Wawancara interview Observasi Jenis Penelitian dan Teknik Pengumpulan Data

D. Jenis Penelitian dan Teknik Pengumpulan Data

Mengingat tujuan yang hendak dicapai penelitian ini serta data- data yang diperoleh bersifat kualitatif , maka penelitian ini termasuk penelitian kualitatif, penelitian ini terjadi secara alamiah, apa adanya, dalam situasi normal yang tidak dimanipulasi keadaan dan kondisinya, menekankan pada deskripsi secara alami maka disebut dengan penelitian kualitatif naturalistik. Dalam setiap kegiatan penelitian dibutuhkan objek atau sasaran penelitian yang objek atau sasaran tersebut umumnya eksis dalam jumlah yang besar atau banyak. Dalam suatu survei penelitian, tidaklah harus diteliti semua individu yang ada dalam populasi objek tersebut. Pengumpulan data merupakan langkah yang sangat penting dalam rangka penelitian. Pengumpulan data akan berpengaruh pada langkah- langkah berikutnya sampai pada penarikan kesimpulan. Sangat pentingnya proses pengumpulan data ini, maka diperlukan teknik yang benar untuk memperoleh data-data yang akurat, relevan dan dapat dipercaya kebenarannya. Dalam penelitian guna mendapatkan informasi yang diharapkan, pengumpulan data dilakukan mealui:

1. Wawancara interview

Wawancara adalah percakapan dengan maksud tertentu. Percakapan ini dilakukan oleh dua pihak, yaitu pewawancara Interviewer yang mengajukan pertanyaan dan yang diwawancarai Interviewee yang memberikan jawaban atas pertanyaan itu Moleong,1998:135. Wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara tak terstruktur atau wawancara bebas terpimpin yaitu wawancara dengan membuat pedoman pertanyaan yang berisi pertanyaan-pertanyaan yang menghendaki jawaban yang luas. Wawancara ini dapat dikembangkan apabila dianggap perlu agar mendapat informasi yang lebih lengkap, atau dapat pula dihentikan apabila dirasakan telah cukup informasi yang didapatkan atau diharapkan. Dibawah ini adalah kisi-kisi interview dengan alat pengumpul data pedoman wawancara : Tabel 1. kisi-kisi interview dengan alat pengumpul data pedoman wawancara No Pokok Masalah Dimensi Sumber 1 Kurikulum di SMK N 7 Semarang. 1. Kurikulum yang digunakan di SMK N 7 Semarang 2. Kurikulum pada jurusan TEI. 1. Waka Kurikulum 2. Ketua Jurusan TEI 2 Gambaran Umum Pembelajaran Tahun Ke-4 di SMK N 7 Semarang 1. Prakerin 2. Pembelajaran pasca prakerin 3. UPK 1. Ketua Jurusan TEI 2. Guru Jurusan TEI. 3 Efektivitas pembelajaran tahun ke-4 1. Silabus dan RPP Pembelajaran di tahun ke-4 1. Ketua Jurusan TEI 2. Guru Jurusan TEI.

3. Observasi

Dalam menggunakan metode observasi cara yang paling efektif adalah melengkapinya dengan format atau blangko pengamatan sebagai instrumen. Format yang disusun berisi item-item tentang kejadian atau tingkah laku yang digambarakan akan terjadi Arikunto,2010:272. Observasi dalam penelitian ini menggunakan jenis observasi non- sistematis karena untuk pengamatan secara langsung terhadap objek penelitian tidak menggunakan instrumen pengamatan. Observasi dalam penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data utama yaitu informasi tentang pembelajaran di kelas 4 khususnya pada jurusan elektronika industri di SMK N 7 Semarang.

4. Metode Kuesioner Angket