Peralatan Pengukuran Gardu Prosedur Penelitian Pengukuran Parameter Trafo Teknik Pengumpulan Data

31

3.5 Perhitungan derating trafo akibat harmonisa THDF

Nilai THDF Transformator Harmonic Derating Factor pada pengukuran WBP masing-masing trafo dapat dihitung sebagai berikut: ���� = 1,414 � ��� � ���� × 100 ���� = 1,414 � 1 3 � � + � � + � � ��� � 1 3 � � + � � + � � ���� × 100 Dari nilai THDF didapatkanlah penurunan kemampuan trafo derating menjadi: � ���� = ���� × � �������� Sehingga �������� ����� = � �������� − � ����

3.6 Peralatan Pengukuran Gardu

Adapun peralatan yang digunakan didalam pengukuran gardu metode EMT ini adalah : 1. Tali panjat Alat Bantu; 2. Tang kombinasi Alat Bantu; 3. Tool set; 4. Alat Ukur Gardu EMT-PORTABLE; 5. Thermogun; 6. Senter Headlamp

3.7 Prosedur Penelitian Pengukuran Parameter Trafo

Prosedur penelitian pengukuran parameter trafo distribusi pada sebuah gardu trafo tiang GTT milik PLN adalah sebagai berikut: 1. Persiapkan data dan IDGardu yang akan diukur; 2. Persiapkan peralatan kerja pengukuran yang dibutuhkan; 3. Koordinasikan dengan supervisor teknik rayon terkait untuk pelaksanaan pengukuran trafo gardu distribusi; 4. Pengukuran Gardu tahap pertama yang dilaksanakan pada siang hari antara pukul 10.00 sampai dengan 14.00 WIB, 1 satu kali pengukuran untuk merepresentasi pembebanan LWBP; Universitas Sumatera Utara 32 5. Pastikan Data Hasil Ukur telah terkirim dan tampil di web, apabila belum terkirim atau terjadi kesalahan pengukuran, lakukan pengukuran ulang; 6. Pengukuran Gardu tahap kedua yang dilaksanakan pada malam hari antara pukul 18.00 sampai dengan 22.00 WIB, 1 satu kali pengukuran untuk merepresentasi pembebanan WBP; 7. Pastikan Data Hasil Ukur telah terkirim dan tampil di web, apabila belum terkirim atau terjadi kesalahan pengukuran, lakukan pengukuran ulang; 8. Download data hasil ukur dari web, kemudian catat besaran-besaran yang didapatkan untuk kemudian dihitung dengan menggunakan rumus yang ada; 9. Hasil perhitungan digunakan untuk menganalisis data dan mengetahui permasalahan pada sebuah trafo distribusi untuk kemudian direkomendasikan ke pihak yang terkait PLN untuk dilakukan pemeliharaan preventive; 10. Ambil kesimpulan dan saran dari penelitian yang dilakukan.

3.8 Teknik Pengumpulan Data

Penulis terlebih dahulu mencari dasar teori yang berkaitan dengan topik tugas akhir dari buku-buku referensi yang dimiliki oleh penulis, perpustakaan, atau dari internet dan sumber referensi lainnya. Setelah dasar teori yang dibutuhkan terpenuhi, penulis melakukan studi lapangan dengan mengikuti pekerjaan Inspeksi dan Pengukuran Gardu Distribusi yang dilaksanakan oleh Divisi EMT - PT. Razza Prima Trafo sebagai rekanan lokal yang ditunjuk oleh PT. PLN PERSERO Wilayah Sumatera Utara. Penelitian terhadap alat ukur EMT-PORTABLE kemudian dilakukan untuk mengetahui apa proses yang terjadi pada alat ukur, baik komponennya sampai kepada rangkaiannya, sehingga alat ukur tersebut dapat mengirimkan kemudian menampilkan data hasil ukur parameter trafo pada aplikasi web. Dari data hasil ukur yang ditampilkan, digunakanlah besaran-besaran hasil ukurnya untuk menghitung dan menganalisis data ukur trafo pada sebuah gardu trafo tiang, sehingga permasalahan umum yang terjadi pada gardu tersebut dapat Universitas Sumatera Utara 33 diketahui. Diagram tahapan penelitian pada tulisan ini dapat dilihat pada gambar

3.1 berikut ini: