Lokasi Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian

Sugaepi, 2013 Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Point Of Reward Dan Sikap Demokratis Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Dalam Mata Pelajaran PKN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN

A. PopulasiSampel Penelitian

1. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian merupakan tempat dimana penelitian akan dilaksanakan, pada penelitian ini lokasi penelitian dilaksanakan di SMK Negeri 1 Cisarua tepatnya di Jl Raya Puncak KM 86 No.24 Tugu Selatan Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor. Pemilihan lokasi penelitian ditentukan dengan metode purposive.Menurut Antara 2009 purposive adalah suatu teknik penentuan lokasi penelitian secara sengaja berdasarkan atas pertimbangan – pertimbangan tertentu. Pemilihan lokasi ini didasarkan atas pertimbangan 1 sekolah ini merupakan sekolah negeri pelopor pariwisata di kabupaten Bogor khususnya puncak sebagai salah satu tujuan pariwisata Bogor, 2 sekolah ini belum pernah menerapkan pendekatan pembelajaran Point of Reward, dan 3 berdasarkan hasil studi pendahuluan respon peserta didik positif dalam penerimaan pendekatan pembelajaran Point of Reward.

2. Populasi dan Sampel Penelitian

Hubungan populasi dan sampel menurut Sutrisno 2001:107 yaitu: ”Bahwa sampel yang baik yaitu sampel yang memiliki populasi yang representatif artinya yang menggambarkan keadaan populasi secara maksimal tetapi walaupun mewakili sampel bukan merupakan duplikat dari populasi”. a. Penentuan Populasi Penelitian Menurut Arikunto 1998: 115 “Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian”. Dalam penelitian ini populasi penelitian adalah seluruh peserta didik kelas sepuluh X SMK Negeri 1 Cisarua Bogor b. Penentuan Sampel Penelitian Pengertian sampel menurut Arikunto 1998, 117 yaitu “sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti”. Teknik pengambilan sampel adalah dengan teknik random acak karena pada dasarnya populasi merupakan populasi homogin yang hanya mengandung satu ciri maka semua subjek dianggap sama Sugaepi, 2013 Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Point Of Reward Dan Sikap Demokratis Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Dalam Mata Pelajaran PKN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu dan memperoleh kesempatan sama pula. Menurut Arikunto 1990: 126 bahwa “di dalam menggunakan teknik sampling ini peneliti memberikan kesempatan yang sama kepada tiap- tiap subjek untuk terambil sebagai anggota sampel”. Di dalam penelitian ini sampel penelitian yaitu peserta didik kelas sepuluh X jurusan Akomodasi Perhotelan APH. Penelitian dilakukan dengan mengambil dua sampel penelitian yaitu peserta didik kelas X-APH1 sebagai Kelas Eksperimen dan peserta didik kelas X-APH2 sebagai Kelas Kontrol.

B. Desain Penelitian