Fleksibilitas otot hamstring pada pemain Sepak bola

2.1.2 Fleksibilitas otot hamstring pada pemain Sepak bola

Otot hamstring merupakan suatu group otot pada sendi paha hip joint yang terletak pada sisi belakang paha yang berfungsi sebagai gerakan fleksi knee, serta gerakan eksternal dan internal rotasi hip. Group otot ini terdiri atas otot semimembranosus, otot semitendinosus, dan otot biceps femoris. Pada Sepak bola melibatkan banyak otot mulai dari otot besar sampai pada otot kecil salah satu yang paling berperan adalah otot hamstring. Otot hamstring dalam permainan sepak bola mempunyai banyak peran dilihat dari aspek biomekanikanya hampir seluruh gerakan dalam permainan bola yang meliputi menggiring bola, pasing bola, dan melakukan tendangan, derajat knee joint selalu pada posisi flexi pada berbagai derajat. Hal ini menyebabkan otot hamstring bekerja lebih berat dalam membentuk pola keseimbangan untuk penompang tubuh dan potensial mengalami cedera Shan, 2011. Pada olahraga sepak bola otot hamstring berfungsi sebagai persiapan awal untuk melakukan tendangan dan kemudian beralih fungsi sebagai stabilisator saat puncak tendangan, gerakan cepat yang dihasilkan biasanya membutuhkan fleksibilitas yang baik, jika tidak diimbangi dengan fleksibilitas biasanya akan rawan memunculkan terjadinya cedera. Untuk mencegah terjadinya cedera hamstring, maka otot harus kuat dan lentur. Untuk itu, perlu latihan peregangan dan penguatan otot yang baik Rafqi, 2010. Penurunan fleksibilitas hamstring dapat disebabkan oleh beberapa faktor, seperti pemendekan otot hamstring, cedera akut ataupun kronis pada otot hamstring, menurunnya sendi panggul, aktivitas yang berlebihan, serta pola latihan yang tidak benar. panggul dalam aktivitas sehari-hari jarang diberikan latihan khusus Miller, 2010. Pada pemain sepak bola Penggunaan otot hamstring yang berlebihan merupakan penyebab utama dari ketegangan pada otot hamstring. Hal ini terjadi ketika otot ditarik melebihi kapasitasnya atau berkontraksi secara tiba-tiba dengan beban yang berlebihan. Misalnya pada gerakan menendang bola secara terhentak, otot hamstring yang memendek secara tiba-tiba akan menyebabkan kontraksi kurang maksimal sehingga serabut-serabut otot yang posisinya menyilang akan dipaksa lurus padahal otot dalam keadaan tidak rileks sehingga hal tersebut berpotensi untuk mengakibatkan kerobekan pada otot hamstring. Pemendekan pada otot hamstring pada pemain sepak bola dimana akan terjadi gerakan yang tidak optimal. Serta mempengaruhi daya dorong dan sangat mempengaruhi prestasi pada para pemain sepak bola.

2.1.3 Pengukuran Fleksibilitas Otot Hamstring

Dokumen yang terkait

PENGARUH MUSCLE ENERGY TEHNIQUE (MET) DAN DYNAMIC Pengaruh Muscle Energy Tehnique (Met) Dan Dynamic Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Pemain Futsal.

0 11 11

PENGARUH MUSCLE ENERGY TEHNIQUE (MET) DAN Pengaruh Muscle Energy Tehnique (Met) Dan Dynamic Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Pemain Futsal.

3 14 17

DAFTAR PUSTAKA Pengaruh Muscle Energy Tehnique (Met) Dan Dynamic Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Pemain Futsal.

1 36 4

PENGARUH ACTIVE STRETCHING DAN HOLD RELAX STRETCHING TERHADAP FLEKSIBILITAS OTOT HAMSTRING PADA PEMAIN Pengaruh Active Stretching Dan Hold Relax Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Pemain Futsal.

0 1 13

PENGARUH Pengaruh Muscle Energy Technique Dan Static Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Angkasa Surakarta.

0 1 18

PENGARUH Pengaruh Muscle Energy Technique Dan Static Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Angkasa Surakarta.

0 4 14

PENGARUH PENAMBAHAN ACTIVE ISOLATED STRETCHING PADA CONTRACT RELAX STRETCHING TERHADAP PENINGKATAN FLEKSIBILITAS OTOT HAMSTRING PEMAIN FUTSAL UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI - PENGARUH PENAMBAHAN ACTIVE ISOLATED STRETCHING PADA CONTRACT

0 2 11

PENGARUH PENAMBAHAN FOAM ROLLING PADA INTERVENSI MYOFASCIAL RELEASE TERHADAP PENINGKATAN FLEKSIBILITAS OTOT HAMSTRING PADA PEMAIN SEPAK BOLA NASKAH PUBLIKASI - PENGARUH PENAMBAHAN FOAM ROLLING PADA INTERVENSI MYOFASCIAL RELEASE TERHADAP PENINGKATAN FLEKSI

0 0 15

Perbedaan Pengaruh Active Isolated Stretching Dan Static Stretching Terhadap Peningkatan Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Penjahit - DIGILIB UNISAYOGYA

0 1 12

PERBEDAAN PENGARUH BALLISTIC STRETCHING DAN ACTIVE ISOLATED STRETCHING TERHADAP PENINGKATAN FLEKSIBILITAS OTOT HAMSTRING PADA PEMAIN FUTSAL NASKAH PUBLIKASI - Perbedaan Pengaruh Ballistic Stretching Dan Active Isolated Stretching Terhadap Peningkatan Flek

0 1 12