Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

24 Serdang Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 26 Tahun 2000 tentang Pajak Luas dan KemewahanPenghiasan Kuburan”.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian dan gambaran latar belakang tersebut di atas, maka dapat dirumuskan beberapa masalah yang dibahas dalam penulisan tesis ini adalah sebagai berikut: 1. Bagaimanakah tanggung jawab yayasan pengelola tanah pekuburan dalam pembayaran pajak tanah pekuburan berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 26 Tahun 2000 tentang Pajak Luas dan Kemewahan Penghiasan Kuburan? 2. Apakah yang menjadi kendala yayasan pengelola tanah pekuburan dalam membayar Pajak Luas dan KemewahanPenghiasan Kuburan di Kabupaten Deli Serdang? 3. Apakah upaya yang dilakukan yayasan pengelola tanah pekuburan sehubungan dengan Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 26 Tahun 2000 tentang Pajak Luas dan KemewahanPenghiasan Kuburan?

C. Tujuan Penelitian

Sejalan dengan perumusan masalah di atas, maka yang menjadi tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui tanggung jawab yayasan pengelola tanah pekuburan dalam pembayaran pajak tanah pekuburan berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten 25 Deli Serdang Nomor 26 Tahun 2000 tentang Pajak Luas dan Kemewahan Penghiasan Kuburan? 2. Untuk mengetahui kendala yayasan pengelola tanah pekuburan dalam membayar Pajak Luas dan KemewahanPenghiasan Kuburan di Kabupaten Deli Serdang ? 3. Untuk mengetahui upaya yang dilakukan yayasan pengelola tanah pekuburan sehubungan dengan Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 26 Tahun 2000 tentang Pajak Luas dan KemewahanPenghiasan Kuburan?

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan memberi manfaat antara lain : 1. Secara Teoritis a. Sebagai bahan informasi bagi akademisi maupun sebagai bahan perbandingan bagi para peneliti yang hendak melaksanakan penelitian lanjutan tentang pajak tanah pekuburan bagi yayasan dan badan hukum pengelola tanah pekuburan di Indonesia. b. Sebagai bahan bagi Pemerintah Republik Indonesia dalam penyempurnaan peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan Pajak dan Retribusi di Indonesia, khususnya tentang tanah dan lokasi pekuburan yang pengaturan lebih tegas dan terarah dalam menentukan tanggung jawab badan hukum dan yayasan selaku pengelola areal dan tanah pekuburan tentang pajak luas dan kemewahanpenhiasan kuburan. c. Memberikan sumbangan pemikiran bagi perkembangan ilmu pengetahuan hukum, terutama hukum pertanahan dan badan hukum serta yayasan selaku pengelola tanah pekuburan di Indonesia. 26 2. Secara Praktis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan kepada Pemerintah Republik Indonesia khususnya Pemerintah Kabupaten Deli Serdang terutama dalam membuat produk Peraturan Daerah dapat memperhatikan nilainorma- norma yang hidup dan berkembang di tengah-tengah masyarakat serta mengkaji permasalahan dari berbagai aspek, sehingga produk Peraturan Daerah yang dihasilkan dapat mengakomodir kepentingan masyarakat dan akseptabel.

E. Keaslian Penelitian