Tingkat Kepuasan Pembaca Definisi Operasional Dan Pengukuran Variabel

31

BAB III METODE PENELITIAN

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survey dengan analisis deskriptif yaitu penelitian yang mencari atau menjelaskan hubungan atau membuat prediksi Rakhmat, 2001;24. Metode ini bertujuan untuk menggambarkan kepuasan terhadap penggunaan media majalah JUICE. Kepuasan ini dilihat dari kesenjanagan yang terdapat antara kepuasan yang diharapkan Gratification Sought GS dengan kepuasan yang diperoleh Gratification Obtained GO setelah membaca majalah JUICE.

3.1 Definisi Operasional Dan Pengukuran Variabel

Definisi operasional dan pengukuran variabel dalam penelitian ini dapat dijelaskan sebagai berikut :

3.1.1 Tingkat Kepuasan Pembaca

Tingkat kepuasan disini adalaha variable, kepuasan adalah merupakan salah satu akibat dari perubahan yang terjadi dari efek komunikasi massa. Pada penelitian ini tingkat kepuasan yang ingin diketahui adalah bagaimana komunikan menerima dalam penggunaan media massa yang merupakan pesan dari komunikator yang dapat ditangkap dan memuaskan komunikan, yang diungkapkan melalui penggunaan kata-kata. Penggunaan kata-kata baik lisan maupun tertulis dengan verbal, jadi pada penelitian ini individu memberikan pernyataan verbal mengenai isi majalah JUICE, atau dengan kata lain yang ingin Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. dilihat peneliti dari subyek peneliti adalah jawaban atas pertanyaan-pertanyaan verbal mengenai isi majalah JUICE. Kepuasan dalam penelitian ini adalah kecenderungan terpenuhinya kebutuhan khalayak dalam kegiatan penggunaan media massa dengan orientasi tujuan atau motif tertentu. Untuk mendapatkan kepuasan tersebut setiap individu bersifat aktif dan selektif dalam meggunakan atau memilih jenis media yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan sehingga tercapai kepuasan. Seperti seseorang yang ingin mendapatkan informasi dari sekian banyak majalah yang ada, maka seseorang dapat memilih majalah mana yang dapat memberikan kepuasan. Kepuasan yang dicapai atau diinginkan dari harapan ketika menggunakan media massa berupa majalah misalnya, senantiasa tertuju pada tingkat kebutuhan yang ada, sehingga rasa kepuasan yang ada dapat dirasakan pada saat lebutuhan tersebut terpenuhi secara nyata setelah mengkonsumsi salah satu jenis media tertentu yaitu majalah JUICE Indonesia. Kepuasan pembaca yang dapat dikatakan kepuasan khalayak atau gratifikasi khalayak dalam menggunakan media, yang dalam hal ini pembacca majalah JUICE Indonesia adalah adanya situasi dimana indivdu merasa puas ketika tujuan pembaca dapat tercapai yakni dengan terpenuhinya kebutuhan- kebutuhan yang ingin dipuaskan. Kebutuhan tersebut menjadikan individu melakukan tindakan pengkonsumsian media tertentu untuk mencapai tujuannya. Dalam penelitian ini konsep kepuasan kebutuhan khalayak dibagi dalam 2 kategori yaitu kepuasan yang diinginkan Gratification Sought GS dan kepuasan Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. yang ingin didapatkan Gratification Obtained GO. Kepuasan penggunaan media diukur dari kesenjangan mean skor antara kepuasan yang diinginkan GS atau kepuasan yang didapatkan GO. A. Gratification Sought GS adalah motif yang ditimbulkan dari sejumlah kebutuhan yang ingin di peroleh individuyang mendorong seseoran tersebut menggunakan media yang bertujuan untuk mencapai kepuasan pada kebutuhan tertentu. Dengan kata lain individu akan memilih atau tidak memilih suatu media tertentu dipengaruhi oleh sebab-sebab tertentu yaitu didasari motif pemenuhan sejumlah kebutuhan yang ingin dipenuhi. Dalam penelitian ini motif yang dimaksud adalah motif pembaca dalam membaca majalah JUICE. Dalam penelitian ini motif individu yang dijadikan acuan adalah kategori pengkonsumsian media secara umum menurut Blumler dan Brown 1972 dalam McQuail 2000;72 adalah sebagai berikut : 1. Motif informasi adalah motif yang meliputi kebutuhan akan informasi mengenai Lifestyle, Nightlife, tren dan kultur dalam rubrik : Flash News, Report, Navigation Report, Essential, Knowledge, Advetorial, Wardrobe, Chic Profile, Meeting Point, Last Word. meliputi : a. Ingin mendapatkan berita tentang perkembangan dan peristiwa- peristiwa terbaru yang berkaitan dengan perkembangan Trend, Lifestyle dan Nightlife. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. b. Ingin mendapatkan berita tentang event-event yang akan datang dan peristiwa-peristiwa terbaru yang berkaitan dengan Nightlife di kota-kota besar di indonesia. c. Ingin menambah pengetahuan dan wawasan mengenai Scene Dance atau jenis-jenis aliran musik atau review album-album terbaru atau info mengenai Hang Out Place. 2. Motif identitas pribadi Personal Identity yaitu motif yang mendorong individu menggunakan isi media massa untuk memperkuat atau menonjolkan sesuatu yang penting dalam kehidupan pribadinya khususnya yang berkaitan dengan Lifestyle, Nightlife, tren dan kultur, seperti dalam rubrik : Chat, Focus Artist, Wardrobe, Chic Profile, Art, On The Street, Report Meliputi :. a. Menemukan dan menirukan model panutan atau figur sesorang untuk dicontoh. b. Ingin memotivasi diri dengan berita-berita mengenai pergerakan Trend atau Lifestyle. c. Ingin melakukan perubahan dalam berpenampilan dan berprilaku. 3. Motif integrasi dan interaksi sosial, yaitu berkenaan pada kelangsungan hubungan individu tersebut dengan orang lain, seperti dalam rubrik : Chat, Focus Artist, Local Focus Artist, Art, Flash News, Mail Of The Month, Essential, Sounds, Pick Of The Month, Report, Scene, Navigator Report, Last Look. Meliputi : Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. a. Ingin memperoleh pengetahuan tentang keadaan Musisi, artist international maupun lokal yang mempunyai andil dalam perkembangan Lifestyle, Nightlife, trend dan kultur. b. Mengidentifikasi diri dengan Trend yang ada. c. Menemukan bahan percakapan dan interaksi sosial khususnya mengenai Lifestyle, Nightlife, tren dan kultur. 4. Motif Hiburan yaitu motif yang meliputi kebutuhan akan pelepasan diri dari tekanan dan kebuthan akan hiburan, terdapat dalam rubrik : Essential, Chic, Meeting Point, Art, Flash, Sounds, Pick Of The Month, Feature, Final word, meliputi : a. Ingin bersantai dan mengisi waktu luang seperti yang tersaji. b. Ingin meningkatkan nilai seni estetika seperti yang tersaji c. Ingin menyalurkan emosi hiburan dan kesenangan B. Gratification Obtained GO adalah sejumlah keputusan nyata yang diperoleh individu atas terpenuhinya kebutuhan-kebutuhan tertentu setelah individu menggunakan media. Yang dimaksud dengan kepuasan yang diperoleh dalam penelitian ini adalah sejumlah kebutuhan yang dapat terpenuhi setelah proses penggunaan media yaitu setelah membaca majalah JUICE. Pada dasarnya indikator untuk mengukur Gratification Obtained adalah sama dengan indikator yang digunakan untuk mengukur Gratification Sought GS, yaitu : 1. Kepuasan informasi adalah kepuasan yang meliputi kebutuhan akan informasi dan eksplorasi sosial khususnya mengenai Lifestyle, Nightlife, tren dan kultur dalam rubrik : Flash News, Report, Navigation Report, Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Essential, Knowledge, Advetorial, Wardrobe, Chic Profile, Meeting Point, Last Word. meliputi : a. Mendapatkan informasi tentang perkembangan dan peristiwa- peristiwa terbaru yang berkaitan dengan perkembangan Trend, Lifestyle dan Nightlife. b. Mendapatkan berita mengenai event-event yang akan datang serta peristiwa-peristiwa yang terjadi mengenai perkembangan Nightlife. c. Dapat menambah pengetahuan dan wawasan mengenai Scene Dance atau jenis-jenis aliran musik atau review album-album terbaru atau info mengenai Hang Out Place. 2. Kepuasan identitas pribadi Personal Identity yaitu kepuasan yang mendorong individu menggunakan isi media massa untuk memperkuat atau menonjolkan sesuatu yang penting dalam kehidupan pribadinya khusunya mengenai Lifestyle, Nightlife, tren dan kultur, seperti dalam rubrik : Chat, Focus Artist, Wardrobe, Chic Profile, Art, On The Street, Report Meliputi : a. Dapat memenuhi kebutuhan anda dalam menemukan model panutan atau figur untuk dicontoh. b. Dapat memenuhi kebutuhan anda dalam memotivasi diri anda dengan berita-berita mengenai pergerakan Trend atau Lifestyle. c. Dapat memenuhi kebutuhan anda dalam melakukan perubahan dalam berpenampilan dan berprilaku.. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 3. Kepuasan integrasi dan interaksi sosial, yaitu berkenaan pada kelangsungan hubungan individu tersebut dengan orang lain, seperti dalam rubrik : Chat, Focus Artist, Local Focus Artist, Art, Flash News, Mail Of The Month, Essential, Sounds, Pick Of The Month, Report, Scene, Navigator Report, Last Look. Meliputi : a. Dapat memenuhi kebutuhan dalam memperoleh pengetahuan tentang keadaan Musisi, artist international maupun lokal yang memiliki andil dalam perkembangan Lifestyle, Nightlife, trend dan kultur. b. Dapat memenuhi kebutuhan anda dalam mengidentifikasikan diri dengan trend yang ada dan meningkatkan rasa memiliki. c. Dapat memenuhi kebutuhan anda dalam menemukan bahan percakapan dan interaksi sosial yang berkaitan dengan perkembangan Lifestyle atau Nightlife atau trend dan kultur. 4. Kepuasan atas hiburan yaitu kepuasan yang meliputi kebutuhan akan pelepasan diri dari tekanan dan kebuthan akan hiburan, terdapat dalam rubrik : Essential, Chic, Meeting Point, Art, Flash, Sounds, Pick Of The Month, Feature, Final word, meliputi : a. Dapat memenuhi kebutuhan anda untuk bersantai dan mengisi waktu luang. b. Dapat memenuhi kebutuhan anda untuk meningkatkan nilai seni estetika Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. c. Dapat memenuhi kebutuhan dalam menyalurkan emosi hiburan dan kesenangan

3.1.2 Pengukuran Variabel

Dokumen yang terkait

TINGKAT KEPUASAN PEMBACA PADA KUALITAS MAJALAH MyMAGZ (Studi Deskriptif Pembaca Majalah MyMAGZ di Yogyakarta).

0 5 13

TINGKAT KEPUASAN PEMBACA PADA KUALITAS MAJALAH MyMAGZ TINGKAT KEPUASAN PEMBACA PADA KUALITAS MAJALAH MyMAGZ (Studi Perspektif Pembaca Majalah MyMAGZ di Yogyakarta).

2 10 13

PENDAHULUAN TINGKAT KEPUASAN PEMBACA PADA KUALITAS MAJALAH MyMAGZ (Studi Perspektif Pembaca Majalah MyMAGZ di Yogyakarta).

0 4 24

KESIMPULAN DAN SARAN TINGKAT KEPUASAN PEMBACA PADA KUALITAS MAJALAH MyMAGZ (Studi Perspektif Pembaca Majalah MyMAGZ di Yogyakarta).

0 2 24

TINGKAT KEPUASAN PEMBACA DI KOTA YOGYAKARTA TERHADAP BERITA OLAHRAGA TINGKAT KEPUASAN PEMBACA DI KOTA YOGYAKARTA TERHADAP BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JOGJA (Studi Deskriptif Kuantitatif tentang Tingkat Kepuasan Pembaca di Kota Yogyakarta terhadap

0 4 18

PENDAHULUAN TINGKAT KEPUASAN PEMBACA DI KOTA YOGYAKARTA TERHADAP BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JOGJA (Studi Deskriptif Kuantitatif tentang Tingkat Kepuasan Pembaca di Kota Yogyakarta terhadap Berita Olahraga Surat Kabar Harian Jogja).

0 2 36

PENUTUP TINGKAT KEPUASAN PEMBACA DI KOTA YOGYAKARTA TERHADAP BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JOGJA (Studi Deskriptif Kuantitatif tentang Tingkat Kepuasan Pembaca di Kota Yogyakarta terhadap Berita Olahraga Surat Kabar Harian Jogja).

0 3 78

MOTIF PEMBACA PADA MAJALAH MEN’S HEALTH (Studi Deskriptif Motif Pembaca Pada Majalah Men’s Health Di Surabaya).

0 1 111

KEPUASAN PEMBACA“JUICE” MAGAZINE INDONESIA DI SURABAYA ( Studi Deskriptif Mengenai Tingkat Kepuasan Pembaca JUICE Magazine Indonesia Di Surabaya)

0 0 20

MOTIF PEMBACA PADA MAJALAH MEN’S HEALTH (Studi Deskriptif Motif Pembaca Pada Majalah Men’s Health Di Surabaya)

0 0 24