Tes Keterampilan Psikomotor Tes Sikap Afektif

LAMPIRAN Bola basket adalah olahraga bola berkelompok yang terdiri atas dua tim beranggotakan masing- masing lima orang yang saling bertanding mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam keranjang lawan. Dribble adalah teknik paling dasar dari permainan bola basket. Untukdapat mendribble bola dengan baik, skill tersebut harus terus dilatih,karena kemampuan dribble yang baik akan berdampakpada penguasaan bola yang baik pula. Dribble adalah membawa bola dengan jalan memantul-mantulkan pada lantai dengan tujuan untuk menyusup atau mendekati basket lawan . Untuk tujuan menyusup atau menghindari lawan maka kita harus menggiring bola serendah mungkin, dan untuk mendekati basket secepat-cepatnya kita harus menggiring bola lebih tinggi. Pelaksanaan teknik dribbling bola dalam bola basket adalah sebagai berikut:  Peganglah bola dengan kedua tangan yang relax, tangan kanan di atas bola, sedang tangan kiri menjadi tempat terletaknya bola.  Berdirilah seenaknya dengan kaki kiri agak sedikit di depan kaki kanan  Condongkan badan ke depan mulai dan pinggang.  Mulai pantulkan bola dengan tangan kanan, sebagai permulaan sebaiknya mata masih melihat bola.  Gerakan lengan hampir sepenuhnya.  Jangan memukul bola dengan telapak tangan, tetapi pantulkan tekankan dengan jari-jari dibantu dengan gerakan pergelaragan tangan.  Jinakkan bola dengan sedikit mengkuti bergeraknya ke atas sebentar dengan jari-jari dan pergelangan tangan, kemudian dipantulkan kembali.  Setelah rahasia gerak, watak dan irama dari pantulan dapat dirasakan get the feeling dengan sikap berdiri ditempat, memulailah dengan bergerak maju.  Mulailah jangan melihat bola, dan percepatlah gerak.  Kemudian menggiring dengan agak rendah, rendah, maju, mundur semakin cepat. RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Sekolah : SMA Negeri 1 Ngaglik Mata Pelajaran : Penjasorkes Materi Pokok : Permainan bola kecil Softball KelasSemester : XIGanjil Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

A. Kompetensi Inti KI

KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli gotong royong, kerjasama, toleran, damai, santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkrit dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

Kompetensi Dasar Indikator 1.1 Mempraktikkan keterampilan bermain salah satu permainan dan olahraga beregu bola kecil serta nilai kerjasama, kejujuran, menghargai, semangat, dan percaya diri 1.1.1 Menjelaskan cara melempar bola menggunakan teknik yang benar. 1.1.2 Menjelaskan cara memukul bola menggunakan teknik yang benar. 1.1.3 Menjelaskan cara menangkap bola menggunakan teknik yang benar. 1.1.4 Memiliki sikap kerjasama, sportifitas, dan disiplin. 1.1.5 Mempraktikan cara melemparbola dengan baik dan benar 1.1.6 Mempraktikan cara memukul bola dengan baik dan benar 1.1.7 Mempraktikan cara menangkap bola dengan baik dan benar

C. Materi Pembelajaran

Permainan Bola Kecil Softball modifikasi 1. Konsep dasar melempar, memukul, dan menangkap dalam softball

D. Tujuan Pembelajaran

13. Peserta didik dengan semangat melakukan teknik dasar softball dengan koordinasi yang baik. 14. Peserta didik memahami cara melempar dalam permainan softball dengan baik. 15. Peserta didik memahami cara memukul bola dalam permainan softball. 16. Peserta didik memahami cara menangkap bola dalam permainan softball.

E. Metode Pembelajaran

9. Demonstrasi 10. Tanya-jawab

F. Kegiatan Pembelajaran

A . Pendahuluan 15 menit 19. Menyiapkan peserta didik dalam barisan tiga bersyaf. 20. Dipimpin berdoa untuk keselamatan dalam pembelajaran dan kebermanfaatan. 21. Mengecek kehadiran semua peserta didik dan menanyakan kesehatan mereka secara umum. 22. Menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai pada hari itu. 23. Memotivasi siswa dengan menjelaskan manfaat permainan yang diberikan untuk kebugaran jasmani.. 24. Melakukan apersepsi dengan mengaitkan materi sebelumnya dengan materi yang akan dipelajari.