Gambaran Villa Park Banjarsari Sesudah Di Revitalisasi

commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 68

c. Gambaran Villa Park Banjarsari Sesudah Di Revitalisasi

Villa Park Banjarsari direvitalisasi pada tahun 2006, kemudian proyek pemugaran Villa Park Banjarsari keserakan pada Dinas Tata Kota Surakarta dan keberlanjutan pengelolaan serta perawatan Villa Park Banjarsari diserahkan pada Dinas Kebersihan dan Pertamanan DKP Kota Surakarta Saat ini keadaan Villa Park Banjarsari lebih baik dari pada keadaannya sebelum direvitalisasi. Fungsinya pun sudah dikembalikan seperti semula sebagai sebuah taman kota yang didalamnya terdapat sebuah monumen sejarah kota Surakarta. Monumen Perjuangan 1945 berdiri kokoh ditengan-tengah taman, sebagai monumen yang mengingatkan kita pada pertempuran empat hari di Solo nama lain Kota Surakarta. Pembenahan pagar, pembersihan dan pengecatan serta perbaikan bangunan terus dilakukan sebagai tindak lanjut revitalisasi. Selain itu dipasang papan peraturan yang berisi larangan PKL berjualan di kawasan Villa Park Banjarsari sebagai upaya pencegahan agar PKL tidak kembali berjualan lagi di area Villa Park Banjarsari. Villa Park Banjarsari merupakan salah satu taman kota di Kota Surakarta. Villa Park Banjarsari sering juga disebut sebagai Taman Monumen Juang 1945 karena tepat ditengah-tengah taman terdapat monument perjuangan 1945 sebagai simbol perjuangan rakyat Solo Solo adalah nama lain Kota Surakarta dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia tahun 1945. Nama Villa Park Banjarsari sampai saat ini masih terpampang commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 69 jelas di atas pintu gerbang masuk taman. Selain kedua nama diatas, Villa Park Banjarsari juga mempunyai nama lain yaitu Taman Monumen Banjarsari karena area saat ini merupakan sebuah taman yang ditengahnya terdapat monument dan terletak di kecamatan Banjarsari Surakarta. Villa Park Banjarsari berlokasi di area perumahan Banjarsari tepatnya disebelah selatan Stasiun Balapan Solo atau di belakang Pasar Legi Solo. Memang taman ini masih kurang familiar ditelinga kita. Taman ini dahulunya hampir tidak terlihat sebagai sebuah taman, namun kita tahunya ini adalah area PKL yang biasa disebut pedagang klithikan Pasar Legi. Orang solo kebanyakan dan orang lain diluar kota Solo lebih mengenal pedagang klihtikan Pasar Legi dari pada Villa Park Banjarsari walaupun sebenarnya area yang digunakan PKL tersebut notabennya adalah sebuah taman kota yang beralih fungsi menjadi lahan PKL. Villa Park Banjarsari telah melewati masa kelamnya, kini telah dikembalikan ke fungsi semula yaitu sebagai sebuah taman. Dalam pengelolaannya taman ini dikelola oleh Bidang Pertamanan dan Penerangan Jalan DKP Kota Surakarta. Akses menuju kesana pun mudah karena lokasinya yang dekat dengan Stasiun Balapan, dilalui kendaraan umum dan mudah ditempuh dengan jalan kaki dari Jalan Mongunsidi yang merupakan jalan utama diutara Villa Park Banjarsari.

5. MEKANISME PENGELOLAAN VILLA PARK BANJARSARI