Validitas Data METODE PENELITIAN

43

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

1. Strategi Pembelajaran Drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati

Sleman Yogyakarta Setiap pembelajaran tentu memiliki tujuan utama yang akan dicapai. Tujuan dari pembelajaran tersebut dapat dicapai dengan cara menciptakan strategi pembelajaran yang dapat mendukung upaya tersebut. Banyak strategi yang dapat dijadikan pilihan guru. Dimana strategi tersebut merupakan haluan garis besar untuk mencapai tujuan dari pembelajaran. Strategi pembelajaran merupakan hal dasar dalam proses pembelajaran, dimana terdapat satu atau lebih metode yang digunakan untuk menyampaikan materi pembelajaran oleh guru. Hal tersebut menunjukkan bahwa strategi pembelajaran dibuat jauh sebelum proses pembelajaran dilaksanakan. TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yoyakarta adalah salah satu sekolah yang memberikan pembelajaran drumband terhadap peserta didiknya dan telah mengikuti berbagai perlombaan musik drumband, dengan keikutsertaan tersebut menjadikan TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman adalah salah satu sekolah yang memiliki prestasi dalam bidang musik drumband. Pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta bersifat ekstrakurikuler yang dilaksanakan setiap senin dan rabu dengan durasi masing-masing satu jam disetiap pertemuannya, mulai pukul 09.00 – 10.00 WIB. Pembelajaran di TK Putra Jaya bertujuan untuk menumbuhkan kreativitas, menampung bakat peserta didik, melatih tanggung jawab, melatih kedisiplinan, bersosialisasi, serta untuk mencapai prestasi yang diharapkan dalam hal musik drumband. Hal ini disampaikan oleh Darmiyati,S.Pd selaku Kepala Sekolah, yang menyebutkan dalam wawancara pada tanggal 13 April 2015, jam 10.15 WIB di TK Putra Jaya bahwa : “Tujuan ekstra drumband disekolah ini pada umumnya ya sama dengan sekolah – sekolah yang lain, supaya dapat menumbuhkan kreativitas anak, menampung bakat anak, melatih bertanggung jawab, dan bersosialisasi, serta bisa mencapai prestasi dalam bidang musik drumband.” Kegiatan pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman telah dilaksanakan sejak tahun 90-an . Wawancara yang telah dilakukan peneliti kepada ibu Darmiyati, S.Pd menunjukkan bahwa pembelajaran drumband di TK Putra Jaya telah berdiri lebih dari sepuluh tahun dan telah berkembang dari tahun ke tahun. Seperti halnya dikatakan oleh mas Budi selaku pelatih utama menyebutkan : “Saya sudah melatih sejak tahun 2004, dan ekstra drumband telah ada sebelumnya. Ekstra drumband kita sudah ada sejak tahun 90- an.” Pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta telah berkembang dari tahun ke tahun. Sejak mas Budi melatih, telah banyak cara pengajaran yang digunakankan. Cara mengajar juga disesuaikan dengan kondisi peserta didik, mulai dari mampu atau tidaknya peserta didik mengikuti pembelajaran hingga sampai pada keefektifan pembelajaran tersebut guna mencapai tujuan yang diharapkan. Hal ini seperti yang diungkapkan oleh mas Budi pada tanggal 1 Juni 2015, pukul 10.15 WIB di TK Putra Jaya bahwa: “Saat mengajar, pertama- tama saya jelaskan nama- nama alat musiknya dulu, setelah itu pakai gerakan tangan kanan dan kiri. Saya lihat kondisi anak dulu kalau mau menjelaskan. Karena namanya anak- anak suka ada yang cepat tangkap, ada juga yang agak lambat nangkapnya. Kalau yang agak lambat nangkapnya, saya menjelaskannya lebih jelas lagi dan dipermudah bahasanya biar anak – anak ngerti.” Lebih lanjut mas Budi mengatakan bahwa: “Sejak saya jadi pelatih disini, saya lebih memilih untuk mengajar dengan cara halus, karena ada pelatih yang biasanya pakai cara militer dan keras. Kalau saya pribadi mengajarnya dengan cara dilembuti karena masih anak- anak. Kalau ada yang belum ngerti juga, biasanya saya buat barisan khusus untuk dilatih ekstra dan gerakannya sambil dinyanyikan”. Hasil wawancara di atas menunjukkan bahwa karakteristik anak memang berbeda - beda. Sehingga pemilihan strategi pembelajaran harus disesuaikan dengan kondisi anak, agar materi pembelajaran dapat diterima dengan mudah oleh anak. Cara penyampaian dalam pembelajaran oleh pelatih adalah strategi langsung, strategi penyampaian, dan strategi pengelolaan. Strategi pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta, mengedepankan praktik langsung. Hal senada juga diungkapkan ole h mas Budi bahwa “Secara general, yang terpenting kita mengutamakan prakti knya terlebih dahulu”. Strategi seperti ini diterapkan tidak terkecuali kepada setiap peserta didik yang mengikuti pembelajaran drumband. Menurut penjelasan mas Budi dalam wawancara yang dilakukan, awal masuk pembelajaran drumband anak akan diperkenalkan terlebih dahulu pada drumband, mulai dari nama – nama instrumen sampai cara memainkan