Gaji dan Perlindungan Pemberhentian PNS Kelembagaan

RENSTRA BKN TAHUN 2015-2019 3 3 dilakukan dengan praktik kerja di instansi lain di pusat dan daerah dalam waktu paling lama 1 satu tahun, juga bisa dilakukan melalui pertukaran antara PNS dengan pegawai swasta paling lama 1 satu tahun.

c. Gaji dan Perlindungan

Pemerintah wajib memberikan gaji yang adil dan layak serta menjamin kesejahteraan kepada PNS. Pertimbangan dalam sistem penggajian adalah didasarkan pada beban kerja, resiko, dan tanggung jawab kerja. Selain gaji, PNS juga menerima tunjangan dan fasilitas. Tunjangan tersebut meliputi Tunjangan Kinerja sesuai pencapaian kinerja dan Tunjangan Kemahalan. Dalam hal pemberian penghasilan PNS, dasar penentuannya tidak lagi dipukul rata. Setiap PNS akan digaji berdasarkan pangkat jabatan dan akan diberikan tunjangan kinerja sesuai capaian kinerjanya. Selain gaji dan tunjangan, PNS berhak atas jaminan pensiun dan jaminan hari tua, serta perlindungan yang berupa jaminan kesehatan, kecelakaan kerja, jaminan kematian dan bantuan hukum.

d. Pemberhentian PNS

Pada umumnya pemberhentian dengan hormat PNS dikarenakan telah memasuki Batas Usia Pensiun BUP, yaitu 58 tahun bagi Pejabat Administrasi dan 60 tahun bagi Pejabat Pimpinan Tinggi. Namun demikian, PNS juga dapat diberhentikan tidak dengan hormat karena melakukan penyelewengan terhadap Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945, melakukan tindak kejahatan jabatan atau tindak pidana yang ada hubungannya dengan jabatan danatau pidana umum, menjadi anggotapengurus partai politik, atau melakukan tindak pidana berencana.

e. Kelembagaan

Presiden merupakan pemegang kekuasaan pemerintahan yang tertinggi dalam kebijakan, pembinaan profesi dan manajemen Aparatur Sipil Negara. Dalam penyelenggaraan kekuasaannya, Presiden dibantu oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi PAN-RB, Lembaga Administrasi Negara LAN, Badan Kepegawaian Negara BKN, dan lembaga baru yang dibentuk yaitu Komisi Aparatur Sipil Negara KASN. KASN merupakan lembaga mandiri yang bebas dari intervensi politik yang mempunyai kewenangan untuk mengawasi setiap tahapan RENSTRA BKN TAHUN 2015-2019 4 4 proses pengisian Jabatan Tinggi dan mengawasi serta mengevaluasi penerapan asas, nilai dasar, serta kode etik dan kode perilaku Pegawai ASN, dan implementasi merit sistem.

f. Tatakelola Kepegawaian Berbasis Teknologi Informasi