Pentingnya mutu bagi perusahaan

10 Mahfud, 2007. Maksudnya, apabila suatu kesalahan dibuat pertama kali tidak ditemukan atau diperbaiki setelah ditemukan, maka pada produksi berikutnya akan menimbulkan masalah yang lebih banyak. Produk bermutu harus dihasilkan pada produksi pertama, dan jika terdapat kesalahan maka harus ditemukan dan dikoreksi saat itu juga sehingga tidak menimbulkan kerusakan yang lebih banyak.

2.4.1 Pentingnya mutu bagi perusahaan

Dikatakan oleh Dorothea 1999, pentingnya mutu bagi suatu perusahaan sebagai berikut. 1. Reputasi perusahaan Perusahaan yang telah menghasilkan suatu produk yang bermutu akan mendapat predikat sebagai organisasi yang mengutamakan mutu. Reputasi yang baik akan membuat perusahaan dikenal dan dipercaya oleh masyarakat. 2. Penurunan biaya Perusahaan tidak perlu mengeluarkan biaya tinggi untuk menghasilkan produk yang bermutu. Hal ini disebabkan karena perusahaan berorientasi pada costumer satisfaction, yaitu dengan mendasarkan jenis, tipe, waktu, dan jumlah produk yang dihasilkan sesuai dengan kebutuhan dan harapan pelanggan. Hal tersebut akan menyebabkan tidak ada pemborosan yang terjadi yang harus dibayar mahal oleh perusahaan. Tujuannya agar quality has no cost dapat dicapai dengan tidak menghasilkan produk yang tidak dibutuhkan pelanggan. 3. Peningkatan pangsa pasar Pangsa pasar akan meningkat bila minimasi biaya tercapai, sehingga harga dapat ditekan walau mutu tetap menjadi yang utama. Hal ini yang mendorong konsumen untuk terus membeli produk sehingga pangsa pasar meningkat. 11 4. Pertanggungjawaban produk Semakin meningkatkan mutu produk yang dihasilkan, maka perusahaan akan semakin bertanggung jawab terhadap desain, proses, dan pendistribusian produk tersebut untuk memenuhi kebutuhan dan harapan pelanggan. Selain itu, perusahaan tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk memberikan jaminan terhadap produk yang ditawarkan. 5. Dampak internasional Bila perusahaan mampu menawarkan produk yang bermutu, maka selain dapat diterima di pasar lokal, produk yang ditawarkan juga akan dikenal dan dapat diterima di pasar internasional. 6. Penampilan produk Mutu yang baik akan membuat produk dikenal, yang berdampak pada perusahaan semakin dikenal, dipercaya dan dihargai masyarakat. Fanatisme tertentu timbul dari para konsumen terhadap produk yang ditawarkan. 7. Mutu yang dirasakan Total quality merupakan suatu pendekatan untuk melaksanakan bisnis yang berusaha memaksimalkan persaingan organisasi melalui perbaikan secara menyeluruh dalam mutu produk, pelayanan, orang, proses, dan lingkungan.

2.4.2 Dimensi mutu produk