Pembahasan Hasil Penelitian ANALISIS HASIL PENELITIAN

ukuran komite audit memiliki pengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial. c. Profitabilitas memiliki nilai signifikansi sebesar 0,005 yang berarti nilai lebih kecil dari 0,05 sedangkan nilai t hitung diperoleh sebesar 2,944. Nilai t hitung ini lebih besar dari t tabel sebesar 1,669 2,944 1,669. Berdasarkan nilai tersebut dapat disimpulkan bahwa H i diterima atau profitabilitas memiliki pengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial. d. Financial leverage memiliki nilai signifikansi sebesar 0,266 yang berarti nilai lebih besar dari 0,05 sedangkan nilai t hitung diperoleh sebesar 1,123. Nilai t hitung ini lebih kecil dari t tabel sebesar 1,669 1,123 1,669. Berdasarkan nilai tersebut dapat disimpulkan bahwa H i ditolak atau financial leverage tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial.

E. Pembahasan Hasil Penelitian

Hasil pengujian data secara simultan, dapat disimpulkan bahwa variabel ukuran perusahaan, ukuran komite audit, profitabilitas, dan financial leverage berpengaruh terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial pada perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI tahun 2009, yang ditunjukkan dari F hitung F tabel 17,360 2,520, dengan tingkat signifikansi 0,000 0,05. Nilai Adjusted r Square sebesar 0,545 yang berarti bahwa 54,5 variasi atau perubahan dalam pengungkapan tanggung jawab sosial pada Universitas Sumatera Utara perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI mampu dijelaskan oleh variasi atau perubahan dari variabel independen yakni ukuran perusahaan, ukuran komite audit, profitabilitas, dan financial leverage, dan selebihnya sebesar 45,5 dijelaskan oleh faktor lain yang tidak tercantum dalam penelitian ini. Hasil pengujian data secara parsial yang dilakukan peneliti menemukan bahwa satu variabel independen yaitu financial leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI, sedangkan tiga variabel lainnya yaitu ukuran perusahaan, ukuran komite audit, dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI. Pembahasan terhadap masing- masing variabel dalam pengujian secara parsial akan dibahas berikut ini.

1. Ukuran Perusahaan

Ukuran perusahaan merupakan variabel yang banyak digunakan untuk menjelaskan pengungkapan tanggung jawab sosial yang dilakukan perusahaan dalam laporan tahunan yang dibuat. Teori agensi menyatakan, apabila ukuran perusahaan semakin besar, maka biaya keagenan yang dikeluarkan juga semakin besar. Perusahaan akan cenderung mengungkapkan informasi yang lebih luas untuk mengurangi biaya keagenan tersebut Sembiring, 2005. Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel ukuran perusahaan yang diproksi dengan total aktiva berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Variabel ini memiliki nilai t hitung sebesar 4,515 Universitas Sumatera Utara dengan signifikansi 0,000 0,05. Nilai t hitung ini lebih besar dari t tabel sebesar 1,669 4,515 1,669 yang berarti semakin besar ukuran perusahaan maka semakin luas perusahaan tersebut melakukan pengungkapan tanggung jawab sosial. Hasil penelitian ini konsisten dengan hasil penelitian KS 2010 yang menemukan hasil yang sama dan menyatakan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan nilai t hitung sebesar 3,036 dengan signifikansi 0,003 0,05. Hasil penelitian ini tidak konsisten dengan penelitian Nurkhin 2009 yang menemukan bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan nilai t hitung sebesar 0,310 dengan signifikansi 0,757 0,05.

2. Ukuran Komite Audit

Komite audit merupakan komite yang bertugas membantu dewan komisaris dalam melakukan mekanisme pengawasan terhadap manajemen. Menurut Forker 1992 dalam Said et.al 2009, keberadaan komite audit membantu menjamin pengungkapan dan sistem pengendalian akan berjalan dengan baik, sehingga diharapkan dengan ukuran komite audit yang semakin besar, maka pengawasan yang dilakukan akan semakin baik dan kualitas pengungkapan informasi sosial yang dilakukan perusahaan semakin meningkat atau semakin luas Collier, 1993 dalam Nasir dan Abdullah, 2004. Universitas Sumatera Utara Hasil uji t menunjukkan bahwa ukuran komite audit yang diproksi dengan jumlah anggota komite audit berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Variabel ini memiliki nilai t hitung sebesar 2,135 dengan signifikansi 0,037 0,05. Nilai t hitung ini lebih besar dari t tabel sebesar 1,669 2,135 1,669 yang berarti semakin besar jumlah anggota komite audit dalam suatu perusahaan maka semakin luas perusahaan tersebut melakukan pengungkapan tanggung jawab sosial. Hasil penelitian ini tidak konsisten dengan penelitian Waryanto 2010 yang menemukan bahwa ukuran komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan nilai t hitung sebesar - 1,847 dengan signifikansi 0,068 0,05.

3. Profitabilitas

Bowman dan Haire 1976 dan Preston 1978 dalam Hackston dan Milne 1996 menyatakan bahwa semakin tinggi tingkat profitabilitas perusahaan maka semakin besar pengungkapan informasi sosial Anggraini, 2006. Analisis uji t pada variabel profitabilitas menunjukkan pengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Variabel ini memiliki nilai t hitung sebesar 2,944 dimana nilai t hitung ini lebih besar dari t tabel sebesar 1,669 2,944 1,669. Hasil penemuan ini memperlihatkan bahwa perusahaan yang memiliki tingkat profitabilitas yang tinggi akan melakukan pengungkapan tanggung jawab sosial yang tinggi pula. Alasan yang mendasarinya adalah adanya Universitas Sumatera Utara anggapan bahwa aktivitas tanggung jawab sosial perusahaan ini merupakan langkah strategis jangka panjang yang akan memberikan dampak positif bagi keberlangsungan perusahaan. Selain itu, aktivitas tanggung jawab sosial ini juga akan membawa dampak positif bagi sosial dan lingkungan. Hasil penelitian ini konsisten dengan penelitian Nurkhin 2009 yang menemukan bahwa profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan nilai t hitung sebesar 2,587 dan signifikansi 0,011 0,05. Hasil penelitian ini tidak konsisten dengan KS 2010 yang menemukan profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan nilai t hitung sebesar -1,796 dan signifikansi 0,076 0,05.

4. Financial Leverage

Teori keagenan memprediksi bahwa perusahaan dengan rasio leverage yang lebih tinggi akan mengungkapkan lebih banyak informasi, karena biaya keagenan perusahaan dengan struktur modal seperti itu lebih tinggi. Semakin tinggi tingkat leverage, maka semakin besar kemungkinan melanggar perjanjian kredit sehingga perusahaan akan berusaha untuk melaporkan laba sekarang lebih tinggi. Perusahaan dengan leverage yang tinggi memiliki kewajiban untuk melakukan pengungkapan yang lebih luas daripada perusahaan dengan rasio leverage yang rendah. Hasil uji t menunjukkan bahwa financial leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan Universitas Sumatera Utara nilai t hitung diperoleh sebesar 1,123 dan signifikansi 0,226 0,05. Nilai t hitung ini lebih kecil dari t tabel sebesar 1,669 1,123 1,669. Hasil penelitian ini tidak konsisten dengan penelitian Marpaung 2009 yang menemukan bahwa financial leverage berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dengan nilai t hitung yang diperoleh sebesar 2,360 dan signifikansi 0,024 0,05. Universitas Sumatera Utara

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang dilakukan, maka didapat enam kesimpulan. 1. Variabel ukuran perusahaan, ukuran komite audit, profitabilitas, dan financial leverage secara simultan berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial pada perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI tahun 2009. 2. Variabel ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan tanggung jawab sosial pada perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI tahun 2009. Hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi sebesar 0,000 yang berarti nilai lebih kecil dari 0,05. 3. Variabel ukuran komite audit berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan tanggung jawab sosial pada perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI tahun 2009. Hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi sebesar 0,037 yang berarti nilai lebih kecil dari 0,05. 4. Variabel profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan tanggung jawab sosial pada perusahaan Perbankan dan Lembaga Keuangan yang terdaftar di BEI tahun 2009. Hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi sebesar 0,005 yang berarti nilai lebih kecil dari 0,05. 5. Variabel financial leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan tanggung jawab sosial pada perusahaan Perbankan dan Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

4 110 125

Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 42 90

Analisis Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

1 77 128

ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia.

0 3 15

PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 1 16

PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia)

0 1 16

PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia)

0 2 16

Analisis Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 12

Analisis Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 2

Analisis Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 0 20