Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Sehubungan dengan hal tersebut manajemen Kepolisian Republik Indonesia Manajemen POLRI saat ini bersifat sentralistik atau terpusat. Hal ini memiliki maksud guna memudahkan POLRI dalam mengawasi seluruh kegiatan personel di setiap unit kerjanya. Dengan demikian seluruh kegiatan, mulai dari perekrutan personel, pendidikan dan latihan, pembinaan karir, pembinaan operasional, pembinaan personel dan kegiatan lainnya diatur langsung Markas Besar POLRI.

I.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang di atas dirumuskan masalah sebagai berikut : 1. Sejauh mana pengaruh pendidikan dan pelatihan, serta pengembangan karir terhadap kinerja personel Satlantas Polres Deli Serdang Pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan Lalu lintas ? 2. Apakah ada perbedaan kinerja personel Satlantas Polres Deli Serdang pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan sebelum dan sesudah pelaksaanaan pendidikan dan pelatihan ? 3. Apakah ada perbedaan kinerja personel Satlantas Polres Deli Serdang pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan Lalu lintas sebelum dan sesudah pengembangan karir ? pdf M achine - is a pdf w r it e r t ha t pr oduce s qua lit y PD F file s w it h e a se Ge t your s now “ Thank you very m uch I can use Acrobat Dist iller or t he Acrobat PDFWrit er bu t I consider your product a lot easier t o use and m uch preferable t o Adobes A.Sar r as - USA Universitas Sumatera Utara

I.3. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pendidikan dan pelatihan, serta pengembangan karir terhadap kinerja personel Satlantas Polres Deli Serdang Pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan Lalu Lintas. 2. Untuk mengetahui dan menganalisis kinerja personel Satlantas Polres Deli Serdang pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan sebelum dan sesudah pelaksaanaan pendidikan dan pelatihan. 3. Untuk mengetahui dan menganalisis kinerja personel Satlantas Polres Deli Serdang pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan sebelum dan sesudah pelaksaanaan pengembangan karir.

I.4. Manfaat Penelitian

Manfaat hasil penelitian diharapkan : 1. Bagi Satlantas POLRI khususnya Satlantas Polres Deli Serdang pada Unit Penegakan Hukum dan Penyidikan Kecelakaan, penelitian ini diharapkan menjadi bahan masukan untuk kinerja personel dalam melaksanakan tugas. 2. Bagi program studi Ilmu Manajemen Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara, penelitian ini merupakan tambahan pemahaman dan pengetahuan tentang analisis pendidikan dan pelatihan serta pdf M achine - is a pdf w r it e r t ha t pr oduce s qua lit y PD F file s w it h e a se Ge t your s now “ Thank you very m uch I can use Acrobat Dist iller or t he Acrobat PDFWrit er bu t I consider your product a lot easier t o use and m uch preferable t o Adobes A.Sar r as - USA Universitas Sumatera Utara pengembangan karir terhadap kinerja pegawai serta tambahan kekayaan penelitian untuk dapat dipergunakandikembangkan di masa mendatang. 3. Bagi peneliti dapat menambah wawasan secara ilmiah dalam bidang Ilmu Manajemen khususnya yang berkaitan dengan ilmu yang didapat selama mengikuti perkuliahan dan mengaplikasikannya dalam tugas sehari-hari. 4. Bahan referensi bagi peneliti selanjutnya yang akan melakukan penelitian yang sama di masa mendatang.

I.5. Kerangka Berpikir