Format RekeningAkun Siklus Akuntansi Perusahaan Jasa

Ekonomi SMAMA XI 204 Utang Debit Kredit + penurunan + peningkatan dan saldo normal Kelompok saldo normal Kredit Modal Debit Kredit - penurunan + peningkatan dan saldo normal Pendapatan Debit Kredit - penurunan + peningkatan dan saldo normal

1. Format RekeningAkun

Pada umumnya, ada dua jenis format akun yang digunakan yaitu bentuk bersaldo dan bentuk skontro atau bentuk T T Account . Bentuk bersaldo ini yang sering digunakan oleh perusahaan karena lebih praktis dan lebih cepat memberikan informasi tentang saldo dari sebuah akun pada setiap terjadi transaksi dan pada akhir periode secara langsung dapat diketahui saldonya. Sedangkan format skontro atau bentuk skontrobentuk T ini yang biasa digunakan dalam pembelajaran akuntansi di sekolah-sekolah atau lembaga pendidikan. Dengan bentuk T ini saldo akun dapat diketahui dengan mencari selisih antara debit dengan kredit. Saldo akhir dapat diketahui setelah menjumlahkan sisi debit dan dibandingkan dengan sisi kredit. Adapun contoh formatnya adalah sebagai berikut. a. Format bersaldo Nama Akun Kode .... Tanggal Keterangan F Debit Kredit Saldo DK Di unduh dari : Bukupaket.com 205 Ekonomi SMAMA XI Penjelasan : Kolom tanggal, diisi dengan tanggal terjadinya transaksi. Kolom keterangan, digunakan untuk mencatat penjelasan singkat tentang transaksi. Kolom F, singkatan dari Folio diisi dengan halaman jurnal saat pemindahbukuan posting dilakukan. Kolom Debit, diisi dengan angka yang ada di sisi debit dari jurnal. Kolom Kredit, diisi dengan angka yang ada di sisi kredit dari jurnal. Kolom saldo, merupakan selisih dari hasil pengurangan antara sisi debit dengan kredit atau penjumlahan dari sisi yang sama. Kolom DK, diisi dengan huruf D atau K sesuai dengan saldo normal rekening. Selain format rekening bersaldo tersebut, masih ada variasi lain dalam format bersaldo di antaranya adalah format bersaldo debit-kredit: Kolom tanggal, diisi dengan tanggal terjadinya transaksi. Kolom keterangan, digunakan untuk mencatat penjelasan singkat tentang transaksi. Kolom F, singkatan dari Folio diisi dengan halaman jurnal saat pemindahbukuan posting dilakukan. Kolom Debit, diisi dengan angka yang ada di sisi debit dari jurnal. Kolom Kredit, diisi dengan angka yang ada di sisi kredit dari jurnal. Kolom saldo, merupakan selisih dari hasil pengurangan antara sisi debit dengan kredit atau penjumlahan dari sisi yang sama. Tanggal Keterangan F Debit Kredit Saldo DK Nama Akun Kode .... Di unduh dari : Bukupaket.com Ekonomi SMAMA XI 206 Kolom saldo debit, diisi dengan saldo jika jumlah debit lebih besar daripada kredit dan saldo Kredit diisi saldo jika jumlah kredit lebih besar daripada debit biasanya juga sesuai dengan saldo normal rekening. b. Format skontro Kolom tanggal, diisi dengan tanggal terjadinya transaksi. Kolom keterangan, digunakan untuk mencatat penjelasan singkat tentang transaksi. Kolom F, singkatan dari Folio diisi dengan halaman jurnal saat pemindahbukuan posting dilakukan. Kolom debit, diisi dengan angka yang ada di sisi debit dari jurnal. Kolom kredit, diisi dengan angka yang ada di sisi kredit dari jurnal.

2. Nomor RekeningAkun