G. 1. a. Uji Coba Skala G. 1. b. Revisi alat ukur G. 2. Tahap Pelaksanaan Penelitian G. 3. Tahap Pengolahan Data Penelitian H. Metode Analisis Data

Tabel 2 Blue print Skala Makna Hidup Sebelum Uji Coba No Sub Skala Favorable Unfavorable Jumlah 1. Framework FR 1, 7, 11, 14, 23, 25, 28 3, 4, 8, 9, 10, 13, 16 14 2. Fulfilment FU 2, 5, 19, 20, 21, 24, 27 6, 12, 15, 17, 18, 22, 26 14 Jumlah 14 14 28 Keterangan: • aitem no 2, 8, 17, dan 18 adalah aitem yang gugur pada saat try out. III. G. Prosedur Pelaksanaan Penelitian III. G. 1. Pembuatan Alat Ukur Skala makna hidup diadaptasi dari LRI Life Regard Index oleh Batistta Almond. Langkah pertama adalah dengan menterjemahkan skala awal yang dalam bentuk bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan dari bahasa Indonesia diterjemahkan kembali ke dalam bahasa Inggris. Langkah kedua yaitu melakukan evaluasi dan analisa kesesuaian hasil terjemahan dengan maksud alat ukur.

III. G. 1. a. Uji Coba Skala

Skala LRI yang sudah diadaptasi diuji coba sebelum digunakan untuk penelitian yang sebenarnya. Uji coba skala dilakukan untuk memilih aitem-aitem yang memiliki daya beda yang tinggi dan melihat reliabilitas skala yang dapat dipakai untuk penelitian. Uji coba skala dilakukan pada 100 orang di Medan pada tanggal 15 Agustus 2008 sampai dengan 30 Agustus 2008. Setelah dilakukan uji coba, dari 28 aitem diperoleh 24 aitem yang diterima karena memiliki daya beda aitem yang baik dan 4 aitem yang gugur. Pengujian alat ukur dilakukan dengan menggunakan Universitas Sumatera Utara teknik Product Moment Pearson pada program SPSS versi 15.0 for windows. Aitem-aitem yang diterima akan digunakan dalam penelitian.

III. G. 1. b. Revisi alat ukur

Hasil uji coba kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif koefisien Pearson Product Moment sehingga diperoleh aitem-aitem yang layak untuk dijadikan alat ukur. Pengujian reliabilitas alat ukur menggunakan teknik koefisien Alpha Cronbach dengan bantuan aplikasi komputer SPSS versi 15.0 for windows. Selanjutnya, peneliti menggunakan aitem- aitem tersebut untuk disajikan dalam skala penelitian yang sebenarnya.

III. G. 2. Tahap Pelaksanaan Penelitian

Pengambilan data penelitian dilaksanakan pada tanggal 9 Oktober 2008 di LSM JKM daerah Marelan yang merupakan tempat melaksanakan arisan komunitas kaum waria untuk daerah Marelan dan Belawan dan sekitarnya pada pkl. 15.00 – 19.00. Penyebaran skala dilakukan dengan membagikan skala secara langsung kepada waria.

III. G. 3. Tahap Pengolahan Data Penelitian

Setelah skala terkumpul, maka untuk pengolahan data selanjutnya, peneliti menggunakan aplikasi komputer SPSS versi 15.0 for windows. Universitas Sumatera Utara

III. H. Metode Analisis Data

Azwar 2000 menyatakan bahwa penelitian deskriptif menganalisis dan menyajikan fakta secara sistematis sehingga lebih dapat mudah dipahami dan disimpulkan. Kesimpulan yang diberikan selalu jelas dan dasar faktualnya sehingga semuanya dapat dikembalikan langsung pada data yang diperoleh. Untuk mendapatkan gambaran skor LRI digunakan statistik deskriptif. Data yang akan diolah, yaitu skor minimum, skor maksimum, dan standar deviasi. Azwar 2000 menyatakan bahwa uraian kesimpulan dalam penelitian deskriptif didasari oleh angka yang diolah secara tidak terlalu mendalam. Pengolahan data didasarkan pada analisis persentasi dan analisis kecenderungan. Universitas Sumatera Utara

BAB IV ANALISA DAN INTERPRETASI DATA