Kelemahan Metode Drill Kajian Teori 1. Metode Drill Latihan Siap

15 1 Memiliki ketrampilan motorisgerak, misalnya menghafal kata-kata, menulis, mempergunakan alat, membuat suatu bentuk, atau melaksanakan gerak dalam olah raga. 2 Mengembangkan kecakapan intelek, seperti mengalikan, membagikan, menjumlah, tanda baca, dll. 3 Memiliki kemampuan menghubungkan antara suatu keadaan, misalnya hubungan sebab akibat banyak hujan maka akan terjadi banjir, antara huruf dan bunyi, dll. 4 Dapat menggunakan daya pikirnya yang makin lama makin bertambah baik, karena dengan pengajaran yang baik maka anak didik akan menjadi lebih baik teratur dan lebih teliti dalam mendorong ingatannya. 5 Pengetahuan anak didik akan bertambah dari berbagai segi dan anak didik tersebut akan memperoleh pemahaman yang lebih baik dan lebih mendalam. Dari hal di atas di atas, dapat dirangkum bahwa tujuan metode drill latih siap adalah untuk memperoleh suatu ketangkasan, keterampilan tentang sesuatu yang dipelajari anak dengan melakukannya secara praktis pengetahuan- pengetahuan yang dipelajari anak itu. Jadi metode drill berfungsi untuk menanamkan kebiasaan-kebiasaan yang telah merupakan kenyataan serta usaha untuk memperoleh ketangkasan, ketetapan dan keterampilan latihan tentang sesuatu yang di pelajari.

f. Kelemahan Metode Drill

Setiap metode pembelajaran pasti tidak hanya mempunyai sisi positif saja, seperti halnya metode drill juga memiliki beberapa kelemahan antara lain: 16 1 Latihan yang dilakukan di bawah pengawasan yang ketat dan suasana serius sehingga mudah sekali menimbulkan kebosanan. 2 Tekanan yang lebih berat, yang diberikan setelah murid merasa bosan atau jengkel tidak akan menambah gairah belajar dan menimbulkan keadaan psikis berupa mogok latihan. 3 Latihan yang terlampau berat dapat menimbulkan perasaan benci alam diri murid, baik terhadap pelajaran maupun terhadap guru. 4 Latihan yang selalu diberikan di bawah bimbingan guru, perintah guru dapat melemahkan inisiatif maupun kreatifitas siswa. 5 Karena tujuan latihan adalah mengkokohkan asosiasi tertentu, maka murid akan merasa asing terhadap semua struktur-struktur baru dan menimbulkan perasaan tidak berdaya Adapun kekurangan metode drill menurut tim Kurikulum Didaktik Metodik Kurikulum IKIP Surabaya 1981: 45- 46 dalam “Pengantar Didaktik Metodik Kurikulum PBM” menguraikan tentang kekurangan dari metode drill sebagai berikut: 1 Siswa statis dalam penyesuaian dengan situasi lingkungan dan terpaku dalam petunjuk-petunjuk praktis tertentu, serta insiatif siswa untuk mengembangkan sesuatu yang baru menjadi terikat. Hal ini berarti bertentangan dengan prinsip-prinsip teori belajar. 2 Membentuk kebiasaan yang kaku yang bersifat mekanis dan rutinitas. Kurang memperhatikan aspek intelektual anak didik. 3 Pengajaran cenderung bersifat verbalisme. 4 Dalam pelaksanaanya metode ini memakan waktuproses yang cukup banyaklama. 17 Dari penjelasan di atas dapat dirangkum secara garis besar kelemahan metode drill yaitu latihan yang dilakukan di bawah pengawasan yang ketat dan suasana serius mudah sekali menimbulkan kebosanan, tekanan yang lebih berat, yang diberikan setelah murid merasa bosan atau jengkel tidak akan menambah gairah belajar dan menimbulkan keadaan psikis berupa mogok belajarlatihan, latihan yang terlampau berat dapat menimbulkan perasaan benci dalam diri murid, baik terhadap pelajaran maupun terhadap guru, latihan yang selalu diberikan di bawah bimbingan guru, perintah guru dapat melemahkan inisiatif maupun kreatifitas siswa, karena tujuan latihan adalah untuk mengkokohkan asosiasi tertentu, maka murid akan merasa asing terhadap semua struktur-struktur baru dan menimbulkan perasan tidak berdaya.

g. Kelebihan Metode Drill

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN KOMPOSISI FOTO DIGITAL POKOK BAHASAN PENGOPERASIAN KAMERA DSLR PADA SISWA KELAS XI SMK N 11 SEMARANG

4 24 194

PENINGKATAN SKILL PENGOPERASIAN KAMERA DSLR DENGAN MODEL PEMBELAJARAN DIRECT INSTRUCTION PADA MATA PELAJARAN KOMPOSISI FOTO DIGITAL SISWA KELAS XI MULTIMEDIA SMK NEGERI 1 KLATEN.

0 2 221

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA PADA MATA PELAJARAN PENGOLAHAN CITRA DIGITAL KELAS XI MULTIMEDIA MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DI SMK PGRI SUKOHARJO.

0 1 171

PENERAPAN METODE DRILL DALAM UPAYA MENINGKATKAN PARTISIPASI DAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN CHASIS DAN SUSPENSI OTOMOTIF SISWA KELAS XI SMK MUHAMMADIYAH 4 KLATEN.

3 20 117

PENINGKATAN KETERAMPILAN FOTOGRAFI KAMERA DSLR DENGAN METODE DRILL DAN PENDEKATAN SCIENTIFIC PADA MATA PELAJARAN KOMPOSISI FOTO DIGITAL SISWA KELAS XI MULTIMEDIA SMK NEGERI 1 KLATENM.

1 2 276

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA PADA MATA PELAJARAN SIMULASI DIGITAL DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) KELAS X MULTIMEDIA SMK NEGERI 1 MAGETAN.

0 0 239

T1 Abstract Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Simulator Kamera DSLR terhadap Efektivitas Pembelajaran Mata Pelajaran Komposisi Foto Digital: Studi Kasus SMKN 1 Pringapus

0 0 1

KOMPOSISI FOTO DIGITAL JENIS FOTOGRAFI

0 0 8

PERANCANGAN DAN PEMBUATAN ZMART PHOTOSHOP SEBAGAI PENUNJANG MATA PELAJARAN PENGOLAHAN CITRA DIGITAL (PCD) SISWA KELAS XI JURUSAN MULTIMEDIA SMK NEGERI 1 KARANGANYAR

0 2 17

PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATA PELAJARAN PENGOLAHAN CITRA DIGITAL KELAS XI MULTIMEDIA DI SMK NEGERI 8 SEMARANG - UNS Institutional Repository

0 0 19