Pengumpulan Data Reduksi Data

50

1. Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan cara pencarian data terhadap berbagai jenis data dalam bentuk data lapangan, kemudian melakukan pencatatan data lapangan. Hasil observasi dan wawancara yang dilakukan akan mendapatkan data yang sesuai dengan pokok permasalahan dalam penelitian ini. Dari observasi, penulis memperoleh data mengenai minat anak keluarga perajin ukiran melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Dari wawancara yang dilakukan penulis memperoleh informasi mengenai 1 minat dari anak keluarga pengraji ukiran di Desa Mulyoharjo untuk melanjutkan pendidikan ke pergururn tinggi, 2 faktor-faktor yang mempengaruhi anak keluarga perajin ukiran untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Sedangkan dari studi dokumentasi, penulis memperoleh data mengenai situasi dan kondisi Desa Mulyoharjo, SMA Negeri 1 Jepara, SMA Islam Jepara, SMK Negeri 2 Jepara dan foto-foto yang terkait dengan fokus penelitian.

2. Reduksi Data

Merupakan proses pemilihan, pemusatan penelitian pada penyederhanaan, pengabstrakan, transformasi data kasar yang muncul dari catatan-catatan lapangan. Langkah-langkah yang dilakukan adalah manajamkan analisis, menggolongkan kedalam tiap-tiap permasalahan melalui uraian singkat, mengarahkan dan membuang yang tidak perlu serta mengorganisasikan data sehingga kesimpulan-kesimpulan finalnya dapat 51 ditarik dan diverifikasi. Adapun perolehan data mengenai hal-hal yang tidak relevan dengan penelitian tidak dimasukkan dalam penyajian hasil, namun disimpan untuk masa yang akan datang jika diperlukan. Proses reduksi diawali dengan membuat ringkasan atau uraian singkat dari hasil penelitian yang diperoleh dari observasi, wawancara, dan studi dokumentasi terhadap subyek dan informan penelitian. Setelah data terkumpul, penulis memilih dan memilah data yang dianggap penting dan data yang dianggap tidak penting. Hasil dari reduksi data berupa uraian data tentang minat anak keluarga perajin ukiran melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

3. Penyajian Data