Penilaian sikap menghargai, teliti.

68 Buku Guru Kelas IV SDMI Pembelajaran 2 IPS Kompetensi Dasar: 3.5 Memahami manusia dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi 4.5 Menceritakan manusia dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi Indikator: • Menceritakan tentang berbagai jenis pekerjaan dan kegiatan ekonomi yang berkaitan dengan hasil karya seni cenderamata masyarakat sekitar Bahasa Indonesia Kompetensi Dasar: 3.2 Menggali informasi dari teks wawancara tentang jenis-jenis usaha dan pekerjaan serta kegiatan ekonomi dan koperasi dengan bantuan guru dan teman dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku 4.3 Mengolah dan menyajikan teks wawancara tentang jenis-jenis usaha dan pekerjaan serta kegiatan ekonomi dan koperasi secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku Indikator: • Menggali informasi berdasarkan teks wawancara dengan diskusi • Melakukan wawancara kepada masyarakat sekitar dengan menggunakan daftar pertanyaan • Menuliskan laporan tentang hasil wawancara berdasarkan data yang telah dikumpulkan Pemetaan Indikator Pembelajaran Pembelajaran 2 Kebersamaan dalam Keberagaman 69 Tema 1 Subtema 2: Kebersamaan dalam Keberagaman Subtema 2: Kebersamaan dalam Keberagaman Fokus Pembelajaran: Bahasa Indonesia dan IPS Tujuan Pembelajaran • Setelah berdiskusi, siswa mampu merancang pertanyaan sebanyak-banyaknya untuk menggali informasi tentang jenis-jenis usaha dan pekerjaan yang berkaitan dengan seni di wilayah setempat. • Setelah membaca teks, siswa mampu melakukan wawancara untuk menggali informasi secara rinci. • Setelah melakukan wawancara, siswa mampu menulis laporan tentang hasil wawancara secara rinci. • Berdasarkan data hasil wawancara, siswa mampu menceritakan tentang berbagai jenis pekerjaan dan kegiatan ekonomi yang berkaitan dengan hasil karya seni cenderamata masyarakat sekitar secara rinci. MediaAlat Bantu dan Sumber Belajar: y Narasumber y Daftar pertanyaan y Alat tulis Langkah-langkah Kegiatan Ayo Berlatih Merancang Kalimat Tanya • Sebelumnya siswa telah belajar tentang teks wawancara. Pada pertemuan ini siswa diingatkan kembali ciri-ciri dari teks tersebut karena mereka akan mendesain pertanyaan untuk digunakan saat wawancara. • Guru membawa gambar apabila memungkinkan membawa benda aslinya berbagai cenderamata khas daerah dan melakukan curah pendapat dengan siswa mengenai asal daerah, gambaran dari cenderamata, manfaat cenderamata bagi daerah asal dan pembeli. 70 Buku Guru Kelas IV SDMI • Siswa menyiapkan daftar pertanyaan untuk melakukan wawancara sesuai petunjuk yang terdapat dalam buku siswa. Pertanyaan dibuat dalam bentuk peta pikiran. Pertanyaan meliputi: − produk yang dihasilkan − jumlah orang yang bekerja − lamanya bekerja − biaya yang dibutuhkan untuk menghasilkan cenderamata − keuntungan yang dihasilkan − alasan pemilihan bentuk − cara bekerja pembeli dari mana, jumlah − pertanyaan lainnya yang berhubungan dengan temamateri Penilaian no. 1 Ketika siswa merancang pertanyaan, guru memberikan motivasi agar siswa dapat membuat pertanyaan yang sesuai dan menggali informasi sesuai tema. Selain 53 Kebersamaan dalam keberagaman 53 Kebersamaan dalam Keberagaman Ayo Diskusikan Silakan bertukar lembar hasil wawancara dengan pasanganmu. Pertanyakan lebih lanjut hasil wawancara tersebut untuk menggali informasi. Ayo Renungkan Berdasarkan hasil wawancara, jawablah pertanyaan berikut: • Apa saja informasi yang telah kamu dapatkan dari hasil wawancara itu? • Bagaimana perasaanmu ketika berinteraksi dengan orang yang berbeda-beda? • Apa pelajaran dan manfaat yang kamu peroleh dari kegiatan wawancara ini? Kerja Sama dengan Orang Tua Diskusikan dengan orang tuamu cenderamata yang mereka miliki. 52 Buku Siswa SDMi Kelas IV Mari berlatih membuat pertanyaan. Lanjutkanlah kata tanya di bawah ini sehingga menjadi kalimat tanya lengkap. Kapan Mengapa Siapa Bagaimana Di mana Apa Pertanyaan Praktikkan wawancara berpasang-pasangan dengan teman sekelas. Ayo Lakukan Carilah informasi tentang pekerjaan dan kegiatan yang berkaitan dengan hasil karya seni dan budaya setempat. Kamu akan mewawancarai masyarakat sekitar sekolah. Lengkapi tabel di bawah ini untuk mencatat hasil wawancara. No Pertanyaan Jawaban 1. Apa saja karya seni yang dihasilkan daerah kita? itu, penting bagi guru untuk mengingatkan siswa tentang sopan-santun dan etika ketika melakukan wawancara. Ayo Lakukan Wawancara Wawancara dilaksanakan di sekitar sekolah atau mendatangi lokasi pengrajin setempat atau mendatangkan narasumber. • Siswa melakukan wawancara berdasarkan daftar pertanyaan yang telah dibuat. • Siswa membuat laporan dengan melengkapi tabel yang ada pada buku siswa. Ayo Diskusikan • Siswa bertukar lembar hasil wawancara dengan pasangannya dan saling mempertanyakan lebih lanjut hasil wawancara tersebut untuk menggali informasi. Ayo Renungkan • Siswa menulis perenungan pada buku siswa. • Guru dapat menambahkan pertanyaan perenungan berdasarkan perenungan di halaman 150. 71 Tema 1 Subtema 2: Kebersamaan dalam Keberagaman Pengayaan Peningkatan kualitas pertanyaan dengan cara mengkaji pertanyaan yang jawabannya tidak memuaskan dan kemudian menambahkan pengantar atau ilustrasi sehingga jawaban sesuai harapan. Remedial Kegiatan remedial diberikan kepada siswa yang belum terampil dalam merancang pertanyaan dengan tepat jenis pertanyaan sangat terbatas. Guru melatih siswa untuk merancang pertanyaan dan memberikan masukan yang diperlukan. Kegiatan ini berlangsung setelah jam sekolah selama 30 menit atau pada waktu lain yang memunginkan. Penilaian 1. Peta Pikiranku Memuat ADIK SIMBA Apa, Di mana, Kapan, Siapa, Mengapa, Bagaimana dinilai dengan daftar periksa. Bahasa Indonesia Kriteria Ya Tidak 1. Apa 2. Di mana 3. Kapan 4. Siapa 5. Mengapa 6. Bagaimana

2. Keterampilan bercerita dinilai dengan daftar periksa. IPS

Kriteria Ya Tidak 1. Siswa mampu menceritakan secara runtut 2. Siswa mampu menjelaskan pekerjaan yang dilakukan sehari-hari dengan rinci 3. Siswa mampu menjelaskan tentang hasil karya seni setempat dengan rinci.

3. Penilaian sikap percaya diri, rasa ingin tahu.

Contoh terlampir di halaman 151. Kerja sama dengan Orang Tua Siswa dan orang tua mendiskusikan satu cenderamata yang mereka miliki. 72 Buku Guru Kelas IV SDMI Pembelajaran 3 Pemetaan Indikator Pembelajaran Pembelajaran 1 Kebersamaan dalam Keberagaman SBdP Kompetensi Dasar: 3.4 Mengetahui berbagai alur cara dan pengolahan media karya kreatif 4.3 Menggambar model benda kesukaan berdasarkan pengamatan langsung Indikator: • Merancang hasil seni kreatif tentang pengubinan Matematika Kompetensi Dasar: 3.11 Menemukan bangun segi banyak beraturan maupun tak beraturan yang membentuk pola pengubinan melalui pengamatan 4.4 Melakukan pengubinan mengguna- kan segi banyak beraturan tertentu Indikator: • Merancang pengubinan IPA Kompetensi Dasar: 3.5 Memahami sifat-sifat bunyi melalui pengamatan dan keterkaitannya dengan indra pendengaran 4.4 Menyajikan hasil percobaan atau observasi tentang bunyi Indikator: • Menulis laporan ber dasarkan hasil percobaan dengan melengkapi tabel • Membuat peta pikiran tentang indra pendengar