Tinjauan Musik Drumband Musik Drumband

3. Bass Drum Menurut Aldiano 2004 bass drum merupakan instrumnet seperti tom-tom, tetapi ukurannya lebih besar , bunyi suaranya besar, dan bernada paling rendah dibandingkan instrument drum lainnya. Sedangkan menurut Banoe, 2003: 46 merupakan drum tanpa snare dengan ukuran besar, sebagai pelengkap instrument musik orkes ruangan maupun untuk musik lapangan. b. Idiophone Menurut Banoe 2003: 191, idiophone adalah ragam instrument perkusi yang badan instrument itu sendiri merupakan sumber bunyi, baik dipikul, diguncang maupun dibunyikan dengan saling dibenturkan. Salah satu jenis alat musik idiophone adalah Bellyra yaitu, alat musik melodi drumband yang terdiri dari bilah-bilah logam persegi lyra yang setiap logam memiliki nada tersendiri. Fungsi utama alat musik ini adalah memainkan nada-nada melodi yakni nada-nada lagu yang dimainkan oleh unit drumband dan berada di belakang bass drum disetiap parade.

D. Penelitian yang relevan

Penelitian ini mengacu pada penelitian yang mengkaji tentang “Strategi Pembelajaran Seni Musik di SMP N 1 Mertoyudan Kab. Magelang” oleh Christina Dyah Hapsari 2013. Berdasarkan penelitian tersebut menunjukkan hasil bahwa strategi pembelajaran seni musik yang diterapkan yaitu strategi persiapan pembelajaran, strategi pengelolaan kelas, strategi motivasi, strategi evaluasi, dan pengambilan nilai. Selain penelitian yang dilakukan Christina Dyah Hapsari juga terdapat penelitian yang sejenis yaitu penelitian yang dilakukan oleh Rahmadi Setiawan 2014, dengan judul “Strategi Pembelajaran Angklung pada Kegiatan Ekstrakulikuler di SMP Negeri 1 Tangerang”. Hasil penelitian yang diperoleh menjelaskan bahwa strategi pembelajaran yang diterapkan disekolah tersebut adalah: strategi pengelolaan, strategi penggunaan media pembelajaran, strategi pendekatan untuk memotovasi siswa, dan strategi evaluasi. Penelitian yang dilakukan Christina Dyah Hapsari dan Ramadi Setiawan ini sebagai acuan peneliti karena penelitian ini sejenis dengan penelitian yang dilakukan, sedangkan perbedaannya yaitu pada fokus penelitian, waktu dan tempat penelitian sehingga hasil penelitiannya juga berbeda.

E. Pertanyaan Penelitian

Guna memberikan arahan bagi peneliti agar tetap sesuai dengan tujuan, fokus masalah, maka dari itu peneliti menyusun beberapa fokus dari masalah penelitian : 1. Stategi apa yang digunakan dalam pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta ? 2. Bagaimana proses pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta tersebut berlangsung ? 35

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan bagaimana strategi pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta. Penelitian ini, menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan deskriptif. Sebagaimana pendapat dari Sugiyono 2007:3 menyatakan bahwa “dalam penelitian kualitatif, pengumpulan data tidak dipandu oleh teori, tetapi dipandu oleh fakta-fakta yang ditemukan pada saat penelitian di lapangan ”. Analisis dan pengumpulan data dilakukan sesuai dengan fakta yang terjadi di TK Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta, dilakukan secara natural karena penelitianya dilakukan pada kondisi yang alamiah sesuai yang terjadi dilapangan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini bersifat deskriptif, artinya peneliti berusaha untuk mendeskripsikan fenomena yang alamiah tentang bagaimana strategi yang digunakan oleh pelatih drumband selama proses pembelajaran berlangsung di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta berdasarkan fakta dan data – data yang telah diperoeh disusun dalam bentuk tulisan ilmiah.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta, yang beralamatkan di Jl. Magelang KM. 5,6 Kutu Patran, RT 05 RW 14, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Pemilihan tempat tersebut sebagai tempat penelitian karena sebagai pertimbangan bahwa TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta merupakan salah satu TK yang melaksanakan ekstrakulikuler pembelajaran drumband. Sedangkan pengambilan data penelitian ini dilaksanakan pada 28 Mei sampai dengan 28 Agustus 2015 guna mendapatkan data yang lengkap untuk penulisan penelitian.

C. Instrumen Penelitian

Instrumen dalam penelitian Strategi pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta, adalah saya sendiri. Cresswel 2010:267 menyatakan bahwa “ Peneliti dalam kualitatif mengumpulkan beragam jenis data dan memanfaatkan waktu seefektif mungkin untuk mengumpulkan informasi di lokasi penelitian”. Peneliti berfungsi dalam mengambil inisiatif, meliputi pencarian data, pembuatan pertanyaan wawancara, memanfaatkan waktu dan sebagai pengolah data.

D. Subyek Penelitian

Subyek penelitian ini adalah pembelajaran drumband di TK Putra Jaya Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta.

E. Sumber Data

Data yang diperoleh dalam penelitian ini berupa data kualitatif yang terbagi atas data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari narasumber berdasarkan hasil wawancara dan pengamatan langsung peneliti