4 Instrumen Penelitian Manfaat Penelitian

Destia Anggasari, 2013 PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS SURAT PEMBACA YANG BERSUMBER DARI MEDIA ONLINE Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

3. 4 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data agar pekerjaannya lebih mudah dan hasilnya lebih baik, dalam arti lebih cermat, lengkap dan sistematis sehingga lebih mudah diolah. Arikunto, 2006:160 Adapun instrumen peneliti yang penulis gunakan, antara lain : 1 Pedoman wawancara Pedoman wawancara berisi pedoman atau tatacara untuk melakukan wawancara kepada guru mengenai kesulitan siswa dalam pembelajaran menulis, sebelum proses penelitian berlangsung. Sehingga dalam pelaksanaan penelitian, peneliti dapat merumuskan kesulitan yang dipaparkan guru dan siswa, dan mencari solusi untuk mengatasi kesulitan tersebut. Wawancara dilakukan satu kali kepada guru maupun siswa. 2 Pedoman observasi Pedoman observasi digunakan ketika peneliti akan mengamati seluruh aktivitas pada saat tindakan itu berlangsung. Pada tahap ini, peneliti melakukan pengamatan dan mencatat semua hal yang diperlukan dan terjadi selama pelaksanaan tindakan berlangsung, yang bertindak menjadi observer pada penelitian ini adalah Guru mata pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia kelas IX-G dan teman sekelas di Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. 3 Catatan Lapangan Destia Anggasari, 2013 PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS SURAT PEMBACA YANG BERSUMBER DARI MEDIA ONLINE Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Catatan lapangan ini digunakan untuk mencatat dan mengamati seluruh kegiatan yang dilakukan selama proses pembelajaran tindakan itu berlangsung. Catatan lapangan disusun setelah proses pembelajaran tindakan telah selesai. 4 Jurnal Siswa Jurnal siswa ini berbentuk pertanyaan yang berisi tentang reaksi, perasaan, dan tanggapan siswwa terhadap proses pembelajaran. Pertanyaan dalam jurnal, sebagai berikut. 1. Kesan apa yang kamu dapatkan dari pembelajaran menulis surat pembaca hari ini? 2. Apa yang dapat kamu pelajari dari pembelajaran hari ini mengenai surat pembaca? 3. Apa saja kesulitan yang kamu dapatkan dalam pembelajaran menulis surat pembaca ini? 4. Apa saran yang dapat kamu berikan untuk pembelajaran yang akan datang? 5. Secara keseluruhan, bagaimana perasaanmu mengenai pembelajaran hari ini? SenangBiasa sajaTidak suka. 5 Angket Angket yang digunakan adalah angket pratindakan dan angket sikap siswa. Angket pratindakan digunakan untuk mengetahui pendapat siswa mengenai pembelajaran menulis surat pembaca dengan menggunakan media online, sedangkan angket sikap siswa digunakan untuk mengukur Destia Anggasari, 2013 PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS SURAT PEMBACA YANG BERSUMBER DARI MEDIA ONLINE Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu sikap siswa terhadap pembelajaran menulis surat pembaca dengan memanfaatkan media online. 6 Lembar Tes Kemampuan Siswa Lembar tes kemampuan ini diberikan kepada siswa setiap siklusnya, yang berbentuk lembar khusus untuk menulis surat. Lembar tes ini digunakan untuk mengukur kemampuan siswa dalam menulis surat pembaca dengan menggunakan media online, dengan tujuan melihat proses pembelajaran menulis siswa, apakah ada peningkatan atau tidak. 3. 5 Teknik Pengolahan Data 3. 5. 1 Tahap Pengolahan Data