Kriteria Subjek Teknik Pemilihan Informan Analisis Data

fenomena-fenomena yang diselidiki. 7 Oleh karena itu, peneliti melakukan pengamatan secara tidak langsung. Teknik pengamatan dengan mengamati sendiri atau mengalami secara langsung pristiwanya. Kemudian mencatat perilaku yang terjadi pada keadaan sebenarnya, pengamat sebagai pemeranserta sehingga data yang didapat dengan mudah diperoleh dikarenakan informan sudah mengetahui pengamatan yang dilakukan pengamat. d. Teknik Penulisan Penulisan skripsi ini dilakukan sesuai dengan buku “pedoman penulisan karya ilmiah skripsi, tesis, dan disertasi”, yang diterbitkan oleh UIN Jakarta press Tahun 2007.

E. Kriteria Subjek

Dalam penelitian ini pemilihan subyek yang dilakukan atas dasar informasi yang hendak dicari. Karakteristik dalam penelitian ini adalah masyarakat kampung melayu yang mengikuti program KUBE Usaha Konveksi Teluk Amanah. 7 Ibid, h. 214.

F. Teknik Pemilihan Informan

Informan adalah orang yang diminta informasinya tentang subjek yang akan diteliti. Berbeda dengan subjek penelitian yaitu orang yang diminta informasinya tentang objek yang akan diteliti. Informasi ini terdiri dari orang- orang dekat yang sering berinteraksi dengan subjek penelitian yang dianggap mengetahui banyak tentang subjek yang diteliti. 8 Pemilihan informan dengan sampel bertujuan purporsive sampel sampel dipilih dan ditentukan atas dasar fokus penelitian. Informan kunci yaitu anggota KUBE Teluk Amanah yang sudah mengikuti program KUBE selama du tahun atau lebih dari dua tahun. Tabel 2 Kerangka Dan Jumlah Informan NO Informasi Yang Dicari Informan Jumlah 1 Sejarah terbentuknya KUBE, dan tahapan pembentukan KUBE Pendamping KUBE, Tenaga Kesejahteraaan Sosial Kecamatan TKSK 1 Orang 2 Sejarah KUBE, program apa saja yang ada di KUBE, struktur organisasi KUBE, dan jumlah anggota KUBE. Pengurus KUBE 2 Orang 8 Nurul Hidayati, Metodologi penelitian DakwahDengan Pendekatan Kualitatif, h. 64. 3 Latar belakang anggota mengikuti program KUBE, dampak atau manfaat yang didapat oleh anggota KUBE. Anggota KUBE 4 Orang

G. Analisis Data

a. Penulis mengamati seluruh data dan hasil wawancara secara detail dan melakukan berulang-ulang dari awal dan selama proses ini berlangsung, data yang penulis kumpulkan kemudian penulis rangkum data terhimpun dan menyeleksi sesuai dengan konsep penelitian b. Selanjutnya penulis menyusun dalam catatan lapangan, kemudian diringkas, dirangkum dipilah-pilah hal-hal yang penting dan pokok dan disusun secara sistematis dengan mengacu kepada perumusan masalah dan tinjauaan teoritis yang berkaitan dengan penelitian ini. Dalam menganalisa penulis menggunakan analisa deskriptif, mendeskriptifkan hasil temuan secara sistematis, factual, akurat yang disertai petikan wawancara. Penulisan menganalisa secara kualitatif data-data kualitatif dari hasil wawancara mendalam yang berupa kalimat-kalimat atau pertanyaan pendapat tersebut dianalisa untuk mengetahui makna yang terkandung didalamnya, untuk mengetahui makna yang terkandung didalamnya, untuk memahami keterlibatan dengan permasalahan yang diteliti.

H. Teknik Keabsahan Data