Latar Belakang Identifikasi Masalah

Binara Tua Josen S : Peramalan Jumlah Kebutuhan Beras Dan Produksi Padi Di Kabupaten Simalungun Pada Tahun 2008-2012, 2009. BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Tanaman padi merupakan komoditas pertanian yang terpenting dalam kehidupan penduduk Indonesia. Selain itu, sektor pertanian khususnya padi memegang peranan penting sebagai salah satu komoditas andalan penyumbang devisa negara dari sektor non migas. Ditinjau dari segi motif dan latar belakang para petani menanam padi khususnya petani di Kabupaten Simalungun, dapat dibedakan menjadi dua bagian: a. Petani yang menanam padi hanya sekedar memenuhi kebutuhan untuk dikonsumsi sendiri. b. Petani yang menanam padi sebagai sumber mata pencaharian, dengan menjual hasil panen yang didapatnya. Semua komoditas padi yang ditanam oleh petani-petani di Indonesia memiliki kelebihan maupun kekurangan yang secara umum terletak pada hal-hal berikut : a. Umur tanaman mulai disemai sampai dipanen. b. Banyaknya hasil panen. c. Mutu beras yang dihasilkan. d. Tahan tidaknya tanaman padi terhadap gangguan hama maupun penyakit. Binara Tua Josen S : Peramalan Jumlah Kebutuhan Beras Dan Produksi Padi Di Kabupaten Simalungun Pada Tahun 2008-2012, 2009. Kebutuhan akan beras dan produksi beras adalah hal mutlak yang harus selalu mendapat perhatian pemerintah. Hal ini dikarenakan bila permintaan akan beras lebih besar dari hasil produksi para petani maka akan dapat mengakibatkan banyak masalah. Dengan senantiasa memperhatikan perbandingan antara kebutuhan beras dan hasil produksi padi, diharapkan dapat menghindari terjadinya masalah tersebut. Oleh karena itu pulalah studi tentang peramalan hasil produksi padi dan kebutuhan penduduk ini telah menjadi subjek yang menarik untuk dibahas. Berdasarkan uraian tersebut maka penulis memilih judul “ Peramalan Jumlah Kebutuhan Beras Dan Produksi Padi Di Kabupaten Simalungun Pada Tahun 2008 – 2012 ”

1.2 Identifikasi Masalah

Sesuai dengan judul tersebut di atas, maka yang menjadi ruang lingkup permasalahan adalah bagaimana keadaan jumlah produksi padi di Kabupaten Simalungun pada tahun-tahun yang akan datang, akankah hasil produksi padi tersebut dapat memenuhi tingkat permintaan masyarakat akan beras atau akankah Pemerintah Daerah harus memasok beras dari daerah lain untuk memenuhi permintaan tersebut. Binara Tua Josen S : Peramalan Jumlah Kebutuhan Beras Dan Produksi Padi Di Kabupaten Simalungun Pada Tahun 2008-2012, 2009.

1.3 Maksud dan Tujuan