Pengertian Berita Nilai-nilai Berita news values

2.2.2. Pengertian Berita

Berita adalah sebuah laporan atau pemberitahuan mengenai terjadinya sebuah peristiwa atau keadaan yang bersifat umum dan baru saja disampaikan oleh wartawan di media massa Djuraid, 2009: 9. Menurut Barus 2010: 26 berita adalah segala laporan mengenai peristiwa, kejadian, gagasan, fakta yang menarik perhatian dan penting untuk disampaikan atau dimuat dalam media massa agar diketahui atau menjadi kesadaran umum. Charnley dalam Romli, 2009 mengemukakan bahwa berita adalah laporan tercepat dari suatu peristiwa atau kejadian yang faktual, penting, dan menarik bagi sebagian besar pembaca. Dari ketiga definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa berita adalah laporan tercepat suatu peristiwa yang terjadi di masyarakat dan menarik bagi sebagian besar pembaca yang dimuat di media massa agar diketahui atau menjadi kesadaran umum.

2.2.3. Nilai-nilai Berita news values

Romli 2009: 5 menyebutkan bahwa berita memuat empat nilai, yakni cepat, nyata, penting, dan menarik. Berikut ini dijabarkan keempat nilai tersebut. a. Cepat, yakni aktual atau ketepatan waktu. Dalam unsur ini terkandung makna harafiah berita news, yakni sesuatu yang baru new. b. Nyata faktual, yakni informasi tentang sebuah fakta fact, bukan fiksi atau karangan. Fakta dalam jurnalistik terdiri dari kejadian nyata real event, pedapat opinion, dan pernyataan statement sumber berita. Dalam unsur ini terkandung pula pengertian, sebuah berita harus merupakan informasi tentang sesuatu sesuai dengan keadaan sebenarnya atau laporan mengenai fakta sebagaimana adanya. c. Penting, artinya menyangkut kepentingan orang banyak. Misalnya peristiwa yang akan berpengaruh pada masyarakat secara luas, atau dinilai perlu untuk diketahui dan diinformasikan kepada orang banyak. d. Menarik, artinya mengundang orang untuk membaca berita. Berita yang biasanya menarik perhatian pembaca, disamping yang aktual dan faktual serta menyangkut kepentingan orang banyak, juga berita yang bersifat menghibur lucu, mengandung keganjilan atau keanehan, atau berita human interest menyentuh emosi, menggugah perasaan. Secara ringkas dapat disimpulkan, berita adalah laporan peristiwa yang memenuhi keempat unsur tersebut karena tidak semua peristiwa layak dilaporkan.

2.2.4. Layak Berita

Dokumen yang terkait

DERIVASI VERBA DENOMINAL AKTIF DALAM KORAN HARIAN KOMPAS EDISI AGUSTUS 2012 SEBAGAI ALTERNATIF MATERI PEMBELAJARAN PEMAHAMAN STRUKTUR TEKS DI SMA

0 7 16

DERIVASI VERBA DENOMINAL AKTIF DALAM KORAN HARIAN KOMPAS EDISI AGUSTUS 2012 SEBAGAI ALTERNATIF MATERI PEMBELAJARAN PEMAHAMAN STRUKTUR TEKS DI SMA

0 5 4

PEMAKAIAN DISFEMIA PADA JUDUL BERITA KORAN TEMPO EDISI APRIL 2015 Pemakaian Disfemia pada Judul Berita Koran Tempo Edisi April 2015.

0 2 16

PEMAKAIAN DISFEMIA PADA JUDUL BERITA KORAN TEMPO EDISI APRIL 2015 Pemakaian Disfemia pada Judul Berita Koran Tempo Edisi April 2015.

0 2 11

PENDAHULUAN Pemakaian Disfemia pada Judul Berita Koran Tempo Edisi April 2015.

0 2 4

KAJIAN SEMANTIK PENGGUNAAN HIPONIM DAN HIPERNIM PADAJUDUL WACANA DALAM KORAN KOMPAS EDISI SEPTEMBER- Kajian Semantik Penggunaan Hiponim Dan Hipernim Pada Judul Wacana Dalam Koran Kompas Edisi September-Oktober 2013.

2 5 11

KAJIAN SEMANTIK PENGGUNAAN HIPONIM DAN HIPERNIM PADAJUDUL WACANA DALAM KORAN KOMPAS EDISI SEPTEMBER- Kajian Semantik Penggunaan Hiponim Dan Hipernim Pada Judul Wacana Dalam Koran Kompas Edisi September-Oktober 2013.

4 13 17

ANALISIS KALIMAT TANYA PADA WACANA CERITA ANAK DALAM KORAN KOMPAS EDISI BULAN OKTOBER S.D. NOVEMBER 2012 Analisis Kalimat Tanya Pada Wacana Cerita Anak Dalam Koran Kompas Edisi Bulan Oktober s.d. November 2012.

0 1 19

EUFEMISME PADA BIDANG KRIMINAL DALAM KORAN SOLOPOS, JAWA POS, DAN KOMPAS EDISI AGUSTUS-OKTOBER 2015.

0 0 17

Eufemisme Pada Bidang Kriminal Dalam Koran Solopos, Jawa Pos, dan Kompas Edisi Agustus-Oktober 2015 BAB 0

0 0 17