Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

BAB III KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Konsep diri adalah semua perasaan, kepercayaan, dan nilai yang diketahui individu tentang dirinya dan memengaruhi individu dalam berhubungan dengan orang lain Tarwoto dan wartonah, 2003. Konsep diri adalah bagian dari masalah kebutuhan psikososial yang tidak didapat sejak lahir, akan tetapi dapat dipelajari sebagai hasil dari pengalaman seseorang terhadap dirinya. Konsep diri ini berkembang secara bertahap sesuai dengan tahap perkembangan psikososial seseorang Hidayat, 2012. Konsep diri memberikan kerangka acuan yang memengaruhi manajemen terhadap situasi dan hubungan dengan orang lain. Ketidaksesuaian antara aspek tertentu dari kepribadian dan konsep diri dapat menjadi sumber stress atau konflik. Konsep diri dan persepsi tentang kesehatan sangat berkaitan erat satu sama lain. Pasien yang mempunyai keyakinan tentang kesehatan yang baik akan dapat meningkatkan konsep diri Potter perry, 2005. Dari pengelolaan kasus Ny.S dan dari data yang dikaji dapat saya simpulkan diagnosa keperawatan yang mungkin muncul adalah : 1. Gangguan Citra Tubuh bd Ancaman terhadap Konsep diri dd Pasien mengatakan tidak dapat menjadi wanita seutuhnya, dan pasien mengatakan malu karena kepalanya botak setelah kemoterapi, pasien selalu saja menanyakan apakah rambutnya dapat tumbuh kembali atau tidak dan pasien mengatakan sedih tidak dapat memiliki keturunan, rambut pasien rontok, kepala terlihat botak sebagian. Pasien post histerektomi 2. Nyeri akut bd pembedahan dd Pasien mengatakan terasa nyeri pada daerah abdomen, khususnya pada daerah rahim, Pasien mengatakan mengatasi nyeri dengan beristirahat tidur, namun nyeri tetap saja muncul. Pasien mengatakan Skala nyeri yang dirasakan pasien 3 setelah perawat menunjukkan skala nyeri 1-10, Pasien dalam keadaan berbaring, skala nyeri 3, Pasien dalam keadaan berbaring, pasien tampak lemah, sesekali pasien mendesis, pasien tampak memegang abdomen, namun pasien masih dapat berkomunikasi dan mendeskripsikan nyerinya dengan baik. Universitas Sumatera Utara

B. Saran