Pola Permainan Siamang Pola Permainan Tenggoh-tenggohan Pola Permainan Tali Kembar Pola Permainan Babi-babian

66

C. Pembuatan Pola

Pembuatan pola diperlukan dalam proses penciptaan suatu karya batik. Pola merupakan rancangan atau gambar kerja yang dibuat berdasarkan tema dan ide gagasan yang kemudian di kembangkan. Dalam suatu pola biasanya terdapat beberapa motif yang digabungkan dan kemudian membentuk suatu makna simbolik maupun alur cerita. Pola dibuat dengan skala 1:1 dengan mengembangkan motif-motif utama yang telah dibuat. Peralatan yang digunakan dalam pembuatan pola ini yaitu pensil 2B dan kerta HVS. Dari motif-motif tersebut dapat dikembangkan menjadi beberapa pola alternatif yang kemudian akan diseleksi dan menjadi pola terpilih untuk diwujudkan dalam bentuk karya batik. Adapun pola alternatif yang telah dibuat adalah sebagai berikut:

1. Pembuatan Pola Alternatif dan Pola Terpilih

a. Pola Permainan Siamang

Pembuatan pola permainan siamang yaitu, menggabungkan motif Siamang dan Motif Harimau yang dijadikan sebagai motif utama dalam pola serta menambahkan beberapa motif pendukung seperti stilasi bunga maupun tumbuhan. Gabunga-gabungan tersebut dibuat menjadi beberapa pola alternatif, kemudian akan dipilih satu sebagai pola terpilih dan dibuat gambar kerja sebelum akhirnya diterapkan dalam karya. 67 Tabel 17: Pembuatan Pola Permaian Siamang Motif Pola Alternatif Pola Terpilih s 68

b. Pola Permainan Tenggoh-tenggohan

Pembuatan pola permainan Tenggoh-tenggohan yaitu, menggabungkan motif penenggoh dan motif pemai yang ditenggoh. Kedua motif tersebut digabungkan dan dijadikan sebagai motif utama pada pola alternatif, sedangkan motif pendukungnya menstilasi dari beberapa bentuk bunga. Motif-motif tersebut digabungkan menjadi beberapa pola alternatif keudian dipilih salah satu menjadi pola terpilih yang akan dibuat gambar kerja dua dimensi baru akhirnya diterapkan dalam karya tiga dimensi. Tabel 18: Pembuatan Pola Permaian Tenggoh-tenggohan Motif Pola Alternatif Pola Terpilih 69 70

c. Pola Permainan Tali Kembar

Pembuatan pola permainan Tali Kembar yaitu, menggabungkan motif pemutar tal 1, pemutar tali 2 dan peompat tali. Ketiga motif tersebut digabungkan dan dijadikan sebagai motif utama pada pola alternatif, sedangkan motif pendukungnya menstilasi dari beberapa bentuk bunga. Motif-motif tersebut digabungkan menjadi beberapa pola alternatif keudian dipilih salah satu menjadi pola terpilih yang akan dibuat gambar kerja dua dimensi baru akhirnya diterapkan dalam karya tiga dimensi. Tabel 19: Pembuatan Pola Permaian Tali Kembar Motif Pola Alternatif Pola Terpilih 71

d. Pola Permainan Babi-babian

Pembuatan pola permainan Babi-babian yaitu, dengan menggabungkan motif pemain yang ditebak, motif penebak dan motif babi-babian. Ketiga motif tersebut digabungkan dan dijadikan sebagai motif utama pada pola alternatif, sedangkan motif pendukungnya menstilasi dari beberapa bentuk bunga, tanaman, buah-buahan maupun hewan. Motif-motif tersebut digabungkan menjadi beberapa pola alternatif kemudian dipilih salah satu menjadi pola terpilih yang akan dibuat gambar kerja dua dimensi baru akhirnya diterapkan dalam karya tiga dimensi. 72 Tabel 20: Pembuatan Pola Permaian Babi-babian Motif Pola Alternatif Pola Terpilih 73

e. Pola Permainan Genggong