METODE PENELITIAN Studi Pengaruh Keberadaan Pusat Perbelanjaan Plaza Millenium Terhadap Kondisi Lalu Lintas Dan Usulan Penanganan Persoalan Lalu Lintas Di Ruas Jalan Kapten Muslim

BAB III METODE PENELITIAN

Langkah pertama yang dilakukan pada penelitian ini adalah melakukan observasi pada Pusat Perbelanjaan Plaza Millenium dan pada ruas jalan sekitarnya, untuk melihat keadaan di lapangan untuk memudahkan dalam menyusun strategi dan penempatan surveyor dalam pengumpulan data yang dibutuhkan. Pada waktu yang ditentukan, survey untuk pengumpulan data dilakukan secara serentak pada lokasi yang ditinjau. Berdasarkan data yang telah diperoleh dari survey dilakukan analisa untuk memperoleh hasil yang diharapkan dari penelitian ini untuk selanjutnya ditulis dalam suatu laporan penelitian. Metodologi pelaksanaan mengikuti flow chart diagram alir. III.1 Teknik Pengumpulan Data Pengambilan sample penelitian dilakukan pada saat jam sibuk antara pukul 06.00 sampai pukul 18.00 selama 12 jam. Hari yang dianggap paling memungkinkan untuk pendataan diambil tiga hari yang dapat mewakili hari-hari dalam satu minggu. Adapun peralatan dan hal-hal yang perlu dipersiapkan dalam penelitian ini meliputi: a. Kertas kerja, yaitu sebagai tempat untuk mencacah kendaraan. b. Alat tulis, yaitu digunakan untuk menulis berupa ballpoint, pena, pensil dan lain- lain. c. Counter, yaitu alat pencacah mekanis untuk memudahkan pencacahan. d. Hard Board, yaitu sebagai alat untuk menulis. e. Jam Arloji sebagai petunjuk waktu, meteran dan kalender. Universitas Sumatera Utara Surveyor, di sini tenaga surveyor sekali dalam penelitian melibatkan 8 orang surveyor, mulai jam 08.00-22.00 III.2 Data yang Dibutuhkan Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder yang dapat diuraikan sebagai berikut : 1. Kebutuhan data primer untuk pusat perbelanjaan Plaza Millenium, meliputi : pencacahan volume lalu lintas atau data kendaraan yang melalui ruas jalan di sekitar Plaza Millenium, perhitungan kapasitas ruas jalan yang berupa pengukuran lebar jalan, jumlah jalur, kegiatan di sisi jalan dan arah arus kendaraan. 2. Kebutuhan sekunder meliputi, denah Plaza Millenium dan geometrik jalan. III.2 Pelaksanaan Pengamatan Untuk pengamatan di lapangan terlebih dahulu dilakukan pengumpulan data dasar mengenai keadaan dan fasilitas dari Pusat Perbelanjaan yang akan diteliti dan kondisi area studi untuk menentukan jumlah petugas survey yang diperlukan. Pengamatan dilaksanakan mulai pukul 10.00 sampai pukul 22.00, dimana diperkirakan pada waktu tersebut Plaza Millenium mulai melakukan aktivitas kegiatan dan sebagai waktu efektif untuk menimbulkan tarikan kendaraan. Surveyor ditempatkan pada titik titik yang ditentukan, sesuai dengan tugasnya masing masing dilengkapi dengan formulir pengambilan data yang telah ditentukan. Untuk mendapatkan data yang sempurna, pencacahan kendaraan yang lewat melalui titik titik yang ditentukan dicatat untuk priode 15 menit. Titik-titik pengumpulan data yang ditentukan antara lain, pintu masuk dan keluar kendaraan Plaza Millenium dan di Jl. Kapten Muslim. Universitas Sumatera Utara Pengamatan langsung di lapangan berupa, perhitungan kendaraan yang melalui keempat titik tersebut, dimana untuk mempermudah proses perhitungan kendaraan ringan mobil penumpang, mikrobis, pick-up, dan truk kecil, dan kendaraan berat bis dan truk besar. IIII.4 Waktu Penelitian Pengumpulan data dilakukan pada hari-hari tertentu yang ditetapkan pada survey awal. Penelitian dilakukan selama dua hari, yaitu Hari Sabtu dan Hari Senin, dimana hari tersebut mewakili hari dalam seminggu dan memiliki karateristik pergerakan fluktuasi arus kendaraan yang berbeda. Hari Senin mewakili hari kerja dan hari Sabtu mewakili hari libur. III.5 Analisa data untuk kebutuhan dampak tarikan kendaraan di Plaza Millenium Data yang dibutuhkan adalah data volume ruas jalan bidang studi yang digunakan untuk memperkirakan besar tarikan kendaraan akibat adanya Plaza Millenium,serta memperkirakan besar rasio volume per kapasitas dan tingkat pelayanan jalan level of service ruas studi tersebut. Besarnya tarikan kendaraan akibat adanya Plaza Millenium tersebut dapat dihitung dengan persamaan : C = Co x FCw x FCsp x FCsf x FCcs 2.12 dimana : C = kapasitas ruas jalan SMPJam Co = kapasitas dasar FCw = faktor penyesuaian kapasitas untuk lebar jalur lalu-lintas FCsp = faktor penyesuaian kapasitas untuk pemisahan arah FCsf = faktor penyesuaian kapasitas untuk hambatan samping FCcs = faktor penyesuaian kapasitas untuk ukuran kota. Universitas Sumatera Utara Besarnya kapasitas dasar jalan kota yang dijadikan acuan adalah sebagai berikut : Tipe Jalan Kapasitas Jalan SMPjam Keterangan 4 Lajur dipisah atau jalur 1 arah 1650 Per lajur 4 lajur tak dipisah 1500 Per lajur 2 lajur tak dipisah 2900 Kedua arah Sumber :Manual Kapasitas Jalan lndonesia, 1997 Parameter-parameter ini akan digunakan untuk menghitung besar tarikan kendaraan yang terjadi di Plaza Millenium dan menghitung rasio volume per kapasitas VCR dan tingkat pelayanan jalan di ruas jalan tersebut. Universitas Sumatera Utara Gambar 3.1 Site Plan Plaza Millenium Universitas Sumatera Utara Gambar 3.2 Lokasi Penelitian Universitas Sumatera Utara

BAB IV ANALISIS DAMPAK TARIKAN KENDARAAN PUSAT PERBELANJAAN