Jenis Penelitian Populasi dan Sampel

34 BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian korelasi koefisien hubungan. Penelitian korelasional adalah penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui seberapa besar hubungan keterkaitan antara suatu variabel dengan variabel lainnya Sugiyono, 2010. Dalam penelitian korelasional ini guna untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial orang tua dengan motivasi belajar siswa kelas XI TKR di SMK Negeri 1 Jambu.

3.2 Populasi dan Sampel

3.2.1 Populasi

Menurut Sugiyono 2011 populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI TKR di SMK Negeri 1 Jambu Tahun Ajaran 20132014 yang berjumlah 127 siswa. Tabel 3.1 Jumlah populasi siswa kelas XI TKR di SMK Negeri 1 Jambu Kelas XI TKR Jumlah siswa TKR 1 30 siswa TKR 2 33 siswa TKR 3 32 siswa TKR 4 32 siswa Jumlah 127 siswa 35

3.2.2 Sampel

Menurut Sugiyono 2011 sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Hasil penelitian terhadap sampel ini diharapkan sangat generalisasi pada populasi. Untuk itu sampel harus representatif, yaitu sampel yang betul-betul mewakili populasinya. Dalam penelitian ini, untuk menentukan sampel dari populasi berdasarkan rumus Slovin dalam Sevilla dkk, 1993 sebagai berikut : N Keterangan : n : ukuran sampel N : ukuran populasi e : jumlah kesalahan yang diinginkan tingkat dalam bentuk Dari perhitungan jumlah sampel berdasarkan rumus Slovin dengan 5 tingkat kesalahan dari populasi diperoleh sampel sebanyak 96 siswa. Dari 96 siswa tersebut dapat dilihat pada tabel 3.2 sebagai berikut: Tabel 3.2 Jumlah sampel siswa kelas XI TKR di SMK Negeri 1 Jambu Kelas XI TKR Jumlah siswa TKR 2 33 siswa TKR 3 32 siswa TKR 4 31 siswa Jumlah 96 siswa Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah dengan simple random sampling atau teknik penarikan sampel secara random sederhana dengan menggunakan cara undian. Dikatakan simple sederhana karena pengambilan 1+ Ne 2 n = 36 anggota sampel dari populasi dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi.

3.3 Variabel Penelitian