Capaian Sasaran Strategis 3. Indikator Kinerja

LAKIP UPT BIT 2013 |44 Gambar 3.1. Contoh hasil konversi dokumen b. Database informasi teknologi Salah satu kegiatan utama yang ada di Perpustakaan UPT Balai Informasi Teknologi adalah penguatan database informasi teknologi. Proses yang dilaksanakan dalam kegiatan ini adalah temu kembali informasi dengan metode download dan entri data untuk jurnal-jurnal internasional yang subyeknya berkisar pada bidang Iptek dan tren permintaan informasi oleh pengguna perpustakaan. Berikut beberapa contoh database yang bisa diakses melalui www.digilib.bit.lipi.go.id Gambar 3.2. Database informasi teknologi LAKIP UPT BIT 2013 |45 c. Sertifikat personal Gambar 3.3. Sertifikat personal LAKIP UPT BIT 2013 |46 d. Prototipe Pada tahun 2013 melalui kegiatan Tematik UPT BIT-LIPI telah terciptanya sebuah prototipe teknologi dalam bentuk sistemaplikasi berbasis web internet. Sistem ini dikembangan sebagai output dari kegiatan yang berjudul “Pengembangan Sistem Informasi Pemasaran Produk dan Jasa UPT Balai Informasi Teknologi LIPI Berbasis Web.” LAKIP UPT BIT 2013 |47 Sistem ini berisi informasi mengenai produkjasa UPT BIT-LIPI yang bersifat komersil yang dapat diperoleh dan dimanfaatkan oleh masyarakat. Gambar 3.4. Prototipe website promosi produk dan jasa UPT BIT-LIPI LAKIP UPT BIT 2013 |48 LAKIP UPT BIT 2013 |49 e. Jumlah Informasi teknologi berbasis multimedia Tahun 2013 telah diselesaikan 5 judul kemasan CD interaktif dengan tema pangan dan kesehatan. Berikut gambar-gambarnya : Gambar 3.5. CD Interaktif LAKIP UPT BIT 2013 |50 Pada tahun 2013 ini, UPT BIT-LIPI memproduksi satu kemasan e-book 3 dimensi dengan tema energi terbarukan dengan titik berat pada energi angin, surya, dan panas bumi. Beberapa tampilannya terlihat pada gambar 3.6. berikut : Gambar 3. 6. e-book LAKIP UPT BIT 2013 |51 Pada tahun 2013 UPT BIT-LIPI memiliki 1 satu buah kegiatan yang merupakan bagian dari Tematik yang berjudul “Pengembangan Aplikasi Animasi 3 Dimensi untuk Media Sosialisasi Pemanfaatan Energi Alternatif dalam mengatasi Krisis BBM.” Pada kegiatan tersebut telah dihasilkan 1 kemasan audio visual yang mengangkat ikon Mr. LIPI dalam mengkampanyekan mengenai energi terbarukan kepada masyarakat. Kegitan Tematik UPT BIT-LIPI yang berjudul “Pengembangan Informasi Teknologi Hasil Penelitian LIPI Berbasis Multimedia Broadcasting” telah menghasilkan enam buah kemasan audio visual, yang mengangkat profil P2 SMTP-LIPI, profil Pappiptek- LIPI, profil UPT BPPTK-LIPI, profil Kedeputian Jasil-LIPI, profil Pusinov- LIPI, dan kegiatan pengembangan Sorghum. Selain itu, pada tahun 2013 UPT BIT-LIPI juga melaksanakan agenda kegiatan Iptekda LIPI yang berjudul “Peningkatan Produktivitas Batik Mangrove melalui Video Pembelajaran dan Pelatihan di Kampung Malon, Kelurahan LAKIP UPT BIT 2013 |52 Gunung Pati, Semarang.” Kegiatan tersebut berhasil menghasilkan 1 buah kemasan audio visual. Gambar 3.7. Pengembangan Aplikasi Animasi 3 Dimensi untuk Media Sosialisasi Pemanfaatan Energi Alternatif dalam mengatasi Krisis BBM Gambar 3.8. Pengembangan Informasi Teknologi Hasil Penelitian LIPI Berbasis Multimedia Broadcasting LAKIP UPT BIT 2013 |53 LAKIP UPT BIT 2013 |54 LAKIP UPT BIT 2013 |55 Gambar 3.9. Peningkatan Produktivitas Batik Mangrove Melalui Video Pembelajaran dan Pelatihan Di Kampung Malon Kel. Gunung Pati Semarang LAKIP UPT BIT 2013 |56 Sasaran Strategis 4 : Memperkuat jaringan antara LIPI dengan industri dan pihak terkait lainnya dalam meningkatkan adopsi inovasi Pada sasaran strategis keempat ini, indikator kinerja yang terkait dengan kegiatan yang dilaksanakan UPT BIT-LIPI adalah jumlah kerjasama. Kerjasama atau penguatan jaringan antara LIPI dengan pihak-pihak yang berkepentingan stakeholders merupakan sesuatu yang mutlak. Tanpa adanya hubungan yang baik antara institusi riset dan masyarakat mustahil bagi LIPI untuk terus berkembang. Hal seperti itulah yang diangkat dalam Rencana Strategis LIPI melalu salah satu sasaran utamanya. Masyarakat pada umumnya akan menerima manfaat dari hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan LIPI, namun masyarakat dengan peran khusus seperti industri dan akademisi merupakan pihak-pihak yang bisa lebih memiliki peranan dengan LIPI. Mereka berpotensi memiliki fungsi sebagai mitra kerja yang dapat mengangkat maupun meningkatkan kapasitas hasil penelitian. UPT BIT-LIPI pada tahun anggaran 2013 ini telah berhasil melaksanakan kegiatan penguatan jaringan kerjasama melalui indikator kinerja kegiatan seperti yang tergambar pada tabel 3.5. di bawah ini. Tabel 3.5. Capaian Sasaran Strategis 4. IndikatorKinerja Satuan Target 2013 Realisasi Capaian Target Jumlah Kerjasama Kerjasama 3 3 100 Kegiatan yang terkait dari sasaran strategis dan indikator kinerja di atas adalah Pembudayaan dan Pemasyarakatan Iptek : Penguatan Jaringan Kerjasama Bidang Informasi Iptek. Pada saat perencanaan, disepakati kegiatan ini akan menghasilkan sejumlah empat kerjasama. Namun dikarenakan adanya kebijakan pemotongan anggaran terkait dengan tunjangan kinerja dan subsidi BBM, maka terget berubah menjadi tiga kerjasama. Pada kegiatan ini pemotongan anggaran berfokus kepada kelompok anggaran perjalanan dinas. Meski demikian, dengan sisa anggaran yang ada kegiatan ini juga menghasilkan jaringan kerjasama antara UPT BIT-LIPI dengan para pemangku kepentingan. Adapun tiga 3 buah kerjasama yang sudah direalisasikan pada tahun 2013 ini adalah : 1. Kerjasama dengan Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Yogyakarta. 2. Kerjasama dengan Sekolah Tinggi Multimedia MMTC. 3. Kerjasama dengan PT Yogyakarta Tugu Televisi Jogja TV. LAKIP UPT BIT 2013 |57 Sasaran Strategis 5 : Meningkatnya perilaku “rasional” dalam masyarakat Ilmu pengetahuan dan teknologi Iptek memainkan peran yang sangat penting bagi perkembangan insitusi maupun personil-personil yang terdapat di dalamnya. Kegiatan dan pertemuan-pertemuan ilmiah merupakan salah satu ukuran dalam dinamisnya suatu iptek. Pada sasaran strategis kelima ini, kegiatan UPT BIT-LIPI diindikasikan dengan jumlah keikutsertaan dalam aktivitas ilmiah nasional, regional, dan internasional. Indikator kinerja tersebut di sajikan dalam tabel 3.6. berikut : Tabel 3. 6. Capaian Sasaran Strategis 5. IndikatorKinerja Satuan Target 2013 Realisasi Capaian Target Jumlah kegiatan pemasyarakatan iptek LIPI Kegiatan 2 3 150 Jumlah peserta berbagai aktivitas pemasyarakatan iptek LIPI Orang 150 198 132 Jumlah Pengguna Akses Informasi dan Pengetahuan LIPI Pengguna Akses 400.000 560.104 140 Perencanaan yang telah dibuat untuk sasaran strtaegis tersebut adalah dengan dua kali keikutsertaan dalam berbagai aktivitas ilmiah. Evaluasi yang dilakukan pada akhir tahun menyimpulkan bahwa sasaran tersebut telah teralisasi melebihi target, karena berhasil melaksanakan tiga kali, dengan presentase capaian sebesar 150. Adapun aktivitas-aktivitas ilmiah yang diikuti oleh beberapa civitas UPT BIT-LIPI pada tahun 2013 adalah : 1 Pameran Peringatan Hari Ulang Tahun Kebun Raya Bogor, yang dilaksanakan pada tanggal 18 – 26 Mei 2013. 2 Pameran LIPI EXPO 2013, dilaksanakan di Sport Center Pantai Panjang Bengkulu, dilaksanakan pada tanggal 25 – 30 September 2013. 3 Pameran Annual Meeting on Testing and Quality Amteq, dilaksanakan di Airlangga Convention Center Universitas Airlangga, pada tanggal 21 – 24 Oktober 2013. Dengan total pengunjung 198 orang dari ketiga pameran yang diikuti tersebut. Indikator kinerja yang kedua, yakni jumlah peserta berbagai aktivitas pemasyarakatan iptek LIPI, berhasil dicapai dengan nilai yang baik dengan presentase capaian 132. Adapun rincian dari hasil capaian ini berkaitan dengan kegiatan : 1. Kegiatan Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan Digital, dilaksanakan pada tanggal 19 – 22 Maret 2013, dengan jumlah peserta 8 orang. 2. Kegiatan Pelatihan Fotografi untuk Dokumentasi dan Publikasi, dilaksanakan pada tanggal 3 - 5 April 2013, dengan jumlah peserta 5 orang. 3. Kegiatan Pelatihan Pembuatan Company Profile dalam Format CD Interaktif, dilaksanakan pada tanggal 17 -19 April 2013, dengan jumlah peserta 4 orang. LAKIP UPT BIT 2013 |58 4. Kegiatan Pelatihan Multimedia Pembelajaran Interaktif, dilaksanakan pada tanggal 13 – 16 Agustus 2013, dengan jumlah peserta 8 orang. 5. Kegiatan Pelatihan Pembuatan Company Profile dalam Format CD Interaktif, dilaksanakan pada tanggal 18 – 20 September 2013, dengan jumlah peserta 3 orang. Indikator kinerja terakhir, yakni jumlah pengguna akses informasi dan pengetahuan LIPI, didapatkan data pengguna sejumlah 560.104 140. Data tersebut merupakan counter dari tiga buah situs website yang dimiliki oleh UPT BIT-LIPI, yaitu situs unit kerja UPT BIT-LIPI www.bit.lipi.go.id; situs multimedia www.multimedia.bit.lipi.go.id; serta situs perpustakaan www.digilib.bit.lipi.go.id. Berikut adalah tampilan dari situs-situs tersebut. Gambar 3.10. Situs UPT BIT-LIPI www.bit.lipi.go.id LAKIP UPT BIT 2013 |59 LAKIP UPT BIT 2013 |60 Gambar 3.11. Situs multimedia www.multimedia.bit.lipi.go.id LAKIP UPT BIT 2013 |61 LAKIP UPT BIT 2013 |62 Gambar 3.12. Situs perpustakaan www.digilib.bit.lipi.go.id Sasaran Strategis 6 : Meningkatnya akses terhadap pengetahuan Sebagai institusi riset yang sudah dikenal luas, LIPI secara berkelanjutan meningkatkan perannya di dunia riset nasional dan internasional dengan berpartisipasi aktif dalam komunitas-komunitas ilmiah. Menindak lanjuti hal tersebut, UPT BIT-LIPI memberikan sumbangsih pada sasaran strategis keenam ini yang dijabarkan melalui dua indikator kinerja, yakni Jumlah keanggotaan dalam organisasi ilmiah regional dan internasional; serta Jumlah keikutsertaan dalam pertemuan regional dan internasional. Rincian berkaitan dengan target dan capaian dari sasaran tersebut tersaji dalam tabel 3.7. berikut : Tabel 3.7. Capaian Sasaran Strategis 6. IndikatorKinerja Satuan Target 2013 Realisasi Capaian Target Jumlah keikutsertaan dalam aktivitas ilmiah nasional, regional, dan internasional Kali 3 3 100 Jumlah penyelenggaraan Nasional kali 1 1 100 Dari tabel di atas, terlihat bahwa antara perencanaan dan realisasi telah menghasilkan capaian yang bagus dari kedua indikator kinerja dengan presentase sebesar 100. Capaian itu tidak luput dari peran serta civitas UPT BIT-LIPI, terutama fungsional peneliti dan pustakawan dalam berpartisipasi aktif dalam organisasi dan pertemuan di tingkat regional dan internasional. LAKIP UPT BIT 2013 |63 Organisasi dan pertemuan yang dimaksud adalah sebagai berikut : 1 Peserta The International Conference on Computer, Control, Informatics and its Applications 2013 IC3INA 2013, 19 - 20 Nopember 2013, Jakarta. Puslit Informatika - LIPI. 2 Konferensi Perpustakaan Digital Indonesia KPDI 6 di Malang, Jawa Timur pada tanggal 12-14 November 2013. 3 Seminar Nasional “ Implikasi Informasi di Media Massa Terhadap Pembuatan Kebijakan Penelitian” di Bandung pada tanggal 29 Oktober 2013. Sasaran Strategis 7 : Tersedianya sarana dan prasarana penelitian yang memenuhi kebutuhan Faktor keberhasilan suatu programkegiatan ditentukan selain melalui dukungan sumber daya manusia dan sumber daya anggaran, hal lain adalah ketersediaan sarana dan prasarana penelitian yang memenuhi kebutuhan programkegiatan tersebut. Ketersediaan sarana dan prasarana dalam konteks dukungan pada programkegiatan di UPT BIT-LIPI, maka sarana dan prasarana tersebut diarahkan guna menunjang kompetensi yang dimiliki yaitu bidang multimedia dan informasi teknologi dan kepustakaan. Dalam upaya mewujudkan dan mengimplementasikan sasaran strategi ketujuh, yakni tersedianya sarana dan prasarana penelitian yang memenuhi kebutuhan, dalam dokumen Rencana Kegiatan Tahunan RKT Tahun 2013 telah ditetapkan satu indikator kinerja kegiatan, yakni jumlah sarana dan prasarana penelitian yang dipakai untuk kegiatan. Target dan Capaian dari indikator kinerja tersebut dapat terlihat pada tabel 3.8 berikut. Tabel 3.8. Capaian Sasaran Strategis 7. Indikator Kinerja Satuan Target 2013 Realisasi Capaian Target Jumlah sarana dan prasarana penelitian yang baik yang dipakai untuk kegiatan Paket 1 1 100 Dalam tabel tersebut diperlihatkan bahwa capaian pada indikator kinerja, yakni jumlah sarana dan prasarana penelitian yang dipakai untuk kegiatan telah berjalan dengan optimal 100. Satuan indikator kerja pada tabel tersebut dihitung dengan “Paket”. Ini dimaksudkan untuk menjelaskan bahwa seluruh pengadaan belanja modal peralatan dan mesin dan belanja modal lainnya direkapitulasi menjadi satu kesatuan yang utuh dalam laporan Barang Milik Negara BMN. Meskipun pada tahun 2013 ada kebijakan pemerintah dalam pemotongan anggaran kementerianlembaga, UPT BIT-LIPI telah merealisasikan seluruh pengadaan belanja modal peralatan dan mesin dan belanja modal lainnya seperti graphic design computer, multimedia computer, server computer, LAKIP UPT BIT 2013 |64 mobile workstation, photo digital camera, voice recorder, duplicator VCDDVD, DVD player, portable combo media player dan monitor LED serta aplikasi software sistem operasi dan multimedia. Peralatan-peralatan tersebut memiliki peranan penting dalam menunjang pengembangan kompetensi UPT BIT bidang multimedia, informasi teknologi dan kepustakaan. Sasaran Strategis 8 : Terwujudnya tata kelola organisasi yang baik good corporate governance Dalam Rencana Strategis LIPI 2010-2014 disebutkan bahwa good corporate governance diindikasikan dengan terlaksananya perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan kegiatan yang berkualitas dan akuntabel serta peningkatan status pengelolaan administrasi keuangan dan inventaris LIPI yang tertib dan taat asas sehingga tercapai penilaian Wajar Tanpa Pengecualian WTP. Hal seperti tersebut berhubungan dengan seluruh tata laksana perkantoran dan instrumen-instrumen yang terkait di dalamnya, seperti pada indikator kinerja yang terdapat pada tabel 3.9. di bawah ini. Tabel 3. 9. Capaian Sasaran Strategis 8. Indikator Kinerja Satuan Target 2013 Realisasi Capaian Target Jumlah dokumen pengelolaan administrasi keuangan dan inventaris LIPI yang tertib dan taat azas dokumen 1 1 100 Jumlah Laporan akuntabilitas kinerja yang berkualitas dan akuntabel laporan 2 2 100 Pada tabel 3.9. tersaji informasi sebagai berikut : - Indikator kinerja pertama yaitu jumlah dokumen pengelolaan administrasi keuangan dan inventaris LIPI yang tertib dan taat azas, telah dipenuhi berupa 1 paket dokumen yang meliputi dokumen keuangan dan BMN, baik yang tersaji dalam bulanan, triwulanan maupun tahunan, sebagai bentuk pertanggungjawaban pengelolaan anggaran kepada pemerintah, yang secara rutin telah dilaksanakan sesuai waktu yang telah ditentukan. - Indikator kinerja kedua, yaitu jumlah laporan akuntabilitas kinerja yang berkualitas dan akuntabel, telah dilaksanakan dengan baik dan tepat waktu yang meliputi Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah LAKIP dan Laporan Tahunan LAPTAH. Kedua laporan tersebut berfungsi tidak saja sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada pemerintah, tetapi juga sekaligus sebagai akuntabilitas atas amanat masyarakat melalui keterbukaan informasi publik. Capaian dari masing-masing indikator kinerja telah berjalan dengan baik, menandakan upaya-upaya konkrit dari UPT BIT-LIPI terus dilakukan baik dalam tahap perencanaan, pelaksanaan, serta evaluasi di lingkungan UPT BIT-LIPI. LAKIP UPT BIT 2013 |65 Sasaran Strategis 9 : Terbinanya SDM Sumber Daya Manusia merupakan ujung tombak instansi, sekaligus berpengaruh dalam menentukan keberhasilan suatu programkegiatan. SDM yang memiliki dedikasi dan kompetensi, diperlukan dan berperan penting dalam mewujudkan visi dan misi suatu organisasi. Untuk mendapatkan SDM tersebut dalam jangka pendek, menengah maupun panjang, maka dapat dilakukan dengan jalan : - Pembinaan berkelanjutan, baik secara formal maupun nonformal - Rekrutmen pegawai yang berkualitas dan kompeten di bidangnya sesuai kebutuhan organisasi. Pimpinan di UPT BIT-LIPI senantiasa mendorong para pegawai untuk mengikuti pendidikan formal maupun diklat-diklat tekniskhusus yang menunjang pelaksanaan tugas, baik melalui anggaran LIPI sendiri maupun dengan memanfaatkan tawaran-tawaran dari berbagai instansi dalam dan luar negeri. Tabel berikut akan menunjukkan 3 tiga indikator kinerja yang digunakan UPT BIT-LIPI untuk mendukung pencapaian sasaran strategis kesembilan, yaitu terbinanya SDM. Tabel 3.10. Capaian Sasaran Strategis 9. Indikator Kinerja Satuan Target 2013 Realisasi Capaian Target Jumlah pegawai yang tengah menempuh pendidikan S1, S2, S3 orang 3 3 100 Jumlah pengawai yang mengikuti training kompetensi dalam dan luar negeri orang 15 21 150 Jumlah pegawai yang menduduki jabatan fungsional non peneliti orang 12 11 91,7 Pencapaian sasaran strategis kesembilan di atas terbagi menjadi tiga indikator kinerja, yakni : jumlah pegawai yang tengah menempuh pendidikan S1, S2, S3; jumlah pegawai yang mengikuti training kompetensi dalan dan luar negeri; serta jumlah pegawai yang menduduki jabatan fungsional non peneliti. Secara menyeluruh capaian pada sasaran strategis tersebut sudah berjalan dengan baik dengan masing-masing capaian realisasinya adalah 100, 150 dan 91,7. Pada indikator kinerja pertama, realisasi sesuai dengan target yang ditetapkan pada awal perencanaan 100. Hal tersebut merupakan indikasi yang baik karena semakin termotivasinya setiap pegawai di UPT BIT-LIPI untuk meningkatkan jenjang pendidikannya. Pada Tahun 2013 terdapat 2 dua orang yang tengah menempuh pendidikan jenjang S2, satu orang di bidang penciptaan film dan satu orang lagi kebijakan publik, dan pada LAKIP UPT BIT 2013 |66 tahun 2013 salah satu satu pegawai yang menempuh jenjang S2, yaitu bidang penciptaan film telah lulus yaitu Peny Sylvania Putri, Sedangkan yang tengah menempuh pendidikan untuk jenjang S3 terdapat 1 satu orang di bidang Ilmu lingkungan. Pada indikator kinerja kedua, realisasinya mencapai 150. Hal ini terjadi karena banyaknya penawaran-penawaran pelatihan dari eksternal, baik dari lingkungan LIPI maupun di luar lingkungan LIPI yang dimanfaatkan dengan baik oleh pegawai, khususnya pada bidang-bidang teknis seperti diklat fungsional, diklat struktural maupun diklat administrasi perkantoran, yang mendukung tugas-tugas organisasi. Pada indikator ketiga realisasinya sebesar 91,7, dengan asumsi data yang terdapat pada bagian kepegawaian UPT BIT-LIPI mencatat sebanyak 11 orang aktif dalam jabatan fungsional non peneliti dengan pembagian pranata humas sebanyak 3 tiga orang, perencana 1 satu orang, dan pustakawan sebanyak 7 tujuh orang. 3.3 Evaluasi Capaian Renstra 2010- 2014 Dalam Dokumen Rencana Kerja Renja Kedeputian Jasil dan Renja UPT BIT-LIPI, disebutkan bahwa untuk kegiatan-kegiatan yang sifatnya berkelanjutan harus memiliki ukuran yang bisa dibandingkan tiap tahunnya. Karena itu beberapa kegiatan UPT BIT-LIPI yang sifatnya sama dan berkelanjutan, ada peningkatan perencanaan target atau prakiraan maju sebagai bukti kemajuan instansi dalam pelaksanaan program dan kegiatannya. Walaupun begitu, secara riil sasaran dan kegiatan bisa berubah setiap tahun tergantung beberapa hal, seperti kebijakan, anggaran, dan komposisi pegawai. Untuk lebih jelasnya mengenai rencana target 2010-2014 tergambar dari tabel 3.11. berikut. Tabel 3.11. Evaluasi Capaian Renstra Sasaran Indikator Target 2010- 2014 Capaian sd 2013 Meningkatnya kualitas pengetahuan para peneliti Jumlah pegawai yang meningkat pendidikan, naik jenjang jabatan fungsional peneliti 5 3 60 Meningkatnya hasil dan kapasitas penelitian Jumlah publikasi ilmiah dan HKI 25 14 56 Meningkatnya kreatifitas dalam menciptakan Iptek yang bernilai ekonomis Digitalisasi 500 436 87,2 Database 6000 6115 101,92 Paket informasi Multimedia 25 42 168 Memperkuat jaringan antara LIPI dengan industri dan pihak terkait lainnya dalam meningkatkan adopsi inovasi Jaringan Kerjasama 15 12 80 LAKIP UPT BIT 2013 |67 Meningkatnya perilaku rasional dalam masyarakat Jumlah kegiatan pemasyarakatan Iptek LIPI 25 18 72 Jumlah peserta berbagai aktivitas pemasyarakatan Iptek LIPI 375 323 86,13 Jumlah pengguna akses informasi dan pengetahuan LIPI 550.000 601.300 109,33 Meningkatnya akses terhadap pengetahuan Jumlah keikutsertaan dalam aktivitas ilmiah nasional, regional, dan internasional 30 19 63,33 Meningkatnya peran LIPI dalam pergaulan dunia Jumlah keanggotaan dalam organisasi ilmiah regional dan internasional 5 2 40 Jumlah keikutsertaan dalam pertemuan ilmiah regional dan internasional 10 8 80 Jumlah sarana dan prasarana penelitian yang baik yang dipakai untuk kegiatan 5 4 80 Jumlah dokumen pengelolaan administrasi keuangan dan inventaris LIPI yang tertib dan taat azas 5 4 80 Jumlah laporan akuntabilitas kinerja yang berkualitas dan akuntabel 10 8 80 Jumlah pegawai yang tengah menempuh pendidikan S1, S2, S3 5 6 120 Jumlah pegawai yang mengikuti training kompetensi teknis dalam dan luar negeri 50 56 112 Jumlah pegawai yang menduduki jabatan fungsional non peneliti 30 22 73,33 Pada sasaran pertama, yaitu meningkatnya kualitas pengetahuan para peneliti, dengan satu indikator yaitu jumlah pegawai yang meningkat pendidikan, naik jenjang jabatan fungsional peneliti, pada tahun 2013 indikatornya berubah menjadi ada dua, yaitu pertama jumlah peneliti yang meningkat pendidikannya, dan kedua Jumlah peneliti yang naik jenjang jabatan fungsional peneliti. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014 yaitu 5 lima orang, capaian hingga tahun 2013 ini adalah 3 tiga orang, atau sebesar 60. Pada sasaran kedua, yaitu meningkatnya hasil dan kapasitas penelitian, dengan indikator yaitu jumlah publikasi ilmiah dan HKI, terjadi perubahan pada indikatornya, dimana diturunkan rinciannya menjadi pertama yaitu publikasi ilmiah nasional, kedua yaitu publikasi ilmiah internasional dan ketiga yaitu terbitan tercetak. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014 yaitu 25 dua puluh lima, capaian hingga tahun 2013 ini adalah 14 empat belas orang, atau sebesar 56. Pada sasaran ketiga, yaitu meningkatnya kreatifitas dalam menciptakan Iptek yang bernilai ekonomis, dengan indikator pertama yaitu digitalisasi, kedua yaitu database, ketiga yaitu paket informasi multimedia. Pada tahun 2013 ini sasaranya berubah menjadi meningkatnya kreatifitas dalam menciptakan iptek yang bernilai ekonomis yang diukur dari jumlah hasil yang LAKIP UPT BIT 2013 |68 dipakai, dengan indikator pertama yaitu jumlah hasil konversi dokumen, kedua yaitu jumlah database informasi teknologi, ketiga sertifikat, keempat yaitu prototipe dan kelima yaitu jumlah informasi teknologi berbasis multimedia tentang kegiatan pengembangan PuslitUPT di Lingkungan LIPI dalam bentuk media Mini DV, DVD, VCD, dan CD Interaktif. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014 yaitu 500 digitalisasi, 6000 database dan 25 paket informasi multimedia, capaian hingga tahun 2013 ini adalah 436 digitalisasi 87,2, 6115 database 101,92 dan 42 paket informasi multimedia, atau sebesar 168. Selain itu ada dua indikator yang tidak tercakup dalam target hingga 2014 yaitu 70 konversi dokumen dan satu prototipe. Pada sasaran keempat, yaitu memperkuat jaringan antara LIPI dengan industri dan pihak terkait lainnya dalam meningkatkan adopsi inovasi, dengan indikator jaringan kerjasama. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014 yaitu 15 buah, capaian hingga tahun 2013 ini adalah 12 buah atau sebesar 80. Pada sasaran kelima, yaitu meningkatnya perilaku rasional dalam masyarakat, dengan indikator pertama yaitu jumlah kegiatan pemasyarakatan Iptek LIPI, kedua yaitu jumlah peserta berbagai aktivitas pemasyarakatan Iptek LIPI, dan ketiga yaitu jumlah pengguna akses informasi dan pengetahuan LIPI. Pada tahun 2013, sasarannya berubah menjadi meningkatnya perilaku “rasional” dalam masyarakat, dengan indikator pertama yaitu Jumlah kegiatan pemasyarakatan iptek LIPI, indikator kedua yaitu jumlah peserta berbagai aktivitas pemasyarakatan iptek LIPI, dan indikator ketiga yaitu jumlah pengguna akses informasi dan pengetahuan LIPI. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014 yaitu indikator pertama 25, indikator kedua 375, dan indikator ketiga 550. Hingga tahun 2013 tercapai 18 atau 72 pada indikator pertama, tercapai 323 atau 86,13 pada indikator kedua, dan 601.300 atau 109,33 pada indikator ketiga. Pada sasaran keenam, yaitu meningkatnya akses terhadap pengetahuan dengan indikator jumlah keikutsertaan dalam aktivitas ilmiah nasional, regional, dan internasional. Pada tahun 2013, indikatornya berubah menjadi ada dua, yaitu jumlah keikutsertaan dalam aktivitas ilmiah nasional, regional, dan internasional dan jumlah penyelenggaraan Nasional. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014 yaitu 30 dan tercapai 19 atau 63,33. Nilai ini dijumlahkan sesuai dengan capaian dari indikator pertama dan kedua, pada rincian indikator tahun 2013. Pada sasaran ketujuh, yaitu meningkatnya peran LIPI dalam pergaulan dunia, dengan delapan indikator. Pada tahun 2013, terjadi perubahan yaitu pada bagian sasaran dipecah menjadi tiga, yaitu pertama tersedianya sarana dan prasarana penelitian yang memenuhi kebutuhan, dengan indikator jumlah sarana dan prasarana penelitian yang baik yang dipakai untuk kegiatan, sasaran kedua terwujudnya tata kelola organisasi yang baik Good Corporate Governance dengan indikator jumlah dokumen pengelolaan administrasi keuangan dan inventaris LIPI yang tertib dan taat azas dan jumlah laporan akuntabilitas kinerja yang berkualitas dan akuntabel, dan pada sasaran ketiga yaitu terbinanya SDM, dengan indikator pertama jumlah LAKIP UPT BIT 2013 |69 pegawai yang tengah menempuh pendidikan S1, S2, S3, kedua jumlah pengawai yang mengikuti training kompetensi dalam dan luar negeri, dan indikator ketiga jumlah pegawai yang menduduki jabatan fungsional non peneliti. Dibandingkan dengan target yang dicanangkan hingga tahun 2014, pada sasaran ketujuh atau sesuai perubahan di tahun 2013 yaitu pada sasaran ketujuh, delapan dan sembilan, adalah sebagai berikut : a. Jumlah keanggotaan, hingga tahun 2013 baru tercapai dua dari lima yang ditargetkan hingga 2014, atau 40; b. Jumlah keikutsertaan, hingga tahun 2013 baru tercapai delapan dari sepuluh yang ditargetkan hingga 2014, atau 80; c. Jumlah sarana prasarana, hingga tahun 2013 baru tercapai empat dari lima yang ditargetkan hingga 2014, atau 80; d. Jumlah dokumen pengelolaan, hingga tahun 2013 baru tercapai empat dari lima yang ditargetkan hingga 2014, atau 80; e. Jumlah laporan akuntabilitas, hingga tahun 2013 baru tercapai delapan dari sepuluh yang ditargetkan hingga 2014, atau 80; f. Jumlah pegawai yang menempuh S1, S2, S3, hingga tahun 2013 sudah tercapai enam dari lima yang ditargetkan hingga 2014, atau 120; g. Jumlah pegawai yang mengikuti training, hingga tahun 2013 sudah tercapai 56 dari 50 yang ditargetkan hingga 2014, atau 112; h. Jumlah pegawai yang menduduki jabatan fungsional non peneliti, hingga tahun 2013 baru tercapai 22 dari 30 yang ditargetkan hingga 2014, atau 73,33; Secara umum, perencanaan kegiatan yang dilaksanakan oleh UPT BIT-LIPI dari tahun 2010-2014 mengacu kepada satu program besar, yakni Program Penelitian, Penguasaan, dan Pemanfaatan Iptek, yang dijabarkan ke dalam 11 sebelas kegiatan utama berdasarkan dokumen Rencana Kerja dan Anggaran KementerianLembaga RKA-KL. Kesemuanya saling bersinergi dalam mencapai sasaran-sasaran utama yang telah ditetapkan LIPI. Setiap tahun, sasaran dan indikator kinerja tidak selalu sama persis karena mengacu kegiatan-kegiatan yang berjalan pada setiap tahun tidak harus kegiatan yang berkelanjutan.

3.4 Akuntabilitas Keuangan

Pada tahun 2013 ini, UPT BIT-LIPI mendapat anggaran melalui Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran sebesar Rp. 5.006.055.000,- lima miliar enam juta lima puluh lima ribu rupiah, yang kemudian terkena kebijakan pemotongan anggaran terkait dengan tunjangan kinerja menjadi Rp. 4.759.023.000,- empat miliar tujuh ratus lima puluh sembilan juta dua puluh tiga ribu rupiah. Ada kebijakan pemotongan anggaran berikutnya terkait dengan penghematan anggaran untuk subsidi BBM menjadi Rp. 4.483.091.000,- empat miliar empat ratus delapan puluh tiga juta sembilan puluh satu ribu rupiah. Terakhir terjadi revisi terkait dengan pagu minus gaji di LIPI, menjadi Rp. 4.337.816.000,- empat miliar tiga ratus tiga puluh tujuh juta delapan ratus enam belas ribu rupiah. LAKIP UPT BIT 2013 |70 Sistem penganggaran belum dilakukan per sasaran, melainkan per program dan per kegiatan. UPT BIT-LIPI melaksanakan satu program, yaitu Program Penelitian, Penguasaan, dan Pemanfaatan Iptek yang dijabarkan ke dalam 11 sebelas kegiatan utama berdasarkan dokumen Rencana Kerja dan Anggaran KementerianLembaga RKA-KL. Pagu dan realisasi anggaran DIPA UPT BIT-LIPI Tahun 2013 masih disusun berdasarkan kegiatan, belum berdasarkan sasaran karena belum terintegrasinya sistem yang ada, meskipun demikan hampir seluruh sasaran utama kegiatan telah terlaksana. Rincian pagu dan realisasi anggaran per kegiatan tersebut dapat dilihat pada Tabel 3.12. berikut. Tabel 3.12. Alokasi Pagu dan Realisasi Anggaran DIPA UPT BIT-LIPI per Kegiatan Program Kegiatan Alokasi Realisasi

s.d. 31 Des 2013

Presentase Penelitian, Penguasaan, dan Pemanfaatan Iptek 1 Pengembangan informasi Teknologi Hasil Penelitian LIPI Berbasis Multimedia Broadcasting 225.960.000 223.936.600 99.10 2 Pengembangan Sistem Informasi Pemasaran Produk dan Jasa UPT BIT LIPI Berbasis Web 137.070.000 136.082.300 99.28 3 Pengembangan Hasil KegiatanPenelitian LIPI dalam Media CD Interaktif 129.035.000 127.784.180 99.03 4 Pengembangan Aplikasi Animasi 3 Dimensi Untuk Media Sosialisasi Pemanfaatan Energi Alternatif Dalam Mengatasi Krisis BBM 220.027.000 217.306.100 98.76 5 Pengembangan Paket Informasi Teknologi Bidang Energi Terbarukan 147.511.000 146.711.900 99.46 6 Pelayanan Produk dan Jasa PNBP 93.280.000 93.270.000 99.99 7 Penguatan Jaringan Kerjasama Bidang Informasi Iptek 136.324.000 127.335.840 93.41