Gambaran Umum RP1 Analisa Data RP1

32 4.2 Hasil Penelitian 4.2.1 Riset Partisipan 1 RP1

4.2.1.1 Gambaran Umum RP1

RP1 berinisial Sdri. F dan saat ini partisipan berusia 22 tahun. RP1 berasal dari Ambon dan tinggal di Salatiga sejak tahun 2007. Ciri-ciri fisik RP1 yaitu tinggi badan ± 165 cm, rambut panjang dan kulit sawo matang. Menurut RP1, saat melaksanakan praktek klinik di rumah sakit, RP1 menemukan pasien yang kebanyakan bisa menggunakan bahasa Indonesia, sehingga tidak mengalami kendala dalam hal bahasa. Kendala dalam hal bahasa, biasanya dijumpai pada pasien lansia yang menggunakan bahasa daerah sehingga untuk mengatasi kendala tersebut, RP1 meminta bantuan keluarga membantu menjelaskan informasi yang disampaikan oleh RP1 kepada pasien, demikian sebaliknya. Menurut RP1, hubungan yang terjalin dengan pasien yang menggunakan bahasa Indonesia ketika berkomunikasi, akan lebih akrab jika dibandingkan dengan pasien yang berkomunikasi dengan menggunakan bahasa daerah. Menyadari kondisi perbedaan budaya antara RP1 dan pasien, biasanya RP1 terbuka dengan pasien dengan kondisi latar belakang budayanya. RP1 mengatakan bahwa kecepatan bicara saat melakukan komunikasi terkadang masih seperti 33 logat asalnya yang cendrung cepat. Akan tetapi, melalui pergaulan dengan teman-teman yang berasal dari Jawa sebelum melaksanakan praktek klinik, RP1 belajar untuk menyesuaikan diri dengan cara bicara kebudayaan Jawa yang menurut RP1 hal tersebut tidak terlalu sulit untuk disesuaikan. RP1 lebih sering berkomunikasi dengan pasien ketika melakukan tindakan atau memanfaatkan waktu luang dengan bertemu pasien, hal tersebut dilakukan sebagai salah satu bentuk menjalin hubungan saling percaya dengan pasien dan keluarga.

4.2.1.2 Analisa Data RP1

Data yang didapat dari hasil wawancara dan observasi, dianalisa mana yang termasuk keterampilan komunikasi berdasarkan teknik komunikasi yang dilakukan oleh riset partisipan. Adapun keterampilan komunikasi yang dilakukan oleh RP1, sebagai berikut:

a. Bentuk Komunikasi 1 Komunikasi Verbal

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Komunikasi Terapeutik Perawat dengan Kepuasan Pasien di Rawat Inap Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta T1 462012061 BAB I

0 1 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Komunikasi Terapeutik Perawat dengan Kepuasan Pasien di Rawat Inap Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta T1 462012061 BAB IV

0 10 18

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Makna Hidup Pasien Hemodialisa: Studi Kasus di Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta T1 462012035 BAB IV

1 1 41

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Keterampilan Mahasiswa Praktek dalam Melakukan Komunikasi dengan Pasien di Rumah Sakit

0 0 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Keterampilan Mahasiswa Praktek dalam Melakukan Komunikasi dengan Pasien di Rumah Sakit T1 462008081 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Keterampilan Mahasiswa Praktek dalam Melakukan Komunikasi dengan Pasien di Rumah Sakit T1 462008081 BAB II

2 17 15

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Keterampilan Mahasiswa Praktek dalam Melakukan Komunikasi dengan Pasien di Rumah Sakit T1 462008081 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Keterampilan Mahasiswa Praktek dalam Melakukan Komunikasi dengan Pasien di Rumah Sakit

0 0 80

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaruh Etnosentrisme terhadap Komunikasi Antarbudaya Mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana T1 362008007 BAB IV

0 0 5

T1__BAB IV Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaruh Komunikasi Terapeutik terhadap Kecemasan Pasien Pre Sectio Caesarea di Rumah Sakit Panti Wilasa Dr. Cipto Semarang T1 BAB IV

1 1 15