Latar Belakang Masalah PERANCANGAN PROMOSI SEKOLAH SEPAKBOLA NEW PELITA SOLO MELALUI MEDIA DESAIN KOMUNIKASI VISUAL

commit to user BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Sekolah Sepakbola atau yang lebih dikenal sebagai SSB merupakan sebuah lembaga pendidikan dan pelatihan yang dilakukan diluar pendidikan formal. Pendidikan yang diberikan di dalamnya tentu saja pendidikan yang berhubungan dengan sepak bola. Tujuan dari Sekolah Sepakbola sendiri adalah melatih, mendidik, dan membimbing murid-muridnya secara intensif untuk dijadikan individu yang berkompentensi dalam sepakbola, dengan harapan setiap murid nantinya dapat menjadi pemain sepak bola profesional yang memiliki kemampuan atau skill diatas rata-rata. Sekolah Sepakbola di Indonesia sudah berkembang sangat pesat, dan sudah banyak jumlahnya. Jumlahnya mungkin bisa melebihi jumlah klub-klub sepakbola yang ada di Indonesia. Di setiap klub sepakbola biasanya ada sekolah sepakbolanya, hal ini memudahkan sebuah klub untuk menyeleksi pemain baru untuk regenerasi klub. Namun tidak menutup kemungkinan sebuah klub sepakbola merekrut pemain baru dari Sekolah Sepakbola lain. Di kota Solo sendiri keberadaan Sekolah Sepakbola juga cukup banyak. Yang cukup familiar di masyarakat antara lain adalah SSB Bonansa, SSB Ksatria, SSB Putera Solo, dan SSB New Pelita Solo, mereka dikenal karena eksistensi dan prestasi yang mereka raih dalam dunia sepakbola. Obyek yang kemudian diambil oleh penulis adalah SSB New Pelita Solo yang menurut penulis merupakan Sekolah Sepakbola yang cukup potensial untuk diteliti diantara Sekolah 1 commit to user 2 Sepakbola lainnya di kota Solo. Dengan semakin banyaknya sekolah sepakbola yang berdiri khususnya di daerah Solo, mendorong para pemilik Sekolah Sepakbola untuk meningkatkan kualitas baik dengan mengadakan event-event sepakbola, mengikuti berbagai kompetisi dan berusaha menjadi juara yang kemudian secara tidak langsung akan mendongkrak nama dan popularitas Sekolah Sepakbola tersebut. Sarana dan prasarana juga ditingkatkan, seperti perbaikan lapangan atau sarana pendukung lainnya agar semua pemain merasa nyaman dalam latihan. Selain semua hal di atas, promosi juga dilakukan untuk meningkatkan jumlah peminat yang akan mendaftar pada sekolah mereka. Tak terkecuali yang dilakukan oleh Sekolah Sepakbola New Pelita Solo agar lebih dikenal oleh masyarakat. Pemilihan judul “Perancangan Promosi Sekolah Sepakbola New Pelita Solo Melalui Media Desain Komunikasi Visual ” mengandung arti merancang suatu promosi yang didalamnya membentuk visual branding yang meliputi media penunjang stationery, media publikasi publication, serta merchandise yang dikomunikasikan secara visual guna menarik minat masyarakat, membangun identitas atau image yang bertujuan membentuk karakteristik SSB New Pelita Solo sebagai pembeda dari Sekolah Sepakbola yang lain yang ada di kota Solo. commit to user 3

B. Rumusan Masalah