Petunjuk untuk siswapeserta i Syarat-syarat peserta

a. Memperkokoh link and match antara sekolah dengan dunia industri dunia usaha; b. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian professional dengan tingkat pengetahuan, ketrampilan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan pekerjaan; c. Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang berkualitas; d. Memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai sebagian dari proses pendidikan.

4. Model Pelaksanaan Praktek Kerja Industri SMK Negeri 7 Semarang

Pelaksanaan prakerin di SMK Negeri 7 Semarang merupakan perwujudan dari kebijakan “link and match”, yaitu proses pembelajaran yang dilaksanakan di dua tempat, yakni di sekolah dan di dunia usahaindustri. Upaya ini dilaksanakan dalam rangka peningkatan mutu tamatan SMK Negeri 7 Semarang guna mencapai tujuan relevansi pendidikan sebagai tuntutan kebutuhan tenaga kerja. Harapan utama dari kegiatan penyelenggaraan prakerin ini disamping keahlian profesional siswa meningkat sesuai dengan tuntutan kebutuhan dunia usahaindustri, juga siswa akan memiliki etos kerja hasil pekerjaan yang berkualitas, disiplin waktu dan kerajinan dalam bekerja serta memiliki wawasan di dunia industri yang luas. Petunjuk pelaksanaan prakerin SMK Negeri 7 Semarang adalah sebagai berikut:

a. Petunjuk untuk siswapeserta i Syarat-syarat peserta

Siswa yang akan mengikuti prakerin harus memenuhi syarat sebagai berikut: o Siswa SMK Negeri 7 Semarang. o Telah naik ke tingkat IV. o Telah daftar ulang di tingkat IV. o Telah menyelesaikan administrasi sekolah. ii Persiapan o Mendaftarkan diri kepada Urusan Hubungan Industri Kompetensi Keahlian masing-masing pada bulan Maret sewaktu di semester VI enam. o Waktu pelaksanaan ditentukan minimal selama 4empat bulan dan maksimal 6enam bulan yang dimulai tanggal 01 Juli tahun pelajaran baru. o Keputusan tentang tempat prakerin diserahkan Kompetensi Keahlian masing- masing yang dikoordinasikan dengan Wakasek bidang Humas dan Hubungan Industri. o Sebelum berangkat prakerin, siswa wajib mengikuti pembekalan prakerin oleh bidang Humas dan Hubungan Industri. o Setiap peserta prakerin wajib membawa surat tugas dan pengantar prakerin yang ditujukan kepada pimpinan Industri terkait. o Bagi yang mendapat tempat industri di luar kota harus sudah mendapat ijin dari orang tua dan mendapat tempat tinggal yang dekat dengan tempat prakerin. iii Pelaksanaan o Segera melaporkan diri setelah sampai di industriperusahaan tempat prakerin. o Mengikuti orientasi di Dunia UsahaIndustri. o Menyusun jadwal kegiatan selama prakerin yang dikonsultasikan dengan pembimbing di Industri. o Mengisi buku jurnal kegiatan siswa prakerin setiap hari yang diketahui dan ditandatangani oleh pembimbing Industri minimal 1satu kali seminggu. o Sanggup mentaati tata tertib dan peraturan yang berlaku di dunia usahaindustri. o Melakukan praktik di dunia usahaindustri sesuai dengan kompetensisub kompetensi yang tertulis dalam Buku Panduan Prakerin. o Membuat laporan prakerin yang dikonsultasikan dengan pembimbing di industri dan pembimbing di sekolah. o Laporan dibuat rangkap tiga yaitu untuk industri, sekolah, dan yang bersangkutan setelah mendapatkan persetujuan dari industri dan sekolah. o Siswa mengumpulkan soft copy berbentuk CD ke WK 4 Bidang Humas dan Industri.

b. Petunjuk untuk pembimbing sekolah