet, SDM bidang media online masih terbatas, butuh keterampilan khusus mengelola menulis di media online internet.

2. Keahlian yang harus dimiliki praktisi humas

Keahlian yang harus dimiliki praktisi humas ata staf public relations PR utamanya keterampilan komunikasi lisan public speaking dan komunikasi tulisan menulis. Berikut ini keahlian yang harus dimiliki praktisi humas menurut Cutlip, Centre, dan Broom dalam Effective Public Relations dalam Komunikasi Antar Pribadi karya Dra. Yusriah Nasution, M.Pd.

1. Writing Menulis

Menulis adalah keahlian utama yang harus dimiliki seorang praktisi humas atau petugas PR. Bukan sekadar tulis-menulis sembarangan; tulisan harus memuat unsur green journalism. Tulisan yang biasa dibuat oleh seorang petugas PR bentuknya sebagai siaran berita atau rilis pers press release, surat berita newsletter, korespondensi, laporan, buklet, naskah pidato, naskah radio dan TV, skrip film, artikel majalah dan buletin, informasi produk, dan sebagainya.

2. Editting Mengedit

Memeriksa komunikasi internal dan eksternal dalam bentuk publikasi.

3. Media Relations Hubungan dengan Media

Hubungan dengan media, memberikan informasi, menanggapi permintaan informasi.

4. Special Events Kejadian khusus

Merancang dan menangani konferensi pres, pameran, open house, perayaan ulang tahun perusahaan, pengumpulan dana, konteks, penghargaan, dan sebagainya.

5. Speaking Berbicara

Berbicara mewakili organisasi atau merancang penampilan orang lain dihadapan publik.

6. Production Produksi

Berkomunikasi dengan menggunakan keterampilan dan pengetahuan tentang multi media; termasuk seni fotografi, layout brosur,buklet, iklan institusional, publikasi periodikal, rekaman dan audit suara serta video tape, presentasi audio visual, dan lain-lain.

7. Research Penelitian

Mengumpulkan informasi sehingga memudahkan organisasi untuk merencanakan program sesuai kebutuhan publik, monitoring efektivitas program Humas selama pelaksanaan dan evaluasi dampaknya.

8. Programming Counselling

Program dan bimbingan yang menentukan kebutuhan, prioritas, tujuaj, publik, sasaran dan strategi, bekerja sama dengan manajemen atau klien untuk proses pemecahan masalah.

9. Training

Melatih atau bekerja sama dengan wakil-wakil organisasi untuk membuat persiapan menghadapi media, presentasi dan pemunculan publik lainnya.

10. Management